Ciri Bearing Roda Depan Motor Alami Kerusakan, Jangan Dibiarkan
04 Januari 2026, 13:00 WIB
Saat musim hujan seperti ini, ada baiknya Anda memperhatikan 6 cara merawat wiper agar kinerjanya maksimal
Oleh Satrio Adhy
Biasanya salah satu ciri wiper sudah wajib diganti jika terdengar bunyi berdecit, retak serta meninggalkan bekas di kaca ketika digunakan.
Anda harus membiasakan rajin menyeka lapisannya memakai kertas tisu basah. Hal ini berguna untuk membersihkan dari debu atau minyak.
Ketika Anda memarkirkan mobil di lokasi terpapar sinar matahari, disarankan buat mengangkat wiper agar tidak menempel ke kaca karena mudah panas.
Jika terkena panas matahari secara terus menerus atau dalam waktu lama dikhawatirnya karet wiper mudah getas serta mengeras.
Namun metode mengangkat wiper terlalu lama juga harus dihindari. Karena bisa membuat kondisi per di dalamnya memuai, oleh karena itu di pasaran sekarang beredar aksesori untuk menjaga wiper tetap aman.
Saat mencuci mobil, Anda wajib berhati-hati ketika membersihkan dan mengelap bagian wiper. Sebab pada permukaan karet terdapat cairan khusus berfungsi sebagai pelindung juga pelembab.
Jangan sampai cairan tersebut hilang ketika Anda mengelapnya demi menjaga kinerja wiper agar tetap maksimal.
Demi menjaga performa wiper, Anda bisa mengisinya dengan cairan pembersih khusus. Cara ini dapat melicinkan bagian kaca sehingga pergerakan part tersebut tak tersendat.
Lalu para pemilik mobil disarankan buat mengisi cairan wiper sampai penuh agar memudahkan penggunaa sepanjang perjalanan.
Meski rutin dilakukan perawatan, wiper tidak bisa dipakai selamanya. Dalam keadaan normal bagian ini dapat bertahan selama satu tahun.
Penggantian wiper bisa berupa karetnya saja atau juga bagian dudukan. Pemilik kendaraan pun dapat melakukan pengecekan di bengkel resmi.
Carilah yang berbahan silikon karet agar masa pakai lebih panjang dan tidak mudah merusak lapisan kaca depan mobil.
Cara merawat wiper yang terakhir adalah dengan dengan melakukan pengecekan pada bagian poros. Sebab berfungsi menjaga pergerakan wiper selama digunakan.
Bila terlihat ada masalah atau kerusakan di poros wiper disarankan segera bawa mobil Anda ke bengkel terdekat.
Artikel Terpopuler
1
2
3
4
5
Artikel Terkait
04 Januari 2026, 13:00 WIB
20 Juni 2025, 16:37 WIB
09 Januari 2025, 08:00 WIB
07 Januari 2025, 11:00 WIB
28 Desember 2024, 16:00 WIB
Terkini
08 Januari 2026, 19:07 WIB
Shammie terus berjuang keras hingga SS4 untuk bisa membawa hasil positif pada ajang Rally Dakar 2026
08 Januari 2026, 18:00 WIB
Kebijakan pemerintah federal di Amerika Serikat disebut bikin penjualan mobil listrik Tesla kalah dari BYD
08 Januari 2026, 17:00 WIB
Setelah badai cedera menerpa, kondisi fisik Marc Marquez dirasa sudah tidak seprima seperti dahulu kala
08 Januari 2026, 16:40 WIB
Kunci tertinggal di kabin diduga jadi salah satu penyebab Hyundai Stargazer menyala otomatis ketika diparkir
08 Januari 2026, 15:00 WIB
Mitsubishi Triton Single Cabin tersedia dalam varian baru yang tampil semakin sporti, harga Rp 300 jutaan
08 Januari 2026, 14:00 WIB
Aksi drift di Pondok Indah dianggap sangat membahayakan, seharusnya dilakukan di area khusus yang disediakan
08 Januari 2026, 13:01 WIB
Pergantian nama divisi balap Gazoo Racing tanpa entitas Toyota resmi berlaku, efektif per 7 Januari 2026
08 Januari 2026, 12:00 WIB
Wacana insentif lebih besar buat mobil listrik yang menggunakan baterai berbahan nikel bakal menguntungkan Hyundai