Penjualan Mobil Astra Dominasi 60 Persen Pangsa Pasar Tanah Air

Kenaikan penjualan mobil Astra mulai terlihat pada Juni 2024, dengan pangsa pasar mendominasi di 60 persen

Penjualan Mobil Astra Dominasi 60 Persen Pangsa Pasar Tanah Air

KatadataOTO – Di tengah melandainya pasar otomotif, Astra International peroleh capaian positif pada Juni 2024. Ada kenaikan penjualan mobil secara wholesales (pabrik ke diler) sebesar 6,3 persen dibandingkan bulan sebelumnya menjadi 43.908 unit.

Disampaikan oleh Boy Kelana Soebroto, Head of Corporate Communications Astra bahwa penjualan mobil Astra tercatat positif dengan pangsa pasar Astra di angka 60 persen.

“Astra senantiasa mendukung industri otomotif Tanah Air melalui berbagai merek kendaraan dengan inovasi terkini yang dikembangan dan disediakan demi menjawab kebutuhan mobilitas masyarakat Indonesia,” ungkap Boy dalam siaran resminya, dikutip Rabu (10/7).

Dengan digelarnya GIIAS 2024 (Gaikindo Indonesia International Auto Show) dalam waktu dekat, konsumen bakal mendapatkan lebih banyak pilihan kendaraan.

Penjualan Mobil Februari 2024
Photo : KatadataOTO

Mengacu pada data dari Astra International, pada Juni penjualan Toyota dan Lexus menempati peringkat teratas dengan jumlah 25.652 unit. Menyusul setelah itu adalah Daihatsu sebanyak 14.967 unit.

Sebagai perbandingan pada Juni 2023 pangsa pasar Astra lebih rendah yakni di 56 persen. Lalu mencapai angka tertinggi 60 persen pada bulan berikutnya yakni Juli 2023.

Secara total capaian penjualan mobil Juni 2024 adalah 72.936 unit, naik dari Mei di 71.306 unit. Sepanjang 2024 penjualan mobil paling tinggi adalah Maret, tembus 74.723 secara gabungan sedangkan terendah adalah 48.702 unit di April.

Astra catat penjualan paling rendah di April 2024, hanya 26.908 unit. Namun berhasil naik pada Mei menjadi 41.314 unit dan ditutup 43.908 unit sepanjang Juni.


Terkini

otosport
MotoGP 2026

Dua Rookie Lengkapi Formasi Pembalap MotoGP 2026

Persaingan baru, rookie Diogo Moreira dan Toprak Razgatlioglu siap meramaikan ajang balap MotoGP 2026

otosport
Julian johan

Julian Johan Bawa Misi Penting pada Rally Dakar 2026

Julian Johan sudah melakukan berbagai persiapan guna berlaga di Rally Dakar 2026, seperti latihan di Maroko

mobil
Taksi Listrik

Pengamat Tanggapi Kecelakaan Taksi Listrik yang Kembali Terulang

Taksi listrik Green SM kembali alami kecelakaan, pengamat sorot pentingnya pelatihan softskill pengemudi

mobil
Penjualan BYD

Penjualan BYD sejak Debut di RI, Sudah Pasarkan 50 Ribu Unit

Penjualan BYD di Indonesia selama periode 2024-2025 tembus 50 ribu unit dan wajib dirakit lokal tahun ini

mobil
BYD

BYD Gerah Desain Mobil Mereka Selalu Ditiru Kompetitor

BYD menilai terobosan serta inovasi pada mobil listrik sebagai kontribusi dalam pengembangan industri

mobil
Leapmotor

Leapmotor B10 Makin Dekat ke Indonesia, Calon Pesaing Geely EX5

Leapmotor merupakan salah satu merek asal Tiongkok yang bakal masuk Indonesia melalui Indomobil Group

mobil
Mobil Cina

3 Merek Mobil Cina Ini Mulai Geser Popularitas Jepang di Inggris

Tiga merek mobil Cina catat penjualan positif di Inggris, angka penjualannya diproyeksikan 200 ribu di 2025

motor
Motor listrik

Subsidi Motor Listrik Sudah Tidak Diharapkan Lagi pada 2026

Aismoli mengungkapkan ada cara lain untuk kembali menggairahkan pasar motor listrik pada periode 2026