Deretan Mobil Listrik Baru di GIIAS 2023

Bakal ramai didominasi produk China dan pendatang, berikut ini deretan mobil listrik baru di GIIAS 2023

Deretan Mobil Listrik Baru di GIIAS 2023

TRENOTO – GIIAS 2023 bakal diselenggarakan besok 10 Agustus sampai 20 Agustus 2023. Gelaran ini bakal diramaikan beragam mobil listrik baru khususnya produsen China.

Berdasarkan pantauan TrenOto di ICE BSD, Rabu (9/8) para pendatang baru seperti GWM dan Neta terlihat sudah menyiapkan beberapa unit mobilnya untuk diperkenalkan ke konsumen Tanah Air besok.

Di booth Neta sudah dipersiapkan lima mobil listrik. Sebelumnya Neta telah memberikan bocoran untuk tiga model bakal diperkenalkan termasuk Neta U, Neta V dan Neta S. 

Uniknya Neta S merupakan sedan bertenaga listrik mengusung konsep futuristik. Pintunya menggunakan model butterfly door layaknya mobil sport mewah.

Deretan mobil listrik baru di GIIAS 2023
Photo : TrenOto

Kemungkinan besar Neta V bakal jadi mobil listrik pertama yang dijual di sini. Sebagai bayangan model tersebut dipasarkan di Malaysia mulai dari 129.800 sampai 159.800 RMB, setara Rp273.9 juta sampai Rp337.3 jutaan dalam kurs rupiah.

Kemudian Mercedes membawa mobil listrik baru EQS SUV. Untuk diketahui sebelumnya EQS telah diluncurkan di Indonesia mengisi segmen sedan.

Di booth GWM ada Ora Cat 01 yang sudah ditutup cover. Pendatang baru ini sebelumnya juga sudah dipasarkan di negara lain seperti Australia.

Di negara tersebut GWM Ora Cat 01 menjadi mobil listrik termurah dengan banderol mulai dari US$44.490 atau Rp675.8 jutaan. Seluruh variannya sudah dilengkapi fitur mumpuni seperti dual interior screens, pelek alloy 18 inci sampai LED headlights.


Terkini

otosport
Federal Oil

Federal Oil Sambut Kedatangan Fermin Aldeguer di Gresini Racing

Federal Oil menyambut kedatangan pembalap baru di tim Gresini Racing untuk beraksi di musim balap MotoGP 2025

mobil
Toyota bZ7 Concept Debut, Prius Listrik yang Pakai Baterai BYD

Toyota bZ7 Concept Debut, Prius Listrik yang Pakai Baterai BYD

Begini tampilan mobil konsep Toyota bZ7 yang debut di China, penggerak sampai baterainya disuplai oleh BYD

mobil
Neta Sebut Bangun Diler di Pluit Potensial

Diler Neta di Pluit Disebut Memiliki Potensi, Target 50 Unit Sebulan

Jadi sasaran sejumlah manufaktur otomotif China, Neta mengungkapkan mengapa area Pluit terbilang potensial

mobil
Hyundai Ioniq 9

Hyundai Ioniq 9 Diperkenalkan, Jakarta - Yogyakarta Tanpa Charge

Punya kapasitas baterai lebih besar dari saudaranya Kia EV9, Hyundai Ioniq 9 tawarkan daya jelajah 620 km

mobil
Neta Resmikan Diler Pluit

Neta Resmikan Diler 3S Baru di Kawasan Pluit

Menjangkau konsumen di kawasan Jakarta Utara, berikut fasilitas yang ditawarkan diler baru Neta di Pluit

mobil
New Hyundai Tucson Resmi Meluncur, Usung Mesin Turbo Hybrid

New Hyundai Tucson Resmi Meluncur, Usung Mesin Turbo Hybrid

New Hyundai Tucson akhirnya diluncurkan buat pasar Indonesia, mobil tersebut dijual mulai Rp 632 jutaan

news
Perbaikan jalan tol Jakarta Cikampek

Perbaikan Tol Dikebut, Harus Selesai Sebelum Libur Nataru

Pemerintah meminta agar perbaikan tol dikebut dan harus selesai sebelum periode libur Natal dan tahun baru

otosport
Kata Marc Marquez Usai Jajal Desmosedici GP25 Milik Tim Ducati

Kata Marc Marquez Usai Jajal Ducati Desmosedici GP25

Marc Marquez mengaku gembira usai menjajal Ducati Desmosedici GP25 pada sesi test pascamusim di Barcelona