Target Ekspor Toyota Yaris Cross Capai Puluhan Ribu Unit

Target ekspor Toyota Yaris Cross mencapai puluhan ribu unit dan akan dikirim ke berbagai negara tujuan

Target Ekspor Toyota Yaris Cross Capai Puluhan Ribu Unit

TRENOTO – Target ekspor Toyota Yaris Cross baik versi bensin maupun hybrid mencapai 22.000 unit sepanjang 2023. Jumlah tersebut dinilai masuk akal mengingat banyaknya jumlah negara di Amerika Latin dan Asia yang menjadi tujuan.

Total ekspor pun diharapkan meningkat di 2025 dengan target sebesar 40.000 unit. Penambahan dilakukan karena makin banyaknya jumlah negara tujuan.

Tak hanya itu, kehadiran Yaris Cross memberi dampak terhadap volume ekspor Toyota secara keseluruhan. Jumlah target pun ditingkatkan hingga 5 persen menjadi 316.000 unit di penghujung 2023.

Photo : TMMIN

“Produksi lokal Yaris Cross termasuk baterai dan mesin menjadi bentuk kontribusi kami untuk terus meningkatkan kedalaman industri dalam negeri. Kami telah menambah 12 supplier baru sehingga kini nilai kandungan lokal kendaraan mencapai 80 persen,” ungkap Bob Azam Direktur Hubungan Eksternal PT. Toyota Motor Manufacturing Indonesia (TMMIN).

Selain meningkatkan volume, tahun ini Toyota Indonesia juga akan melakukan ekspansi negara tujuan ekspor. Kawasan Afrika yang semakin berkembang dinilai sebagai pasar potensial untuk digarap.

Baca juga : Toyota Yaris Cross Resmi Diekspor ke Amerika Latin dan Asia

Terlebih negara-negara di benua hitam sudah cukup mengenal produk otomotif Tanah Air. Pasalnya, Toyota Kijang Innova Zenix yang dijual di beberapa negara disana merupakan hasil produksi Indonesia.

Perlu diketahui bahwa di 2022 Toyota Indonesia berhasil mengirim hampir 297.000 unit, naik 58 persen bila dibandingkan pencapaian tahun sebelumnya yang hanya sekitar 188.000 unit. Jumlah tersebut setara dengan 63 persen total ekspor mobil CBU yaitu sebesar 473.602 unit.

SUV menjadi jenis kendaraan paling banyak dikirim ke luar negeri dengan catatan mencapai 149.200 unit. Mobil tersebut adalah Fortuner, Rush dan Raize.

Photo : TMMIN

Sementara di segmen MPV seperti Innova, Sienta, Avanza, Town/Lite Ace dan Veloz juga mendapat respon positif. Total mobil yang berhasil dikirim dari segmen tersebut adalah sebanyak 101.000 unit.

Kemudian untuk hatchback ada Vios, Yaris dan Agya yang telah dikirim keluar negeri sebesar 46.800 unit. Sementara jumlah ekspor Toyota dalam bentuk terurai mencapai 41.420 unit.


Terkini

mobil
Mobil Cina

Desain Mobil Cina Akan Berubah Drastis di 2027, Ini Sebabnya

Pelarangan door handle elektrik bergaya flush atau hidden pada mobil Cina bakal merevolusi desain kendaraan

mobil
Mobil Cina

Penjualan Mobil Cina Diproyeksikan Lampaui Jepang Tahun Ini

Di 2025 angka penjualan mobil Cina diprediksi tembus 27 juta unit, sementara pabrikan Jepang 25 juta unit

otosport
Francesco Bagnaia

Saran untuk Francesco Bagnaia Agar Kompetitif Lagi di MotoGP 2026

Francesco Bagnaia diminta untuk bisa kembali berjuang di barisan terdepan ketika mengarungi MotoGP 2026

mobil
VinFast

VinFast Komitmen Produksi Lokal Model-Model EV Tersubsidi

VinFast Indonesia mengatakan bahwa mereka siap memenuhi kewajibannya atas insentif CBU yang telah didapatkan

modifikasi
Yamaha Xmax

Modifikasi Yamaha Xmax Hedon, Biayanya Senilai Dua Innova Zenix

Ucok harus mengeluarkan dana hampir Rp 1 miliaran untuk memodifikasi Yamaha Xmax berkelir dominan biru

motor
Motor listrik

Pasar Motor Listrik 2025 Anjlok, Subsidi Jadi Biang Kerok

Menurut data Kemenhub, motor listrik yang telah mengantongi SRUT di 2025 baru 55.059 unit atau turun 28,6 persen

mobil
Baterai lithium

Permintaan Baterai Lithium Mobil Listrik Bakal Merosot di 2026

Industri baterai lithium terpengaruh dari kinerja penjualan mobil listrik di Cina yang diproyeksi akan turun

mobil
Mobil yang Disuntik Mati

4 Mobil yang Disuntik Mati di Indonesia Tahun Ini, Ada Baleno

Sejumlah model mobil yang disuntik mati oleh pabrikan kemudian diganti produk lain, berikut daftarnya