Penyebab Royal Enfield Ridwan Kamil yang Disita Belum Diangkut
17 April 2025, 11:09 WIB
Dishub Bogor beli 55 motor trail baru untuk dijadikan sebagai kendaraan operasional yang digunakan anggotanya
Oleh Adi Hidayat
KatadataOTO – Pemerintah Kabupaten Bogor akan membeli 55 sepeda motor trail. Kendaraan roda dua tersebut hadir guna memenuhi kebutuhan Dinas Perhubungan untuk operasional para anggota.
Menariknya dana pengadaan kendaraan tersebut memakai hasil dari efisiensi yang sudah dilakukan pemerintah kota.
“Anggaran makan, minum serta perjalanan dinas yang tidak efektif kami ubah menjadi kendaraan dinas untuk personel Dinas Perhubungan di tahun 2025,” kata Rudy Susmanto, Bupati Bogor dilansir Antara (23/04).
Ia pun menyebut bahwa pengalokasian dana pembelian motor merupakan tindak lanjut dari Instruksi Presiden Nomor 1 Tahun 2025 tentang efisiensi belanja dalam pelaksanaan anggaran pendapatan dan belanja negara serta anggaran pendapatan dan belanja daerah.
Meski membeli 55 unit motor trail tetapi ternyata jumlah unit masih belum memenuhi kebutuhan ideal. Instansi tersebut dinilai masih membutuhkan puluhan kendaraan agar bisa bekerja secara optimal.
“Kabupaten Bogor cukup luas dan ini bukan hanya menjaga ketertiban serta keamanan lalu lintas tapi juga saat terjadi bencana bisa membantu pihak kepolisian di lapangan,” tambah Rudy kemudian.
Sementara itu Agus Ridhallah, Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Bogor menyampaikan bahwa pengadaan kendaraan operasional untuk personel akan dilakukan secara bertahap. Namun ia tidak menyampaikan kapan tahap berikutnya dilakukan.
“Ini sudah 55 unit tapi masih kurang nanti harus ada tambahan lagi karena wilayah Kabupaten Bogor luas. Ya kalau target 75 motor agar semua wilayah Kabupaten Bogor bisa terjangkau,” kata Agus.
Perlu diketahui, luas wilayah Kabupaten Bogor adalah sebesar 2.991,78 kilometer persegi. Di dalamnya ada 40 Kecamatan, 19 Kelurahan dan 416 Desa. Tak mengherankan bila diperlukan banyak kendaraan untuk bisa menjangkau seluruh wilayah.
Sayangnya mereka tidak menyampaikan berapa besar anggaran yang dialokasikan untuk memenuhi kebutuhan tersebut.
Artikel Terpopuler
1
2
3
4
5
Artikel Terkait
17 April 2025, 11:09 WIB
14 April 2025, 17:00 WIB
13 April 2025, 22:53 WIB
12 April 2025, 06:05 WIB
09 April 2025, 07:00 WIB
Terkini
23 April 2025, 19:00 WIB
SUV bertenaga listrik MG Cyber X resmi diperkenalkan di Shanghai Auto Show 2025, jadi penantang baru Chery J6
23 April 2025, 18:00 WIB
Bahlil ungkap perusahaan pengganti LG yang akan membangun ekosistem baterai mobil listrik sudah didapatkan
23 April 2025, 17:00 WIB
Perkuat posisinya di Jepang, BYD dikabarkan tengah menyiapkan kei car bertenaga listrik rival Nissan Sakura
23 April 2025, 16:43 WIB
IMX Semarang 2025 akan digelar Sabtu, 26 April 2025 sebagai bagian dari rangkaian acara Road to IMX 2025
23 April 2025, 14:00 WIB
Wuling diduga bakal membawa MPV pintu geser teranyar bertenaga listrik di pameran otomotif PEVS 2025
23 April 2025, 13:44 WIB
Moeldoko menyayangkan aksi premanisme yang dilakukan ormas dan mengganggu proses pembangunan pabrik BYD
23 April 2025, 11:04 WIB
Pajak kendaraan bermotor Lexus LX600 milik Dedi Mulyadi sudah jatuh tempo sejak awal tahun atau Januari 2025
23 April 2025, 10:02 WIB
Cina bakal batasi ekspor logam tanah jarang dan berpotensi sebabkan produksi mobil listrik dunia terganggu