Merek Mobil Listrik Terlaris Oktober 2025, Ada Polytron
14 November 2025, 22:00 WIB
Penjualan mobil di Malaysia tembus 800 ribu buat pertama kalinya, didukung berbagai kebijakan dari pemerintah
Oleh Serafina Ophelia
KatadataOTO – Di tengah penurunan penjualan mobil dalam negeri, Malaysia justru mengalami kenaikan 2,1 persen secara year on year. Untuk pertama kalinya, di 2024 mereka berhasil menyentuh angka 816.747 unit dengan kontribusi paling banyak dari segmen kendaraan penumpang.
Hal ini justru berbanding terbalik sama Indonesia dan Thailand. Di Indonesia penurunan terasa karena berbagai faktor seperti adanya pesta politik serta naiknya nilai tukar rupiah di periode tertentu.
Akibatnya banyak konsumen melakukan penundaan pembelian. Memasuki 2025 tantangan pun belum berhenti, karena ada kenaikan PPN jadi 12 persen ditambah opsen pada sejumlah daerah.
Sedangkan di Thailand per November 2024 angka penjualan mereka disebut turun 31,34 persen year-on-year, menandakan penurunan secara konsekutif selama delapan bulan berturut-turut.
Tidak menutup kemungkinan Malaysia memimpin pasar otomotif ASEAN di masa mendatang. Ada strategi yang dilakukan oleh pemerintah guna mendongkrak penjualan mobil nasional Malaysia.
Salah satunya adalah kebijakan pemerintah melalui National Automotive Policy 2020. Di sana ditargetkan sektor otomotif berkontribusi ke GDP 10 persen per 2030.
Kemudian ada sejumlah insentif diberikan di industri otomotif serta tambahan program kredit ringan buat pembiayaan kendaraan.
Di samping itu, Malaysia juga telah memiliki grand design atau roadmap yakni New Industrial Master Plan 2030. Di mana mereka memiliki sejumlah target di industri otomotif termasuk membangun rantai pasok untuk mendukung perkembangan mobil listrik.
Indonesia juga dinilai perlu menerapkan strategi serupa apabila ingin mempertahankan posisi penjualan mobil di ASEAN dan mengundang lebih banyak investor ke tanah air.
Sebab roadmap dapat menjadi gambaran buat produsen maupun investor soal target dan strategi jangka panjang yang akan diterapkan pemerintah.
Artikel Terpopuler
1
2
3
4
5
Artikel Terkait
14 November 2025, 22:00 WIB
14 November 2025, 16:00 WIB
14 November 2025, 10:00 WIB
14 November 2025, 09:00 WIB
14 November 2025, 07:00 WIB
Terkini
17 November 2025, 11:00 WIB
Mitsubishi Fuso nilai wacana uji kir di bengkel resmi bisa memudahkan pelanggan dalam menjalankan kewajibannya
17 November 2025, 10:00 WIB
Ajang Honda Modif Contest 2025 berhasil menemukan karya ciamik sepeda motor yang terus-menerus berkembang
17 November 2025, 08:00 WIB
Sebagian ruas jalan di Tol Cipularang dan Padaleunyi ditutup untuk dilakukan perbaikan selama sepekan
17 November 2025, 07:00 WIB
Kementerian Perhubungan gelar pembatasan lalu lintas di kawasan wisata saat libur Natal dan tahun baru
17 November 2025, 06:00 WIB
Agar tidak terkena tilang saat Operasi Zebra 2025, Anda bisa memanfaatkan kehadiran SIM keliling Bandung
17 November 2025, 06:00 WIB
Lima lokasi SIM keliling Jakarta kembali dibuka seperti biasa, bisa untuk perpanjangan SIM A maupun C
17 November 2025, 06:00 WIB
Ganjil genap Jakarta 17 November 2025 berbarengan dengan penyelenggaraan operasi Zebra sehingga pengawasan lebih ketat
16 November 2025, 21:24 WIB
Marco Bezzecchi tutup musim ini dengan capaian manis di MotoGP Valencia 2025 dengan finish pertama