Tarif Tol Sedyatmo Naik Mulai 5 Januari 2026, Ini Harga Terbaru
04 Januari 2026, 09:00 WIB
tol Probolinggo Banyuwangi seksi 1 dibuka secara fungsional saat arus balik Lebaran 2025 untuk hindari kemacetan
Oleh Adi Hidayat
KatadataOTO – Sejumlah ruas tol mulai dioperasikan secara fungsional untuk mengatasi kepadatan saat arus balik Lebaran 2025. Salah satunya adalah tol Probolinggo Banyuwangi Seksi I Gending-Kraksaan-Paiton yang dibuka pada 1-8 April 2025.
Panjang ruas tersebut mencapai 23,13 km dan dinilai bisa memangkas waktu perjalanan jadi lebih cepat. Berkat ini diharapkan kepadatan lalu lintas yang biasanya terjadi setelah libur Lebaran bisa teratasi.
“Ruas tol fungsional dioperasikan satu jalur dari arah GT Paiton dan GT Kraksaan menuju Gending buat arus balik,” ungkap Dody Hanggodo, Menteri Pekerjaan Umum.
Sebelumnya, jalan tol fungsional juga dioperasikan pada Arus Mudik Lebaran pada 24-31 Maret 2025. Trafik tertingginya mencapai 3.800 kendaraan per hari, dengan waktu operasional mulai pukul 6 pagi sampai 4 sore.
Total kendaraan yang telah melintas mulai dari H-10 lebaran sampai dengan kemarin ada sekitar 19 ribuan kendaraan.
Dody memastikan bahwa ruas jalan tol aman untuk dilewati kendaraan. Terlebib bila melewati jalan nasional dari arah Gending-Paiton akan memakan waktu sekitar 50 menit sementara dengan fungsionalnya ruas ini cuma butuh 20 menit.
Dengan waktu operasional 10 jam dan satu arah, jumlah kendaraan yang melintas cukup banyak serta animonya sangat tinggi. Sayangnya kurangnya penerangan jalan maupun rambu-rambu membuat ruas tersebut tidak bisa dibuka 24 jam.
Dody mengatakan, pembangunan ruas jalan tol Probowangi dilakukan mulai 2023 kemudian dilanjutkan hingga Paket 3 Paiton-Besuki. Untuk Paket 1 Gending - Kraksaan dan Paket 2 Kraksaan-Paiton juga terus dikerjakan dengan target penyelesaian pada pertengahan 2025.
Pembangunan ruas jalan tol Probowangi Seksi 3 Paiton-Besuki masih terus dilanjutkan. Hanya ada sedikit permasalahan terkait lahan serta SUTET listrik.
Saat ini, progress konstruksi jalan tol untuk Seksi 1 Gending-Kraksaan sepanjang 12,9 km telah mencapai 87,48 persen. Sementara Seksi 2 Kraksaan-Paiton sepanjang 11,2 km sudah 80,92 persen dan seksi 3 Paiton - Besuki mencapai 67,51 persen.
Artikel Terpopuler
1
2
3
4
5
Artikel Terkait
04 Januari 2026, 09:00 WIB
30 Desember 2025, 07:00 WIB
29 Desember 2025, 13:00 WIB
26 Desember 2025, 07:00 WIB
19 Desember 2025, 07:00 WIB
Terkini
10 Januari 2026, 17:00 WIB
Diskon Hyundai Creta tembus Rp 45 juta berlaku khusus unit lansiran 2025, tipe Prime jadi Rp 300 jutaan
10 Januari 2026, 15:00 WIB
Honda UC3 hadir untuk menggoda para konsumen di Thailand dan Vietnam dengan berbekal berbagai keunggulan
10 Januari 2026, 13:00 WIB
Jaecoo Indonesia akui ketersediaan jaringan menjadi tantangan buat mereka di 2026 dan harus segera diatasi
10 Januari 2026, 11:00 WIB
ETLE Drone kini resmi beroperasi di lokasi yang selama ini sulit terjangkau oleh para petugas di lapangan
10 Januari 2026, 09:30 WIB
Krisis geopolitik berdampak besar pada sektor otomotif, Toyota Indonesia mewaspadai pengaruhnya pada logistik dan rantai pasok
10 Januari 2026, 09:00 WIB
Ada beberapa faktor mengapa AISI menetapkan target penjualan motor baru di 6,7 juta buat periode 2026
10 Januari 2026, 07:00 WIB
Pada periode Januari-Desember 2025 penjualan mobil mencapai 800 ribu unit lebih, banyak merek alami kenaikan
09 Januari 2026, 19:00 WIB
Sejumlah komunitas motor berkumpul di kawasan Sentul, Jawa Barat untuk kamping bersama menyambut silahturahmi