Diler Geely Fatmawati Dibuka, Konsumen Bisa Charging EV Gratis

Diler baru Geely di Fatmawati, Jakarta Selatan berstatus 3S dan menyediakan fasilitas charging mobil listrik

Diler Geely Fatmawati Dibuka, Konsumen Bisa Charging EV Gratis

KatadataOTO – Outlet terbaru Geely di area Fatmawati, Jakarta Selatan resmi dibuka. Bermitra dengan PT Premium Auto Galeri, diler tersebut menawarkan fasilitas Sales, Service dan Spareparts (3S) buat para konsumen.

Diler Geely Fatmawati bakal menawarkan lini kendaraan manufaktur asal Cina itu secara lengkap, termasuk model terbaru Starray EM-i yang merupakan Plug-in Hybrid Electric Vehicle (PHEV).

Tidak hanya menyuguhkan kendaraan dan layanan servis, para konsumen juga dapat menggunakan Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) yang tersedia, kapasitasnya 7 kW.

“Diler ini berdiri di atas lahan 2.000 m2 dengan fasilitas 3S, mekanik terlatih dan tersertifikasi sesuai standar Geely,” kata Temmy Wiradjaja, CEO PT Premium Auto Galeri di Jakarta Selatan, Jumat (03/10).

Diler Geely Fatmawati
Photo : KatadataOTO

Mengandalkan nama besar PT Premium Auto Galeri yang telah berpengalaman di Indonesia maupun Singapura, outlet Geely itu diharapkan menambah ketenangan bagi para konsumen.

Perlu diketahui, ini adalah diler kedua Geely di kawasan Fatmawati. Secara keseluruhan, Geely sudah mendirikan lebih dari 20 diler di berbagai wilayah.

“Lokasi strategis memungkinkan kami melayani pelanggan di area Depok, Pasar Rebo dan sekitarnya,” kata Constantinus Herlijoso, Sales and Channel Development Director PT Geely Auto Indonesia dalam kesempatan sama.

Dia menegaskan penambahan diler menjadi wujud komitmen visi Geely dalam menyediakan solusi mobilitas relevan dan berstandar global di Tanah Air.

Ditambah lagi, rangkaian produk Geely akan berstatus Completely Knocked Down (CKD) di 2025. Sehingga diyakini ketersediaannya mencukupi permintaan konsumen.

Saat ini, Geely memasarkan mobil listrik EX5 dan Plug-in Hybrid Electric Vehicle (PHEV) Starray EM-i yang baru diperkenalkan di ajang GIIAS 2025.

Diler Geely Fatmawati
Photo : KatadataOTO

“Perluasan jaringan diler sesuai visi Geely menyediakan solusi mobilitas relevan dan berstandar global untuk pasar Indonesia,” tegas dia.

Di masa mendatang, pihak Geely berkomitmen mencapai target membuka paling sedikit 100 diler di seluruh Indonesia dalam waktu tiga tahun.

Per 2026, Geely bersiap menyiapkan produk baru buat konsumen. Tidak hanya lini elektrifikasi, tetapi mobil bermesin bensin guna melengkapi portofolio produk mereka di Indonesia.


Terkini

mobil
Pertimbangkan Hal Ini Sebelum Membeli Mobil Baru di GJAW 2025

Pertimbangkan Hal Ini Sebelum Beli Mobil Baru di GJAW 2025

Ketika berencana untuk membeli mobil baru di GJAW 2025, wajib mempertimbangkan kemampuan finansial keluarga

mobil
Suzuki Fronx

Suzuki Fronx Raih 5 Bintang Keselamatan dari ASEAN NCAP

Suzuki Fronx berhasil meraih lima bintang keselamatan dari ASEAN NCAP meski bagian yang kurang optimal

mobil
Geely Siapkan MPV Mewah Pesaing Denza D9, Ada Varian EREV

Geely Siapkan MPV Mewah Pesaing Denza D9, Ada Varian EREV

MPV Galaxy V900 digadang sebagai produk perdana Geely di segmen premium, debut jelang akhir November

news
Pertamina Blokir 394 Ribu Nomor Polisi, Tak Bisa Isi BBM Subsidi

Pertamina Blokir 394 Ribu Nomor Polisi, Tak Bisa Isi BBM Subsidi

Ratusan ribu mobil diduga melakukan kecurangan saat membeli BBM subsidi di SPBU Pertamina beberapa waktu lalu

mobil
Wuling Cortez Darion PHEV

Skema Kredit Syariah Wuling Cortez Darion PHEV, Ada Tenor 7 Tahun

Wuling Cortez Darion PHEV bisa didapatkan dengan lebih mudah karena tersedia tenor panjang hingga 7 tahun

otopedia
Cara urus SIM hilang

Cara Urus SIM Hilang di November 2025, Tak Perlu Ujian

Cara urus SIM hilang di November 2025 bisa dilakukan dengan beragam cara dan tidak perlu ujian ulang

news
Cek 2 Lokasi SIM Keliling Bandung Hari Ini 18 November 2025

Cek 2 Lokasi SIM Keliling Bandung Hari Ini 18 November 2025

Masyarakat di Kota Kembang bisa memilih salah satu lokasi SIM Keliling Bandung yang beroperasi hari ini

news
SIM Keliling Jakarta

Lokasi SIM Keliling Jakarta 18 November 2025, Cek Syaratnya

Pengguna motor dan mobil bisa memanfaatkan layanan SIM keliling Jakarta yang tersebar di lima lokasi hari ini