Kemenperin Dorong Ekspor Otomotif dari Fuso, Daihatsu dan Isuzu

Kemenperin dorong ekspor otomotif dari Fuso, Daihatsu dan Isuzu agar incar pasar yang lebih luas dibanding sekarang

Kemenperin Dorong Ekspor Otomotif dari Fuso, Daihatsu dan Isuzu

TRENOTO – Kementerian Perindustrian atau Kemenperin dorong ekspor otomotif dari tiga pabrikan Jepang yaitu Fuso, Daihatsu dan Isuzu. Hal ini disampaikan Agus Gumiwang Kartasasmita, Menteri Perindustrian siang hari tadi.

Saat ini ia sedang melakukan kunjungan ke Jepang untuk menemui sejumlah pabrikan otomotif dunia. Tujuannya adalah agar mereka menjadikan Indonesia sebagai basis produksi lebih besar dibanding sekarang.

“Dalam pertemuan dengan para principal industri otomotif di Jepang, kami mendorong peningkatan ekspor dari Fuso, Daihatsu, dan Isuzu,” tegas Agus.

Photo : IAMI

Menperin telah meminta Fuso agar menjajaki pasar ekspor khususnya ke negara ASEAN dan Australia dari Indonesia. Pasalnya pabrikan asal Jepang tersebut berhasil menjual kendaraan komersial dalam jumlah besar namun produksinya tidak dilakukan di Tanah Air.

“Dengan memperhatikan letak geografis, kami memandang bahwa ekspor Fuso ke Australia akan lebih menguntungkan bila dilakukan dari Indonesia dibanding dari Jepang,” jelas Agus Gumiwang.

Namun ia juga meminta agar Fuso meningkatkan jumlah Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN). Untuk itu, Menperin mendukung Fuso agar memanfaatkan insentif yang diberikan oleh Pemerintah Indonesia dalam berinvestasi.

Baca juga : Daihatsu Produksi Mobil Listrik Mulai Tahun Depan

Selanjutnya Daihatsu Motor melalui PT Astra Daihatsu Motor telah melakukan ekspor ke 77 negara serta total volume 160.000 unit pada tahun 2022. Kemudian di Mei 2023 mereka telah mencapai milestone produksi 8 juta unit dengan 17 persen diantaranya dikirim ke pasar global.

Jumlah ini terus meningkat karena Daihatsu telah menambah investasi mereka sebesar Rp2.9 triliun untuk pembangunan pabrik baru. Dengan demikian kapasitas produksinya akan lebih besar di masa depan.

“Kami juga mendorong Daihatsu untuk ambil bagian dalam pengembangan kendaraan elektrifikasi (xEV), khususnya guna mendukung ekosistem electric vehicle (EV) di Indonesia. Negara ini merupakan pasar yang potensial bagi Daihatsu,” tegas Menperin.

Photo : Istimewa

Sementara saat bertemui dengan Isuzu Motors Ltd., Menperin mengapresiasi kinerja karena Traga telah mulai di ekspor ke beberapa negara. Mulai tahun 2024, Isuzu juga akan memproduksi UD Trucks di Karawang yang merupakan pemindahan basis produksi dari Thailand.

“Pihak Isuzu menyampaikan akan memindahkan pabrik truk dari Thailand ke Indonesia dan mulai berproduksi pada tahun 2024. Kami menyampaikan apresiasi atas keputusan tersebut serta berharap pemindahan basis produksi dapat berjalan baik,” pungkas Agus.


Terkini

news
Jasa Marga buka tiga ruas tol secara fungsional

3 Ruas Tol Dibuka Fungsional Jasa Marga Saat Libur Nataru

Jasa Marga buka tiga ruas tol secara fungsional saat libur Natal dan tahun baru 2025 untuk hindari kemacetan

news
Ganjil genap Puncak

Kemenhub Siapkan 3 Solusi Atasi Kemacetan di Puncak

Kementerian Perhubungan siapkan 3 solusi atasi kemacetan di Puncak Bogor yang selama ini menjadi tantangan

mobil
10 Mobil Listrik Terlaris Oktober 2024, BYD M6 Pecundangi Omoda E5

10 Mobil Listrik Terlaris Oktober 2024, BYD M6 Pecundangi Omoda E5

BYD M6 masih merajai mobil listrik terlaris pada Oktober 2024 dengan mencatatkan penjualan 1.866 unit

mobil
BYD Rayakan Rekor Produksi 10 Juta Mobil Listrik dan Hybrid

BYD Rayakan Rekor Produksi 10 Juta Mobil Listrik dan Hybrid

Rekor baru, produksi kendaraan lingkungan BYD secara global berhasil tembus 10 juta unit pada November 2024

mobil
Parkir Valet Mobil Sekarang Kena Pajak, Segini Besarannya

Parkir Valet Mobil di Jakarta Sekarang Dikenakan Pajak 10 Persen

Bapenda DKI Jakarta mengenakan pajak sebesar 10 persen buat pengguna jasa parkir Valet di kawasan Ibu Kota

modifikasi
Honda GL Max Kustom

Honda GL Max Kustom Bergaya Boardtracker Pemenang HMC 2024

Honda GL Max Kustom menggunakan konsep Boardtracker dan berhasil menggasak gelar juara nasional HMC 2024

otosport
Makana di balik Logo Baru MotoGP, Jadi Lebih Modern

Makna di Balik Logo Baru MotoGP, Jadi Lebih Modern

Logo baru MotoGP baru saja diperkenalkan, memiliki makna yang sangat luas karena terinspirasi dari banyak hal

mobil
Toyota bakal lakukan efisiensi imbas kenaian PPN

Toyota Bakal Lakukan Efisiensi Imbas Kenaikan PPN

Toyota bakal lakukan efisiensi imbas kenaikan PPN menjadi 12 persen yang berdampak pada peningkatan biaya produksi