Aturan Ganjil Genap Masih Berlaku Meski PPKM Level 3 Diterapkan

Polda Metro Jaya menegaskan bahwa aturan ganjil genap tetap berlaku meski saat ini DKI Jakarta menerapkan PPKM Level 3

Aturan Ganjil Genap Masih Berlaku Meski PPKM Level 3 Diterapkan

TRENOTO – Polda Metro Jaya menegaskan aturan ganjil genap tetap berlaku meski kasus Covid-19 masih terus melonjak. Padahal pada gelombang pertama dan kedua, penerapan ganjil genap dihentikan agar mengurangi kerumunan pada transportasi massal.

Kombes Pol Sambodo Purnomo Yogo, Direktur lalu Lintas Polda Metro Jaya mengatakan bahwa saat ini masih ada 13 ruas jalan yang menerapkan kebijakan tersebut. Meski demikian pihak Polda Metro Jaya masih terus melakukan koordinasi dengan Dinas Perhubungan DKI Jakarta.

“Ganjil genap saat ini masih tetap di 13 kawasan karena kita akan melihat apakah terjadi shifting dari transportasi pribadi ke umum. Kami berkoordinasi dengan pak Kadishub DKI Jakarta, sebetulnya di transportasi umum terjadi penurunan jumlah penumpang, jadi ganjil genap masih tetap dilaksanakan,” ungkapnya.

Photo : Istimewa

Dilansir dari Antara, Ia juga menyampaikan bahwa pihaknya dan Dinas Perhubungan DKI Jakarta masih menunggu instruksi dari Kementerian Dalam Negeri terkait teknis pelaksanaan PPKM level 3. Nantinya instruksi tersebut akan menjadi evaluasi penerapan sistem ganjil genap di Ibu Kota.

“Nanti kita lihat mengacu pada Inmendagri, PPKM level 3 di Jakarta seperti apa,” tegas Sambodo.

Ruas Jalan yang Menerapkan Ganjil Genap

  • Jalan Sudirman
  • Jalan MH Thamrin
  • Jalan Rasuna Said
  • Jalan Fatmawati
  • Jalan Panglima Polim
  • Jalan Sisingamangaraja
  • Jalan MT Haryono
  • Jalan Gatot Subroto
  • Jalan S Parman
  • Jalan Panjaitan
  • Jalan Gunung Sahari
  • Jalan Tomang Raya
  • Jalan Ahmad Yani
Photo : Istimewa

Ganjil genap di 13 ruas jalan itu berlaku setiap Senin-Jumat pada pukul 06.00-10.00 WIB dan 16.00-21.00 WIB. Selain itu, Pemerintah DKI Jakarta juga menerapkan ganjil genap di sejumlah ruas jalan menuju lokasi wisata.

Hal ini dilakukan agar tidak terjadi kerumunan di lokasi-lokasi wisata sehingga penularan Covid-19 bisa ditekan. Ketiga lokasi tersebut adalah Taman Impian Jaya Ancol, Taman Mini Indonesia Indah (TMII) dan Taman Margasatwa Ragunan.

Lokasi Penerapan Ganjil Genap di Lokasi Wisata

  • Pintu masuk Timur dan Barat Taman Impian Jaya Ancol
  • Pintu masuk 1 dan 3 Taman Mini Indonesia Indah
  • Pintu masuk Timur dan Barat Taman Margasatwa Ragunan

Terkini

news
Jadwal dan Lokasi SIM keliling Bandung hari ini

Jadwal dan Lokasi SIM Keliling Bandung Hari Ini 29 April 2024

Fasilitas SIM keliling Bandung kembali beroperasi seperti biasa awal pekan ini, berikut jadwal dan lokasinya

news
Jadwal dan Lokasi SIM Keliling Jakarta Akhir April 2024

Jadwal dan Lokasi SIM Keliling Jakarta Akhir April 2024

Terdapat lima lokasi SIM Keliling Jakarta yang beroperasi hari ini buat melayani kebutuhah warga Ibu Kota

news
Ganjil genap Jakarta

Ganjil Genap Jakarta 29 April 2024, Ketat di Akhir Bulan

Ganjil Genap Jakarta 29 April 2024 digelar dengan ketat guna menghindari terjadinya kemacetan lalu lintas

otosport
MotoGP Spanyol 2024

Hasil MotoGP Spanyol 2024: Bagnaia dan Marquez Naik Podium

Francesco Bagnaia merajai MotoGP Spanyol 2024, dia mencatatkan kemenangan tiga kali berturut-turut di Jerez

mobil
BYD

BYD Masih Enggan Ungkap Jumlah SPK, Diklaim Lebihi Ekspektasi

Sejak pertama meluncur di Februari 2024 BYD masih enggan ungkap jumlah SPK, peminat merata untuk ketiga model

motor
Simak 7 Fitur Honda Stylo 160, Bikin Nyaman di Jalan

Simak 7 Fitur Honda Stylo 160, Bikin Nyaman di Jalan

Berikut 7 Fitur Honda Stylo 160 yang bisa memanjakan pemilik, seperti contoh lampu full LED serta USB Port

komunitas
Daihatsu Kumpul Sahabat

Daihatsu Kumpul Sahabat Sambangi Bekasi, Diikuti 21 Komunitas

Daihatsu Kumpul Sahabat digelar Bekasi dan diikuti oleh sedikitnya 21 komunitas dari berbagai model kendaraan

mobil
SPKLU Diler BYD

Gandeng PLN, SPKLU Diler BYD Bisa Digunakan Semua Merek

Mengakomodir kebutuhan ekosistem mobil listrik, SPKLU diler BYD Haka Cibubur bisa digunakan semua merek EV