SPKLU di Balai Kota Bogor Resmi Beroperasi

SPKLU di Balai Kota Bogor kini resmi dioperasikan dan siap untuk digunakan kendaraan dinas pemerintah kota

SPKLU di Balai Kota Bogor Resmi Beroperasi

TRENOTO – Pemerintah Kota Bogor bersama PT PLN dan Pemerintah Provinsi Jawa Barat meresmikan Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum atau biasa disebut SPKLU di Balai Kota Bogor. Kehadirannya merupakan salah satu langkah memenuhi perintah dari pemerintah pusat untuk menjadikan mobil atau motor listrik sebagai unit operasional.

Hal ini disampaikan oleh Bima Arya, Wali Kota Bogor beberapa waktu lalu. Ia menyebut bahwa peresmian SPKLU adalah langkah awal mengembangkan kendaraan listrik.

“Pasti ada pro dan kontra tapi presiden sudah memerintahkan kemudian dilaksanakan. Kita jemput masa depan di Kota Bogor dengan mobil serta motor dinas listrik,” tegasnya.

Photo : @pemkotbogor

Menurutnya saat ini pengguna kendaraan listrik di kota Bogor sudah cukup besar dibanding sebelumnya. Sementara itu Pemkot baru mengawali dengan dua mobil dan lima sepeda motor.

“Penggunanya semakin banyak, komunitasnya berkembang, permintaan pasar juga terus meningkat. Kita lihat masyarakat sudah mulai bergeser dan hari ini kita melakukan sosialisasi,” ujarnya.

Ia pun menyebut bahwa kendaraan listrik terbilang nyaman digunakan dalam aktivitas sehari-hari. Sementara ketahanannya pun bisa bertahan hingga bertahun-tahun sama seperti mobil atau motor pada umumnya.

Baca juga : Jokowi Dukung Mobil Listrik jadi Kendaraan Dinas

Sebelumnya diberitakan bahwa presiden Joko Widodo meminta kepada jajarannya untuk memanfaatkan kendaraan dinas dalam penugasannya. Aturan tersebut dituangkan dalam Instruksi Presiden Nomor 7 Tahun 2022 yang terbit pada 13 September 2022.

Dalan inpres tersebut disampaikan bahwa pemerintah pusat dan daerah diminta menyusun aturan penggunaan mobil listrik. Mereka juga harus membuat alokasi anggaran pengadaan.

Photo : Trenoto

Tak hanya memerintahkan jajarannya menggunakan kendaraan listrik, pemerintah juga memberi beragam kemudahan agar masyarakat tertarik. Sejumlah insentif telah diberikan sehingga diharapkan bisa membantu konsumen.

Daftar Kemudahan Kendaraan Listrik

  1. PPnBM 0 persen
  2. Gratis BBNKB dan PKB (Khusus di DKI Jakarta)
  3. Uang muka kredit minimum 0 persen
  4. Tingkat bunga rendah
  5. Tidak berlaku aturan ganjil genap

Program tersebut juga telah disambut positif oleh pabrikan otomotif. Sejumlah kendaraan listrik telah diluncurkan dan dijual ke masyarakat umum dengan harga yang semakin kompetitif dibanding sebelumnya.


Terkini

otosport
Aprilia

Aprilia Diyakini Menjadi Ancaman Serius Bagi Ducati di MotoGP 2026

Aprilia disebut telah melakukan banyak kemajuan, sehingga bisa membuat Bezzecchi tampil kompetitif di MotoGP

mobil
Honda City Hatchback

City Hatchback Tak Lagi Disuplai ke Diler, Honda Buka Suara

Terpantau sejak Agustus 2025, Honda City Hatchback sudah tak lagi disuplai ke diler dan stoknya mulai kosong

mobil
BYD

BYD Punya Sub Merek Baru, Tawarkan Mobil buat Armada Taksi

BYD memisahkan model-model yang akan ditawarkan sebagai mobil penumpang dan komersial untuk armada taksi

mobil
Mobil Cina

BYD Jadi Merek Mobil Cina Terlaris di 2025, Jual 44 Ribu Unit

BYD, Wuling dan Chery menjadi tiga besar merek mobil Cina dengan penjualan retail terbanyak tahun lalu

mobil
PHEV Chery

Ekspor Mobil Listrik Cina Bakal Meroket saat Pasar Domestik Lesu

Pasar mobil listrik di Cina diprediksi melambat pada 2026 karena beberapa faktor, seperti penghentian subsidi

otopedia
Honda Super One

Mengenal COE yang Buat Harga Honda Super One Melambung Tinggi

Setiap kendaraan yang mengaspal di jalanan Singapura, termasuk Honda Super One wajib mempunyai dokumen COE

mobil
Ekspor Suzuki

Suzuki Optimis Ekspor 40 Ribu Kendaraan di 2026

Suzuki bakal terus meningkatkan jumlah ekspor mereka di 2026 meski beberapa negara mengeluarkan kebijakan baru

news
Rekayasa lalu lintas

Awas Macet, Ada Rekayasa Lalu Lintas Saat Pembongkaran Tiang Monorel

Pemerintah bakal lakukan rekayasa lalu lintas saat pembongkaran tiang monorel yang dilakukan saat malam hari