Tiket MotoGP Mandalika Dijual Offline, Harga Mulai Rp100 Ribuan

Masyarakat sudah bisa mendapatkan tiket MotoGP secara offline mulai hari ini, berikut rincian lengkapnya

Tiket MotoGP Mandalika Dijual Offline, Harga Mulai Rp100 Ribuan

TRENOTO – Mulai Selasa (11/1/2021), masyarakat bisa mendapatkan tiket MotoGP secara offline di minimarket dan Angkasa Pura Hotel yang tersebar di seluruh Indonesia. 

Khusus penjualan offline terdapat tiket dengan tipe VIP Hospitality Suites Deluxe Class, Premium Grandstand, Standard Grandstand dan General Admission.
 
"Penjualan tiket secara offline ini melengkapi kanal penjualan online yang telah dibuka sejak Kamis minggu lalu dan akan semakin mempermudah pecinta balap untuk mendapatkan tiket menonton MotoGP," kata Cahyadi Wanda Vice President Director Mandalika Grand Prix Association dalam pernyataan pers.
 
Untuk kategori VIP Hospitality Suites Deluxe Class, penonton bisa mendapatkan tiket 3 days pass. Terkait harga, untuk tiket tipe ini, penoton harus mengeluarkan dana sebesar Rp10 juta. 
 
Sedangkan tiket VIP Hospitality Suites Deluxe Class, penoton bisa mendapat akses ruangan yang berlokasi di VIP Village atau berdekatan dengan paddock.
 
Sementara pembeli tiket Premium Grandstand bisa menyaksikan balapan dengan nyaman di tribun yang telah dilengkapi dengan atap. Sedangkan pemegang tiket Standard Grandstand bisa menonton di bucket seat, yakni kursi duduk tanpa lengan di tribun tanpa atap.
 
"Dengan semua kemudahan yang kami berikan ini, kami optimistis tiket dapat terjual dengan lebih cepat. Optimisme juga muncul dengan melihat animo masyarakat untuk membeli tiket yang sangat tinggi dan tercermin dari tren penjualan tiket saat ini," kata Cahyadi.

Terakhir terdapat General Admission yang merupakan tiket non-seating atau tanpa tempat duduk. Penonton bisa masuk ke area sirkuit untuk menyaksikan balapan dari layar besar dan menyaksikan konten di area komersial, namun tidak ke grandstand.

Photo : themandalikagp


 
Memiliki lima kategori, tiket Grand Prix Indonesia pada 18 hingga 20 Maret mendatang memiliki kuota. Untuk General Admission terdapat 10.000 tiket, Standard Grandstand sebanyak 28.578 tiket, Premium Grandstand 21.056 tiket, Deluxe Class 2.000 tiket, dan Premiere Class 900 tiket.
 
Harga tiket hari pertama, yakni 18 Maret 2022 dipasang pada Rp115.000 hingga Rp431.250. Sedangkan untuk 19 Maret harga tiket dimulai dari Rp287.500 hingga Rp1.150.000. 

Pada 20 Maret 2022, harga yang dipasang yakni Rp575.000 hingga Rp1.725.000. Penyelenggara juga menyediakan paket weekend pass untuk Sabtu dan Minggu, harganya mulai Rp805.000 hingga Rp2.587.000.
 
Untuk kategori VIP Hospitality Suites, tiket 3 days pass yang berlaku untuk menonton selama tiga hari dijual mulai Rp10.000.000 hingga Rp15.000.000.
 
Berdasarkan data penjualan pada Senin, MGPA telah menjual 4.529 tiket yang terdiri dari 2.738 tiket harian, 773 tiket weekend pass, dan 1.018 tiket 3 days pass.
 
Sebanyak 900 tiket termahal, yaitu VIP Hospitality Suite Premier Class yang tersedia seharga Rp15 juta sudah habis terjual pada hari pertama penjualan, yakni 6 Januari 2021 lalu.
 
Calon penonton juga dapat membeli tiket secara online melalui platform digital seperti Xplorin, InJourney, Tiketapasaja.com, Tiket.com, My Pertamina Apps, dan DyandraTiket.com.


Terkini

mobil
SPKLU Diler BYD

Gandeng PLN, SPKLU Diler BYD Bisa Digunakan Semua Merek

Mengakomodir kebutuhan ekosistem mobil listrik, SPKLU diler BYD Haka Cibubur bisa digunakan semua merek EV

otosport
Tiket MotoGP Mandalika didiskon 50 persen

Tiket MotoGP Mandalika 2024 Didiskon 50 Persen, Mulai Rp 350.000

Tiket MotoGP Mandalika 2024 didiskon 50 persen sehingga masyarakat bisa membelinya mulai dari Rp 350.000

mobil
Kata BYD soal Inden

Kata BYD soal Inden, Pemesanan Diklaim Membludak

Sejumlah konsumen tak kunjung terima unit sejak pemesanan, ini kata BYD soal inden yang diklaim mengular

news
BYD Resmikan Diler 3S Baru di Cibubur

BYD Resmikan Diler 3S Baru di Cibubur, Punya 4 Charging Station

Menjadi bagian dari total target 50 outlet tahun ini, BYD resmikan diler 3S di kawasan Cibubur hari ini

motor
Skema Cicilan Yamaha LX 155 ABS, Cicilan Mulai Rp 800 Ribuan

Skema Kredit Yamaha Lexi LX 155 ABS, Cicilan Mulai Rp 800 Ribuan

Buat Anda yang tertarik memboyong Yamaha Lexi LX 155 bulan ini, ada skema cicilan mulai Rp 800 ribuan saja

news
Tarif tol Gempol Pandaan

Tarif tol Gempol Pandaan Naik Hari Ini, Sesuaikan Inflasi

Tarif tol Gempol Pandaan resmi naik hari ini untuk menyesuaikan inflasi dan mempertahankan pelayanan

news
Tarif tol Bali Mandara

Tarif Tol Bali Mandara Naik Hari Ini, Berlaku Semua Golongan

Tarif Tol Bali Mandara naik hari ini, berlaku untuk semua golongan termasuk sepeda motor yang melintas

mobil
Jeep Rubicon Mario Dandy Tak Laku Dilelang, Harga Dievaluasi

Jeep Rubicon Mario Dandy Tak Laku Dilelang, Harga Dievaluasi

Hingga batas waktu yang telah ditentukan, Jeep Rubicon Mario Dandy Satriyo tidak laku dilelang Kejari Jaksel