Harga Mobil BMW Turun Demi Bisa Bersaing dengan Produk Cina
05 Januari 2026, 13:00 WIB
Ada cara yang bisa dilakukan ketika Anda sedang terjebak demo di dalam kendaraan, seperti tetap tenang
Oleh Satrio Adhy
KatadataOTO – Demo selama hampir satu pekan kemarin menyisakan sejumlah catatan. Seperti saat terjadi aksi anarkis dan penjarahan.
Banyak mobil maupun motor milik warga yang melintas di rusak. Bahkan sampai dibakar oleh demonstran.
Seperti contoh ketika BMW Seri 7 dirusak massa. Kendaraan roda empat asal benua biru tersebut dikira mobil milik pejabat.
Namun ternyata dikemudikan oleh masyarakat umum. Sehingga mobil satu ini menjadi korban salah sasaran.
Tentu kejadian serupa tidak ingin dialami oleh pengendara lain. Apalagi di minggu ini masih ada potensi demo.
Seperti aksi unjuk rasa yang digelar oleh Aliansi Perempuan Indonesia (API) di Gedung DPR RI hari ini, Rabu (03/09).
Lalu Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Indonesia (BEM UI) berencana menggelar aksi turun ke jalan dalam waktu dekat.
Tentu sederet aksi demo di atas berpotensi menyebabkan kericuhan. Bila sampai terjadi lagi, maka dapat mengancam para pengendara.
Nah buat masyarakat yang tetap ingin beraktivitas menggunakan kendaraan pribadi ketika digelar demo, tidak perlu khawatir.
“(Terdapat) trip manajemen berdasarkan skala prioritas yang mutlak dilakukan oleh pengguna jalan saat terpaksa harus keluar rumah,” buka Jusri Pulubuhu, Founder Jakarta Defensive Driving Consulting (JDDC) kepada KatadataOTO, Selasa (02/09).
Jusri menjabarkan langkah-langkah harus dilakukan masyarakat agar terhindar dari amukan demonstran. Seperti contoh menggunakan motor yang tidak mencolok.
Memakai kendaraan roda dua dinilai lebih fleksibel. Terutama ketika kerusuhan pecah di sekitar Anda.
Sehingga dapat langsung mencari jalan keluar. Lalu menyelamatkan diri dari amukan massa yang ada.
“Kalau bisa pilih waktu perjalanan yang aman. Misal setelah subuh hingga pukul 08.00 atau malam hari,” Jusri melanjutkan.
Artikel Terpopuler
1
2
3
4
5
Artikel Terkait
05 Januari 2026, 13:00 WIB
24 Desember 2025, 17:03 WIB
23 Desember 2025, 13:00 WIB
15 Desember 2025, 19:00 WIB
10 Desember 2025, 19:00 WIB
Terkini
06 Januari 2026, 11:00 WIB
Banyaknya populasi mobil listrik di Tanah Air diyakini bakal mempengaruhi dunia modifikasi Tanah Air
06 Januari 2026, 10:00 WIB
Mengisi kelas di bawah bZ4X, model anyar Toyota C-HR EV dijadwalkan hadir di pasar global mulai tahun ini
06 Januari 2026, 09:00 WIB
Pemerintah disarankan untuk memberikan perhatian lebih ke industri otomotif ketimbang membuat motor nasional
06 Januari 2026, 08:00 WIB
Dedi Mulyadi ingin masyarakat di Jawa Barat bisa merasa lebih ringan dalam membayar pajak kendaraan bermotor
06 Januari 2026, 07:00 WIB
Mobil listrik Cina belum sepenuhnya menyerap komponen lokal, GIAMM ingin ketegasan aturan dari pemerintah
06 Januari 2026, 06:00 WIB
Pasar Modern Batununggal menjadi salah satu lokasi SIM keliling Bandung yang melayani masyarakat Kota Kembang
06 Januari 2026, 06:00 WIB
Pemerintah kembali gelar aturan ganjil genap Jakarta di puluhan ruas jalan Ibu Kota untuk atasi macet
06 Januari 2026, 06:00 WIB
Perpanjangan SIM bisa dilakukan dengan mudah di layanan SIM keliling Jakarta, berikut syarat dan ketentuannya