Koleksi Mobil Mewah Putra Siregar Tersangka Pengeroyokan

Koleksi mobil Putra Siregar terdiri dari beberapa kendaraan mewah dan dikenal sering membagikan hadiah untuk pengikutnya

Koleksi Mobil Mewah Putra Siregar Tersangka Pengeroyokan

TRENOTO – Putra Siregar, pemilik gerai ponsel PStore bersama Rico Valentino yang berprofesi sebagai artis resmi dijadikan tersangka kasus pengeroyokan pada orang berinisial N. Keduanya bahkan kini sudah ditangkap dan diperiksa.

Viralnya kasus tersebut pun membuat masyarakat mulai memberi perhatian lebih pada koleksi kendaraan Putra Siregar. Pasalnya pria yang dikenal dekat dengan kalangan artis tersebut memiliki cukup banyak koleksi mobil.

Salah satu koleksi mobil Putra Siregar yang paling sering tampil di akun instagram miliknya adalah Toyota Alphard berwarna putih. MPV Premium itu dibeli setelah anak perempuannya lahir dan terbilang cukup sering digunakan.

Photo :

Sebelum melakukan pembelian, dirinya sempat memamerkan 2 mobil Toyota Alphard berbeda warna. Dalam captionnya Ia bertanya kepada netizen untuk memilih warna karena keduanya dinilai cukup bagus.

Kecintaannya pada Toyota Alphard pun tak berhenti di sana. Pasalnya Ia sempat memberikan MPV tersebut pada rekannya, Atta Halilintar sebagai hadiah ulang tahun ke 27.

Namun koleksi paling menariknya bukanlah Toyota Alphard melainkan mobil sport. Pada 2018, Ia sempat membeli Ford Mustang dan menjadi salah satu kendaraan termewah miliknya saat ini.

Sebagai salah satu mobil sport, Ford Mustang berwarna kuning tersbeut dilengkapi oleh mesin turbo 4 silinder berkapasitas 2.300 cc. Mesin tersebut mampu menghasilkan tenaga sebesar 317 hp pada 5.500 rpm serta torsi hingga 432 Nm di 3.000 rpm.

Photo :

Meski sudah tidak lagi diproduksi, Ford Mustang ini masih bisa didapatkan dengan membelinya secara bekas. Harganya pun terbilang kompetitif bila dibandingkan mobil sport lain karena hanya sekitar Rp1.3 miliar.

Selain memiliki beragam koleksi mobil mewah, Ia juga memiliki beberapa sepeda motor yang terbilang cukup menarik. Honda Beat adalah salah satu koleksinya dan pernah muncul di Instragram.

Selain itu Ia juga beberapa kali membagikan mobil sebagai hadiah untuk para followersnya. Hadiahnya pun sangat bervariasi karena ada beberapa pilihan mulai dari Avanza, Honda Brio Satya, Toyoga Agya dan sebagainya.

Selain itu Ia juga beberapa kali menyerahkan sepeda motor kepada followersnya. Mulai dari Honda Vario hingga Yamaha Nmax pernah diserahkan.


Terkini

news
Ganjil genap Jakarta

Ganjil Genap Jakarta 2 Mei 2024, Waspada Bila Ingin ke PEVS

Calon pengunjung PEVS 2024 harus mewaspadai ganjil genap Jakarta agar terhidar dari risiko sanksi tilang

motor
Rakata lakukan pengembangan

Rakata Lakukan Pengembangan Produk di PEVS 2024

Rakata lakukan pengembangan produk di PEVS 2024 dengan mengganti baterainya agar jarak tempuh bertambah

news
Voltron dan Living World Alam Sutera

Voltron dan Living World Alam Sutera Kolaborasi Bangun SPKLU

Dukung ekosistem mobil listrik, Voltron dan Living World Alam Sutera dirikan SPKLU di pusat perbelanjaan

motor
Cara Test Ride Motor Listrik di PEVS 2024, Ada Honda EM1 e:

Test Ride Motor Listrik di PEVS 2024, Ada Honda EM1 e:

Simak cara maupun syarat Test Ride motor listrik di PEVS 2024, salah satunya adalah wajib membawa SIM

motor
4 Motor Listrik MAB Mejeng di PEVS 2024

Motor Listrik MAB di PEVS 2024 Bakal Dijual Rp 20 Jutaan

Salah satu motor listrik MAB diperkenalkan sebagai prototipe dan akan berbanderol di bawah Rp 20 jutaan

motor
ZPT Nimbuzz

ZPT Nimbuzz Hadir di PEVS 2024, Cuma Rp 2 Jutaan

ZPT Nimbuzz hadir di PEVS 2024 dan dijual dengan harga Rp 2 jutaan hingga menjadi sepeda motor termurah

mobil
MG Maxus 9

MG Maxus 9 Masih Dipamerkan di PEVS 2024

MG Maxus 9 hadir di PEVS 2024 sebagai unit yang hanya dipamerkan saja alias belum dijual resmi di Indonesia

news
FIF dapat pinjaman

FIF Dapat Pinjaman 60 Juta Dolar, Bisnis Bisa Semakin Luas

FIF dapat pinjaman sebesar 60 juta dolar untuk memperluas bisnis berkelanjutan agar kuat di masa depan