Samsat Digital Dive Thru Siap Ditambah Buat Mudahkan Pembayaran

Pemerintah berkomitmen menambah jumlah Samsat Digital Dive Thru untuk mudahkan masyarakat bayar pajak kendaraan

Samsat Digital Dive Thru Siap Ditambah Buat Mudahkan Pembayaran

KatadataOTO – Pemerintah Provinsi Lampung berencana tambah lokasi loket pelayanan Samsat Digital Dive Thru. Fasilitas tersebut diharapkan bisa memudahkan masyarakat membayar pajak kendaraan di masa depan.

Pasalnya pengendara tidak perlu lagi memarkirkan kendaraan yang hendak mereka bayar pajaknya. Sehingga diharapkan tak ada waktu terbuang percuma demi menjalankan kewajiban tersebut.

"Kami berupaya memperbaiki pelayanan publik di Lampung dan meningkatkan pembayaran pajak kendaraan di daerah. Maka dibuat inovasi pelayanan seperti Samsat Digital Drive Thru," ujar Rahmat Mirzani Djausal, Gubernur Lampung dilansir Antara (21/04).

Ia bahkan menegaskan bahwa pihaknya siap menambah jumlah loket layanan Samsat Digital Drive Thru hingga ke kabupaten dan kota.

Samsat Drive Thru
Photo : KatadataOTO

"Selain di depan Kantor Gubernur Lampung kami akan membuat loket layanan Samsat Digital Drive Thru di tiga sampai empat lokasi di kabupaten serta kota,” tambahnya kemudian.

Kemudian untuk rencana jangka panjang, pemerintah daerah juga bakal memperluas pelayanan publik berbasis digital.

"Kalau untuk pembayaran pajak memang kami memperkirakan akan ada penumpukan terutama saat program pemutihan. Ini biasanya terjadi salah satunya di kantor Samsat Rajabasa sehingga dilakukanlah digitalisasi terhadap pengurusan perpanjangan STNK,” ucap dia.

Oleh sebab itu pihaknya akan membuat aplikasi layanan publik dengan mengadopsi aplikasi Jakarta Kini (JAKI) yang telah dibuat Pemerintah Provinsi DKI Jakarta.

"Nanti akan dibuat aplikasi layanan publik ini sehingga masyarakat tidak kesulitan lagi. Kemarin kami juga sudah belajar dari DKI Jakarta dalam pengembangan digitalisasi layanan publik," tambahnya.

Ia mengatakan melalui kemudahan dalam membayar pajak serta dalam mengakses pelayanan publik. Maka kesadaran dan kepatuhan masyarakat terhadap kewajibannya bisa tumbuh dan berdampak positif pada peningkatan pendapatan daerah.

Samsat Drive Thru
Photo : KatadataOTO

"Kalau semua mudah dan terlayani dengan baik maka akan ada peningkatan pendapatan. Lalu kesejahteraan meningkat sehingga pembangunan daerah berjalan lancar,” tambahnya kemudian.

Perlu diketahui bahwa Lampung merupakan salah satu provinsi yang menggelar pemutihan pajak kendaraan bermotor. Langkah ini diberikan agar masyarakat mendapat kemudahan dalam menjalankan kewajibannya.


Terkini

otosport
Jorge Martin Diperbolehkan Pulang dari RS, Begini Kondisinya

Jorge Martin Diperbolehkan Pulang dari RS, Begini Kondisinya

Jorge Martin diperbolehkan pulang dari rumah sakit, namun masih harus menetap di Qatar beberapa hari lagi

mobil
Stellantis Pilih Malaysia untuk Produksi Leapmotor C10

Stellantis Pilih Malaysia Bukan Indonesia Rakit Leapmotor C10

Leapmotor C10 akan dirakit di Malaysia akhir 2025, bakal diekspor ke beberapa negara mulai tahun depan

otosport
Jadwal MotoGP  Spanyol 2025: Kesempatan Bagnaia Kudeta Marquez

Jadwal MotoGP Spanyol 2025: Menanti Kebangkitan Bagnaia di Jerez

Francesco Bagnaia bakal kembali bertarung dengan Marc Marquez dalam gelaran MotoGP Spanyol 2025 di Jerez

mobil
Pabrik baterai EV LG

Gaikindo Sayangkan LG Batal Investasi Pabrik Baterai EV di RI

Gaikindo sayangkan pembatalan investasi LG yang sebelumnya berencana membangun pabrik baterai EV di Indonesia

mobil
Pasar Pikap Ramai, Chery Hidupkan Kembali Sub Merek Rely

Pasar Pikap Ramai, Chery Hidupkan Kembali Sub Merek Rely

Chery menghidupkan kembali merek Rely yang sempat hiatus bertahun-tahun, fokus di pikap ramah lingkungan

mobil
BYD jadi pabrikan terlaris

Wakil Ketua MPR RI Sebut Ormas Ganggu Pembangunan Pabrik BYD

Eddy Soeparno, Wakil Ketua MPR RI menyebut pembangunan pabrik BYD di Subang mendapat gangguan dari ormas

news
IICCS Forum 2025

IICCS Digelar Oktober 2025, Tegaskan Komitmen Dekarbonisasi di RI

IICCS Forum kembali melibatkan berbagai pihak mendukung dekarbonisasi di sektor industri pada Oktober 2025

mobil
Wuling BinguoEV

Tidak Hanya Tampilan, Alasan Wuling BinguoEV Goda Konsumen Wanita

Wuling BinguoEV berhasil memikat para konsumen yang didominasi kaum perempuan berbekal sejumlah keunggulan