Syarat dan Cara Perpanjang Kir untuk Kendaraan Komersial
12 November 2025, 10:00 WIB
Hino menilai pasar kendaraan komersial baru bangkit pada Mei 2024 disokong oleh proyek strategis pemerintah
Oleh Adi Hidayat
KatadataOTO – Pasar kendaraan komersial pada awal 2024 memang mengalami penurunan cukup signifikan. Berdasarkan data Gaikindo, retailsales kendaraan Januari-Mei hanya meraih 148.649 unit turun dibanding periode serupa tahun lalu yang berhasil meraih 174.921 unit.
Situasi tersebut juga dirasakan oleh merek kendaraan komersial seperti Hino. Pabrikan asal Jepang itu hanya meraih 4.253 unit, turun dibanding Januari-Februari 2023 yang meraih 5.499 unit.
Meski tetap berhasil duduk sebagai produsen otomotif terbesar peringkat sembilan, tetapi tetap saja pencapaian itu mendapat atensi serius. Hal ini disampaikan Santiko Wardoyo, Direktur PT Hino Motors Sales Indonesia (HMSI).
“Saya bilang pemilu itu seharusnya bukan masalah tapi orang khawatir juga tidak bisa dihindari sehingga mereka menunda pembelian. Selain itu waktunya berdekatan dengan Lebaran sehingga dunia bisnis pasti melambat,” ungkapnya (25/03).
Meski demikian dirinya optimis bahwa dalam waktu dekat pasar kendaraan komersial dapat bangkit. Pasalnya tantangan-tantangan yang ada sudah dilewati secara aman.
“Kalau saya lihat mungkin setelah Lebaran baru akan menggeliat lagi. Mungkin Mei atau Juni baru merangkak naik,” tambahnya.
Rasa optimis tersebut datang dari masih banyaknya program pemerintah yang masih belum terselesaikan. Oleh sebab itu wajar bila mereka optimis bisa memperbaiki pencapaiannya.
Untuk itu Hino pun telah menyiapkan beragam strategi guna memperbaiki kondisi pasar. Salah satunya dengan menambah pilihan model bersertifikat Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN) dari Kementerian Perindustrian sebanyak tiga unit.
Penambahan itu membuat Hino memiliki 13 model bersertifikat TKDN diatas 40 persen. Banyaknya unit tersebut akan memudahkan pelanggan khususnya dari pemerintahan untuk membeli kendaraan.
Terlebih mereka telah memiliki layanan yang tampil di e-Katalog milik Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah Pemerintah (LKPP). Aplikasi ini menyediakan berbagai macam produk dari berbagai komoditas kebutuhan pemerintah.
Artikel Terpopuler
1
2
3
4
5
Artikel Terkait
12 November 2025, 10:00 WIB
31 Oktober 2025, 12:00 WIB
13 Agustus 2025, 16:00 WIB
11 Agustus 2025, 08:00 WIB
24 Juli 2025, 16:00 WIB
Terkini
14 November 2025, 22:00 WIB
Polytron menunjukkan tren positif penjualan mobil listrik di Oktober 2025, salurkan 103 unit ke konsumen
14 November 2025, 21:00 WIB
Ratusan anggota komunitas J6 EVO diajak untuk mengikuti acara yang diinisiasi oleh Chery beberapa waktu lalu
14 November 2025, 20:00 WIB
Von Dutch merilis koleksi busana untuk perempuan dengan pilihan warna menarik untuk memperluas pasar
14 November 2025, 19:00 WIB
Nicolo Bulega bertekad naik kelas ke MotoGP, namun perlu melakukan banyak penyesuaian pola berkendara
14 November 2025, 18:01 WIB
Polda Metro Jaya bakal melakukan rekayasa lalu lintas ketika kedatangan Raja Yordania dimulai hari ini
14 November 2025, 17:00 WIB
Galespeed dan Active hadir di Indonesia melalui One3 Motoshop dengan memanfaatkan ajang pameran IMHAX 2025
14 November 2025, 16:00 WIB
Menperin menganggap sektor otomotif tidak boleh diabaikan karena memiliki keterkaitan dalam ekonomi nasional
14 November 2025, 15:00 WIB
Setelah Ora 03, mobil listrik GWM Ora 07 yang debut ASEAN di Thailand tercatat di data wholesales Gaikindo