Penjualan Mobil Astra Dominasi 60 Persen Pangsa Pasar Tanah Air

Kenaikan penjualan mobil Astra mulai terlihat pada Juni 2024, dengan pangsa pasar mendominasi di 60 persen

Penjualan Mobil Astra Dominasi 60 Persen Pangsa Pasar Tanah Air

KatadataOTO – Di tengah melandainya pasar otomotif, Astra International peroleh capaian positif pada Juni 2024. Ada kenaikan penjualan mobil secara wholesales (pabrik ke diler) sebesar 6,3 persen dibandingkan bulan sebelumnya menjadi 43.908 unit.

Disampaikan oleh Boy Kelana Soebroto, Head of Corporate Communications Astra bahwa penjualan mobil Astra tercatat positif dengan pangsa pasar Astra di angka 60 persen.

“Astra senantiasa mendukung industri otomotif Tanah Air melalui berbagai merek kendaraan dengan inovasi terkini yang dikembangan dan disediakan demi menjawab kebutuhan mobilitas masyarakat Indonesia,” ungkap Boy dalam siaran resminya, dikutip Rabu (10/7).

Dengan digelarnya GIIAS 2024 (Gaikindo Indonesia International Auto Show) dalam waktu dekat, konsumen bakal mendapatkan lebih banyak pilihan kendaraan.

Penjualan Mobil Februari 2024
Photo : KatadataOTO

Mengacu pada data dari Astra International, pada Juni penjualan Toyota dan Lexus menempati peringkat teratas dengan jumlah 25.652 unit. Menyusul setelah itu adalah Daihatsu sebanyak 14.967 unit.

Sebagai perbandingan pada Juni 2023 pangsa pasar Astra lebih rendah yakni di 56 persen. Lalu mencapai angka tertinggi 60 persen pada bulan berikutnya yakni Juli 2023.

Secara total capaian penjualan mobil Juni 2024 adalah 72.936 unit, naik dari Mei di 71.306 unit. Sepanjang 2024 penjualan mobil paling tinggi adalah Maret, tembus 74.723 secara gabungan sedangkan terendah adalah 48.702 unit di April.

Astra catat penjualan paling rendah di April 2024, hanya 26.908 unit. Namun berhasil naik pada Mei menjadi 41.314 unit dan ditutup 43.908 unit sepanjang Juni.


Terkini

mobil
Mobil listrik Aletra di GJAW 2024

Harga Mobil Listrik Aletra Diungkap di GJAW 2024

Mobil listrik Aletra L8 hadir di pameran GJAW 2024 mengisi segmen MPV, jadi salah satu pesaing baru BYD M6

mobil
BAIC BJ40 Plus

BAIC BJ40 Plus Mining Edition Hadir di GJAW 2024

BAIC BJ40 Plus dengan aksesoris lengkap hadir meramaikan ajang Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW 2024)

mobil
Zeekr di GJAW 2024

Zeekr Bawa 2 Mobil Listrik Baru di GJAW 2024, Termurah Rp 1,1 M

Hadir perdana di pameran GJAW 2024, ini tampilan dua mobil listrik Zeekr yang bakal dipasarkan di RI

motor
Honda Bali optimis hadapi PPN 12 persen

2 Hal yang Buat Honda Bali Optimis Hadapi PPN 12 Persen

PPN 12 persen akan berlaku 2025, Honda Bali optimis bisa pertahankan penjualan berdasarkan 2 hal berikut

news
GJAW 2024

GJAW 2024 Resmi Dibuka, Waktunya Berburu Diskon

GJAW 2024 berlangsung di ICE BSD, Tangerang Selatan mulai 22 November-1 Desember 2024, diramaikan 80 peserta

mobil
Hyundai Siapkan Mobil Listrik Baru, Kemungkinan Kona N Line

Hyundai Siapkan Mobil Listrik Baru, Kemungkinan Kona N Line

HMID mengaku akan meluncurkan mobil listrik baru di Desember 2024, kemungkinan adalah Hyundai Kona N Line

news
Ganjil genap Puncak

Ganjil Genap Puncak 22 November 2024

Ganjil genap Puncak 22 November 2024 kembali diterapkan untuk mengatasi kepadatan di kawasan tersebut

mobil
Neta Pertimbangkan Bawa MPV Listrik ke RI Tahun Depan

Neta Pertimbangkan Bawa MPV Listrik ke RI Tahun Depan

Neta akan melakukan studi terlebih dahulu untuk membawa model MPV tiga baris ke pasar Indonesia tahun depan