Pilihan Honda HR-V Bekas Agustus 2024, Mulai Rp 100 Jutaan
25 Agustus 2024, 08:00 WIB
All New Honda HR-V 2022 dipasarkan di situs jual beli mobil bekas dengan harga lebih murah dan tanpa inden
Oleh Denny Basudewa
TRENOTO – All new Honda HR-V di Indonesia masih terbentur masalah krisis cip semikonduktor. Produksi mobil jenis SUV (Sport Utility Vehicle) ini terhambat sehingga ribuan pemesan harus rela menunggu unitnya datang.
Seperti diwartakan sebelumnya bahwa PT Honda Prospect Motor (HPM) baru bisa mengirimkan 30 persen Honda HR-V terbaru ke konsumen. Sementara masih ada lebih dari 6 ribu pemesan belum kebagian unit.
Untuk konsumen yang hendak memiliki all new Honda HR-V 2022 bisa dipastikan harus menunggu hingga berbulan-bulan. Meskipun pihak pabrikan mengeklaim akan menaikkan produksi kendaraan andalannya.
Sulitnya mendapatkan unit dimanfaatkan beberapa orang, salah satunya konsumen di wilayah Mlati, Sleman, Yogyakarta, Jawa tengah. Ia memasarkan all new Honda HR-V berkelir putihnya di situs jual beli mobil bekas.
Dijelaskan bahwa unit tersebut merupakan tipe E CVT dan telah memiliki pelat nomor AB atas nama sendiri. Dikarenakan kendaraan baru dikirim sehingga surat-suratnya terbilang masih lengkap seperti BPKB, STNK, buku manual hingga faktur.
Disebutkan bahwa bodinya masih mulus dan lebih jauh sudah dilapisi nano coating. Lalu kaca film terpasang adalah V-Kool yang terkenal memiliki kemampuan menahan panas dengan baik.
Penjualnya menyebutkan bahwa sentuhan tersebut di atas telah menghabiskan dana sebesar Rp19 juta. Sehingga konsumen yang melakukan pembelian akan mendapatkan sejumlah keuntungan.
Sebagai mobil baru, penjualnya memastikan bahwa kondisi kendaraan masih terbungkus plastik. Oleh karena itu calon pembelinya kelak tetap merasakan sensasi memiliki unit baru dari pabrik.
Lebih lanjut dikatakan bahwa kendaraan juga telah dilindungi dengan asuransi. Meskipun tidak dijelaskan jenis dari asuransinya namun setidaknya sudah mendapat perlindungan.
Menjadi menarik karena all new Honda HR-V ditawarkan memiliki banderol lebih murah daripada unit barunya. Berdasarkan laman resmi Honda Jogja, tertulis harga all new HR-V tipe E CVT dipasarkan Rp384.4 juta.
Sementara all new Honda HR-V yang dijual di situs jual beli harganya Rp370 juta. Sehingga terdapat selisih Rp14 jutaan dan calon konsumen tidak perlu menunggu unit berbulan-bulan.
Artikel Terpopuler
Artikel Terkait
25 Agustus 2024, 08:00 WIB
18 Agustus 2024, 15:16 WIB
15 Juli 2024, 12:00 WIB
09 Juni 2024, 08:47 WIB
27 Mei 2024, 18:22 WIB
Terkini
22 November 2024, 17:00 WIB
Mobil listrik Aletra L8 hadir di pameran GJAW 2024 mengisi segmen MPV, jadi salah satu pesaing baru BYD M6
22 November 2024, 16:16 WIB
BAIC BJ40 Plus dengan aksesoris lengkap hadir meramaikan ajang Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW 2024)
22 November 2024, 15:37 WIB
Hadir perdana di pameran GJAW 2024, ini tampilan dua mobil listrik Zeekr yang bakal dipasarkan di RI
22 November 2024, 13:00 WIB
PPN 12 persen akan berlaku 2025, Honda Bali optimis bisa pertahankan penjualan berdasarkan 2 hal berikut
22 November 2024, 11:52 WIB
GJAW 2024 berlangsung di ICE BSD, Tangerang Selatan mulai 22 November-1 Desember 2024, diramaikan 80 peserta
22 November 2024, 11:00 WIB
HMID mengaku akan meluncurkan mobil listrik baru di Desember 2024, kemungkinan adalah Hyundai Kona N Line
22 November 2024, 10:00 WIB
Ganjil genap Puncak 22 November 2024 kembali diterapkan untuk mengatasi kepadatan di kawasan tersebut
22 November 2024, 10:00 WIB
Neta akan melakukan studi terlebih dahulu untuk membawa model MPV tiga baris ke pasar Indonesia tahun depan