Saham BYD Meroket Pasca Peluncuran Platform Fast Charging

BYD perkenalkan platform EV yang bisa diisi daya cepat hanya dalam waktu lima menit, sahamnya meroket

Saham BYD Meroket Pasca Peluncuran Platform Fast Charging

KatadataOTO – Belum lama ini, BYD (Build Your Dreams) kembali menghadirkan inovasi mobil listrik yakni sistem pengisian daya EV (Electric Vehicle) ultra cepat. Teknologi tersebut diklaim bisa mengecas kendaraan hanya dalam waktu lima menit.

Charger 10C Megawatt itu dapat digunakan oleh pengguna mobil listrik BYD yang menggunakan Super e-Platform terbaru dengan sistem voltase 1.000 volt.

Singkatnya, dalam waktu lima menit EV bisa kembali memperoleh jarak tempuh 400 km.

Saat peluncuran charger tersebut, BYD turut memperkenalkan dua model teranyar menggunakan Super e-Platform yang sudah mendukung pengisian daya ultra cepat yakni BYD Han L EV 4WD serta Tang L EV 4WD.

Saham BYD Meroket Pasca Peluncuran Platform Fast Charging 5 Menit
Photo : Carscoops

Imbasnya, saham BYD meroket dan mencapai rekor tertingginya setelah sang chairman mengumumkan bahwa mobil BYD dapat melawan Tesla dengan modal pengecasan secepat pengisian bensin pada mobil ICE.

Di Hong Kong, saham BYD melonjak lebih dari enam persen, membuatnya mencapai titik tertinggi dalam 52 minggu.

Sementara itu di Shenzhen, China, harga saham BYD di bursa efek naik dua persen pada Selasa (18/03).

Pihak BYD berencana memasang lebih dari 4.000 titik pengisian daya cepat tersebar di seluruh China. Harapannya dapat mengurangi kekhawatiran konsumen jika berminat membeli mobil listrik.


Terkini

otosport
Aprilia

Aprilia Perlihatkan Motor Baru Jorge Martin dan Marco Bezzecchi

Aprilia Racing jadi tim MotoGP ketiga yang merilis motor balap baru Marco Bezzecchi dan Jorge Martin

mobil
All-Terrain Circuit Experience BYD

All Train Circuit BYD, Tempat Unjuk Kebolehan NEV

BYD punya sirkuit all-terrain dengan fasilitas lengkap sebagai tempat pengetesan dan pamer ketangguhan New Energy Vehicle atau NEV

news
SIM Keliling Bandung

Jadwal dan Lokasi SIM Keliling Bandung saat Libur Isra Miraj

Meski ada libur nasional Isra Miraj hari ini, SIM keliling Bandung hadir guna memenuhi kebutuhan pengedara

mobil
MotoGP

Penjelasan Aturan Restart Motor di MotoGP, Berlaku Tahun Ini

FIM menetapkan aturan baru terkait prosedur menyalakan motor pasca kecelakaan di tengah balapan MotoGP

otosport
MotoGP 2027

Kata Rossi Soal Peraturan MotoGP 2027, Tetap Andalkan Ducati

Valentino Rossi percaya Desmosedici milik Ducati masih akan kompetitif usai peraturan MotoGP 2027 dijalankan

mobil
Mobil Listrik

Insiden Mobil Listrik Terbakar saat Diparkir, Ini Analisanya

Insiden mobil listrik terbakar tidak semata-mata disebabkan oleh baterai, berikut analisa EVSafe Indonesia

mobil
Toyota Innova Zenix

Susul Avanza, Harga Toyota Innova Zenix Naik di Awal Tahun

Menurut informasi yang dihimpun, Toyota Innova Zenix paling murah dipasarkan dengan banderol Rp 437,3 jutaan

mobil
Harga Hyundai Ioniq 5

Harga Hyundai Ioniq 5 Naik Rp 81 Juta di Pertengahan Januari 2026

Harga Hyundai Ioniq 5 langsung terkerek tinggi dibandingkan tahun lalu, sehingga bisa memberatkan konsumen