Toyota RAV4 Generasi Terbaru Meluncur, Makin Dekat ke Indonesia
19 Desember 2025, 20:00 WIB
TAM memutuskan mempertahankan harga Toyota Veloz Hybrid agar konsumen semakin tertarik membeli produk mereka
Oleh Satrio Adhy
KatadataOTO – Toyota Veloz Hybrid mampu mencuri perhatian banyak orang. Apalagi harga yang ditawarkan cukup kompetitif di pasar Indonesia.
Kendaraan roda empat berjantung pacu hibrida ini, diniagakan ke konsumen mulai Rp 299 jutaan saja.
Namun angka tersebut tadinya hanya berlaku sampai Desember 2025 saja. Kemudian Toyota Astra Motor (TAM) bakal melakukan revisi.
Akan tetapi, jenama asal Jepang tersebut memberikan hadiah atau kado tahun baru 2026 bagi para konsumen.
“Toyota memperpanjang harga spesial pre-booking mulai dari Rp 299 juta yang berlaku sampai 31 Januari 2026,” ungkap Jap Ernando Demily, Marketing Director TAM kepada KatadataOTO, Sabtu (03/01).
Tentu ini menjadi kesempatan bagi para pencinta otomotif. Anda bisa mendapatkan Toyota Veloz Hybrid dengan banderol terjangkau.
Dengan begitu, semakin banyak masyarakat berniat memboyong mobil hybrid Toyota yang baru saja diluncurkan itu.
“Langkah ini diambil untuk memberikan kemudahan bagi lebih banyak pelanggan dalam merencanakan kepemilikan kendaraan hybrid Toyota,” lanjut dia.
Lebih jauh disebutkan, kepuasan pelanggan menjadi fokus utama bagi Toyota dalam memasarkan Veloz Hybrid.
Sehingga produk anyar mereka, dapat diandalkan dalam berbagai kebutuhan sehari-hari keluarga di Tanah Air.
“Sejalan dengan komitmen kami untuk terus menghadirkan solusi mobilitas yang relevan, ramah lingkungan dan sesuai dengan kebutuhan masyarakat Indonesia,” tegas Ernando.
Sekadar informasi, Toyota Veloz Hybrid dibekali mesin berkode 2NR-VEX berkapasitas 1.500 cc, 4-silinder, 16-katup, DOHC dengan Dual VVT-i.
Dapur pacu di atas diklaim mampu memuntahkan tenaga 111 PS atau 109,4 hp. Sedangkan torsi puncak mesin bensin mencapai 121 Nm.
Tidak lupa dikawinkan dengan motor listrik bertenaga 79 hp serta torsi 141 Nm. Dipadukan baterai NMC berkapasitas 0,74 kWh.
Toyota Veloz Hybrid juga sudah dibekali berbagai fitur terkini. Semisal Auto Hold, Electronic Parking Brake (EPB), Vehicle Stability Control, sampai konektivitas Apple CarPlay dan Android Auto secara wireless.
TAM turut memberikan empat mode berkendara di Toyota Veloz Hybrid. Mulai dari Power, Normal, Eco maupun EV Mode.
Berikut KatadataOTO rangkum harga Toyota Veloz Hybrid untuk wilayah Jakarta. Sementara daerah lain ada perbedaan sedikit.
Artikel Terpopuler
1
2
3
4
5
Artikel Terkait
19 Desember 2025, 20:00 WIB
17 Desember 2025, 10:00 WIB
10 Desember 2025, 10:00 WIB
09 Desember 2025, 16:00 WIB
05 Desember 2025, 15:00 WIB
Terkini
03 Januari 2026, 11:00 WIB
Setidaknya penundaan kebijakan opsen PKB dan BBNKB mampu memberikan dampak positif bagi pasar motor baru
03 Januari 2026, 09:00 WIB
Penjualan mobil listrik BYD di 2025 mencapai 2,26 juta unit lampaui Tesla yang hanya mampu melepas 1,64 juta unit
03 Januari 2026, 07:00 WIB
Mitsubishi Pajero generasi terbaru diyakini jadi bagian dari line up produk anyar pabrikan Jepang itu di 2026
02 Januari 2026, 20:22 WIB
Persaingan baru, rookie Diogo Moreira dan Toprak Razgatlioglu siap meramaikan ajang balap MotoGP 2026
02 Januari 2026, 19:00 WIB
Julian Johan sudah melakukan berbagai persiapan guna berlaga di Rally Dakar 2026, seperti latihan di Maroko
02 Januari 2026, 18:46 WIB
Taksi listrik Green SM kembali alami kecelakaan, pengamat sorot pentingnya pelatihan softskill pengemudi
02 Januari 2026, 17:00 WIB
Penjualan BYD di Indonesia selama periode 2024-2025 tembus 50 ribu unit dan wajib dirakit lokal tahun ini
02 Januari 2026, 16:00 WIB
BYD menilai terobosan serta inovasi pada mobil listrik sebagai kontribusi dalam pengembangan industri