Bosch Bagikan 2.000 Wiper Gratis buat Pengemudi Taksi Online

Dukung keselamatan berkendara dan jaga kondisi mobil, Bosch bagikan 2.000 wiper untuk pengemudi taksi online

Bosch Bagikan 2.000 Wiper Gratis buat Pengemudi Taksi Online

KatadataOTO – Wiper menjadi salah satu komponen penting pada mobil di musim hujan, karena berperan krusial menjaga visibilitas pengemudi selama berkendara.

Bosch sebagai salah satu produsen turut ambil bagian menjaga keselamatan berkendara, khususnya untuk pengemudi taksi online yang mempunyai mobilitas tinggi.

Melalui kampanye Berkendara Aman #TenangAdaBosch, mereka membagikan 2.000 wiper gratis untuk pengemudi taksi online dengan melakukan pendaftaran mulai 6-10 Juni 2024.

Menurut Pirmin Riegger, Managing Director Bosch Indonesia, keselamatan berkendara di jalan raya merupakan nilai inti dan bisa dilakukan melalui teknologi dimiliki oleh Bosch saat ini.

Bosch Bagikan 2.000 Wiper Gratis
Photo : KatadataOTO

“Kampanye ini dimulai dengan Online Driver Community. Kita banyak bergantung sama mereka di sini untuk mobilitas," kata Riegger di Jakarta Pusat, Kamis (6/6).

Ia menegaskan Bosch ingin menjadi bagian dari perubahan dan perkembangan keselamatan berkendara di Tanah Air. Di antaranya dengan membantu pengemudi menyiapkan kendaraan agar prima sebelum digunakan untuk mobilitas sehari-hari.

Sementara itu Marcio Coelho, Vice President Bosch Mobility Aftermarket ASEAN menegaskan keamanan penumpang di mobil menjadi tanggung jawab pengemudi.

Oleh karena itu penting buat memperhatikan keselamatan dengan memastikan bahwa kondisi kendaraan dan komponen pendukung lainnya dalam kondisi prima.

“Dengan inisiatif kampanye Berkendara Aman bersama pengemudi taksi online, semoga bisa encourage drivers lain di Jakarta untuk investasi di produk ini,” kata Marcio dalam kesempatan sama.

Produk yang dibagikan nanti adalah Flat Blade Clear Advantage. Wiper frameless itu diklaim memiliki beberapa keunggulan seperti daya sapu lebih baik.

Cara Mendaftar

Apabila berminat, pengemudi taksi online bisa mengakses laman registrasi lewat Instagram @boschautomotiveid periode 6-10 Juni 2024.

Bosch Bagikan 2.000 Wiper Gratis
Photo : KatadataOTO

Nanti ada sejumlah data perlu diisi termasuk jenis kendaraan dan bengkel dituju. Mulai dari nama, nomor handphone, pelat dan merek serta tipe mobil serta estimasi tanggal kedatangan.

Tidak perlu repot karena pemasangan dilakukan teknisi di bengkel rekanan. Pengemudi bisa kunjungi Otoklix, Warna Warni Ban, YT Auto Service dan Auto Lux. Pemasangan wiper bakal dilayani mulai 13-30 Juni 2024.


Terkini

otosport
Hasil MotoGP Valencia 2025

Hasil MotoGP Valencia 2025: Akhir Manis buat Bezzecchi

Marco Bezzecchi tutup musim ini dengan capaian manis di MotoGP Valencia 2025 dengan finish pertama

mobil
Mazda Siap Boyong EZ-6 Kembaran Deepal LO7, Changan Buka Suara

Mazda Siap Boyong EZ-6 Kembaran Deepal LO7, Changan Buka Suara

Mazda EZ-6 dan Changan Deepal LO7 sama-sama berpeluang besar untuk dipasarkan ke konsumen di Tanah Air

mobil
Klarifikasi Chery Soal Insiden Fengyun X3L di Gunung Tianmen

Klarifikasi Chery Soal Insiden Fengyun X3L di Gunung Tianmen

Chery beri penjelasan soal Fengyun X3L yang alami kecelakaan saat sedang uji ketangguhan di Gunung Tianmen

mobil
Suzuki Ertiga Hybrid

Pilihan Suzuki Ertiga Bekas Lansiran 2024 Kini Makin Beragam

Suzuki Ertiga bekas lansiran 2024 bisa jadi pilihan masyarakat buat berkendara saat libur Natal dan tahun baru

news
Honda Bikers Day 2025

Honda Bikers Day 2025 Disambangi 32 Ribu Rider Tanah Air

Puncak acara Honda Bikers Day 2025 memberikan pengalaman berbeda di Garut dengan puluhan ribu pemotor

komunitas
Honda Culture Indonesia 2025

Honda Culture Indonesia Kembali Digelar, Ajak Puluhan Komunitas

Banyak kegiatan menarik disuguhkan buat para anggota komunitas selama Honda Culture Indonesia berlangsung

motor
Honda ADV 160

Jelajah Jawa Barat Pakai Honda ADV 160 Roadsync Menuju HBD 2025

Honda ADV 160 membuktikan performanya dalam perjalanan melintasi pantai selatan Jawa Barat menuju HBD 2025

mobil
Toyota Calya bekas

Toyota Calya Bekas Lansiran 2024 Pilihannya Makin Banyak

Pilihan Toyota Calya bekas lansiran 2024 makin menarik karena ada program TDP Rp 7 jutaan dan tenor panjang