Subsidi Motor Listrik Sudah Tidak Diharapkan Lagi pada 2026
02 Januari 2026, 13:38 WIB
Aismoli memastikan bakal lebih banyak lagi motor listrik subsidi yang bisa dibeli masyarakat di tahun depan
Oleh Satrio Adhy
KatadataOTO – Minat masyarakat terhadap motor listrik subsidi cukup tinggi. Kuota yang tersedia di 2024 pun sudah hampir terserap semua.
Bahkan pemerintah memberikan tambahan bantuan sampai 10.700 unit. Hal tersebut dilakukan demi mengakomodir kebutuhan masyarakat.
Kemudian insentif untuk pembelian kendaraan roda dua setrum diprediksi terus berlanjut setelah Prabowo Subianto dilantik jadi presiden.
Berangkat dari hal di atas, Aismoli (Asosiasi Industri Sepeda Motor Listrik Indonesia) memastikan merek motor listrik subsidi bakal bertambah di 2025. Tidak hanya 57 unit saja seperti di tahun ini.
“Kalau saya lihat para pabrikan semakin kreatif dan terus melakukan inovasi. Kemudian ada tuntutan dari konsumen untuk menghadirkan model-model baru, sehingga akan lebih banyak lagi tahun depan,” kata Budi Setiyadi, Ketua Umum Aismoli saat dihubungi KatadataOTO beberapa waktu lalu.
Menurut Budi banyak produsen kendaraan roda dua setrum mulai berinvestasi di Tanah Air. Mereka melihat pasar di sini cukup potensial.
Sehingga mereka mau menanamkan modal di Indonesia untuk memproduksi berbagai macam motor listrik. Jadi bisa menggaet konsumen di dalam negeri.
“Sekarang juga sudah ada yang sedang proses pembangunan pabrik cukup besar seperti Yadea dan Sunra. Lalu terdapat merek baru dari China bakal investasi di sini,” ucap Budi.
Ia pun percaya diri dengan semakin banyak pabrikan yang datang serta mendirikan fasilitas produksi, maka kian beragam pilihan motor listrik subsidi bagi masyarakat.
Jadi mampu menggoda masyarakat beralih dari kendaraan konvensional ke listrik. Dengan begitu sejalan sama misi pemerintah.
“Mereka di China juga sebagai pemain besar untuk motor listrik, mungkin dengan pengalaman di sana jadi mudah melihat minat pasar Tanah Air kemana arahnya,” tegas Budi.
Artikel Terpopuler
1
2
3
4
5
Artikel Terkait
02 Januari 2026, 13:38 WIB
02 Januari 2026, 09:00 WIB
31 Desember 2025, 17:19 WIB
31 Desember 2025, 12:00 WIB
30 Desember 2025, 14:00 WIB
Terkini
06 Januari 2026, 21:00 WIB
Toyota GT86 masih menjadi mobil yang menantang untuk dimodifikasi karena memiliki potensi cukup besar
06 Januari 2026, 18:00 WIB
Performa Francesco Bagnaia turun drastis di MotoGP 2025, kesulitan bersaing dengan rekan setimnya di Ducati
06 Januari 2026, 17:00 WIB
Kembaran BYD Seal bakal dipasarkan dengan nama Seal 07 EV, dipasarkan di Tiongkok lebih dulu tahun ini
06 Januari 2026, 16:00 WIB
Sensor LiDAR kerap ditempatkan di bagian depan atap mobil listrik Cina keluaran terkini, dukung keselamatan
06 Januari 2026, 15:24 WIB
Keputusan itu diambil pasca PO Cahaya Trans terlibat kecelakaan di exit Tol Krapyak pada Desember lalu
06 Januari 2026, 14:00 WIB
Pada 2026 tren warna cat bawaan pabrik atau base colour turut digandrungi, karena banyak restorasi kendaraan
06 Januari 2026, 13:00 WIB
Chery memimpin ekspor mobil di Tiongkok sepanjang 2025, sementara total penjualannya tembus 2 juta unit
06 Januari 2026, 12:00 WIB
Pasar ekspor kendaraan di 2026 diperkirakan bakal menghadapi beberapa tantangan yang dinilai cukup berat