Rencana Zeekr Jual Mobil dan Antar Unit ke Konsumen Akhir Tahun

Pada kuartal keempat 2024, Zeekr menargetkan sudah mulai jualan dan antar unit ke konsumen Indonesia

Rencana Zeekr Jual Mobil dan Antar Unit ke Konsumen Akhir Tahun

KatadataOTO – Zeekr, merek otomotif China resmi menandatangani MoU (Memorandum of Understanding) atau kerja sama dengan PT Premium Auto Prima sebagai distributor.

Mereka memiliki target untuk segera menjual lini kendaraannya yakni Zeekr 009 dan X di pasar Indonesia mulai kuartal keempat 2024.

“Kita berusaha tahun ini kalau bisa sudah kirim mobil ke para konsumen,” ucap Jinhong Li Darwin, Managing Director PT Premium Auto Prima di Jakarta Pusat, Rabu (5/6).

Untuk diketahui nanti kedua model Zeekr yang diboyong ke Indonesia masih akan berstatus CBU (Completely Built Up) atau impor dari China.

Zeekr Bakal Ramaikan Pasar RI
Photo : KatadataOTO

Meski begitu Darwin masih enggan bicara soal harga. Hanya saja dapat dipastikan berbeda dari sejumlah merek Tiongkok lain yang menawarkan banderol rendah, mengingat Zeekr bakal mengisi segmen premium.

Zeekr sendiri juga tertarik memanfaatkan insentif impor mobil listrik. Namun butuh proses panjang dan ia belum bisa mengonfirmasi terkait hal itu.

“Kita berusaha, maksud saya ikut aturan pemerintah. Kalau bisa dapat ya bagus, tidak bisa ya kita berusaha harga sekompetitif mungkin,” tegas Darwin.

Bicara model yang bakal dibawa, Zeekr 009 menjadi MPV (Multi Purpose Vehicle) mewah dihadirkan dalam dua varian yaitu 7-seater dan 6-seater.


Terkini

mobil
Mobil terlaris Oktober 2024

20 Mobil Terlaris Oktober 2024, BYD M6 Berhasil Masuk 10 Besar

20 mobil terlaris Oktober 2024 menjadi perhatian banyak orang karena BYD M6 berhasil masuk ke dalam daftar

otosport
Profil Jorge Martin, Sang Jawara dari Negeri Matador

Profil Jorge Martin, Sang Jawara dari Negeri Matador

Jorge Martin baru saja menempatkan diri sebagai juara dunia MotoGP 2024 usai unggul atas Francesco Bagnaia

news
Cegah Kecelakaan, Pengamat Usul Penyitaan Truk Tak Laik Jalan

Cegah Kecelakaan, Pengamat Usul Penyitaan Truk Tak Laik Jalan

Dapat bantu mencegah kecelakaan, pengamat kembali sorot aturan soal penyitaan truk yang tidak laik jalan

mobil
GJAW 2024 Bakal Digelar Akhir Pekan, Banyak Promo Menarik

GJAW 2024 Siap Digelar Akhir Pekan, Banyak Promo Menarik

Sejumlah pabrikan seperti Neta, Mitsubishi sampai Wuling akan menyediakan program menarik di GJAW 2024

mobil
Modal Mazda MX-30 Lawan EV China di RI, Andalkan Konsumen Setia

Modal Mazda MX-30 Lawan EV China di Indonesia

Ditawarkan Rp 860 jutaan namun daya jelajah 200 km, simak modal mobil listrik Mazda MX-30 di Indonesia

motor
Daftar Harga Vespa Matic Jelang Akhir Tahun, Mulai Rp 40 Jutaan

Daftar Harga Vespa Matic Jelang Akhir Tahun, Mulai Rp 40 Jutaan

Berikut daftar harga Vespa matic pada November 2024, LX 125 menjadi yang termurah dengan banderol Rp 40 jutaan

mobil
Harga Mobil Berpeluang Naik, Honda Bersiap Hadapi PPN 12 Persen

Harga Mobil Berpeluang Naik, Honda Bersiap Hadapi PPN 12 Persen

Ada kemungkinan harga mobil OTR tahun depan naik imbas PPN 12 persen, Honda mulai siapkan strategi penjualan

mobil
Penjualan mobil Oktober 2024

Penjualan Mobil Oktober 2024, Toyota Alami Tekanan

Penjualan mobil Oktober 2024 berhasil tumbuh namun Toyota justru mengalami tekanan dibanding bulan sebelumnya