5 Ruas Tol Trans Sumatera Beroperasi Tanpa Tarif Saat Arus Balik

Sedikitnya ada lima ruas tol Trans Sumatera yang beroperasi tanpa tarif saat arus balik untuk melancarkan lalu lintas

5 Ruas Tol Trans Sumatera Beroperasi Tanpa Tarif Saat Arus Balik

KatadataOTO – Lima ruas jalan tol Trans Sumatera digratiskan pada pada periode arus balik Lebaran tahun ini. Kebijakan itu diberikan pada sejumlah tol baru dan fungsional sehingga diharapkan bisa memudahkan masyarakat untuk kembali ke kota asal.

Kelima tol Trans Sumatera tersebut terdiri dari dua ruas yang dioperasikan tanpa tarif atau belum berbayar. Sementara tiga lainnya masih fungsional.

Untuk tol yang sudah beroperasi namun masih tanpa tarif adalah Tol Betung - Tempino - Jambi (Betajam) Seksi 3 (Bayung Lencir - Tempino) dan tol Binjai - Langsa (Binsa) Seksi Tanjung Pura - Pangkalan Brandan.

Kemudian tiga ruas lainnya dibuka secara fungsional dan juga belum dikenakan tarif, yaitu Tol Pekanbaru - Padang Seksi Padang - Sicincin (Pacin), Tol Sigli - Banda Aceh (Sibanceh) Seksi Padang Tiji – Seulimeum serta Palembang - Betung (Paltung) Seksi 2 Gerbang Tol (GT) Rengas/Musi Landas – Pangkalan Balai.

tol Trans Sumatera
Photo : Antara

Pembukaan ruas fungsional ini akan berlangsung setiap hari hingga 10 April 2025 pada pukul 08.00-17.00 WIB buat tol Pacin dan Sibanceh Seksi 1, sementara tol Paltung Seksi 2 dioperasikan pada pukul 07.00 WIB -16.00 WIB.

“Khusus arus balik diberlakukan skema one way pada Tol Palembang - Betung dari arah Jambi menuju Palembang. Ketiga ruas fungsional tersebut hanya diperuntukkan bagi golongan I (non-bus) seperti mobil pribadi dan kendaraan kecil lainnya,” kata Adjib Al Hakim, Executive Vice President (EVP) Sekretaris Perusahaan Hutama Karya dilansir Antara (03/04).

Tak hanya itu, Hutama Karya juga memberikan potongan tarif tol sebesar 20 persen pada ruas-ruas utama JTTS selama periode arus balik Lebaran 2025.

Program ini berlaku untuk semua golongan kendaraan dengan perjalanan jarak terjauh dan diberlakukan dalam dua periode. Pertama pada 3 April 2025 pukul 07.00 WIB hingga 5 April 2025 pukul 07.00 WIB hingga 8 April 2025 pukul 07.00 WIB sampai 10 April 2025 pukul 07.00 WIB.

Potongan tarif berlaku pada ruas tol Terbanggi Besar – Kayu Agung (Terpeka), Indralaya – Prabumulih (Indraprabu), Pekanbaru – Dumai (Permai), Indrapura – Kisaran (Inkis) dan Kuala Tanjung - Tebing Tinggi - Parapat (Kutepat).

Daftar Tol Trans Sumatera yang Digratiskan

Tarif tol Trans Sumatera didiskon
Photo : Katadata
  • Tol Betung - Tempino - Jambi (Betajam) Seksi 3 (Bayung Lencir - Tempino)
  • Tol Binjai - Langsa (Binsa) Seksi Tanjung Pura - Pangkalan Brandan.
  • Tol Pekanbaru - Padang Seksi Padang - Sicincin (Pacin)
  • Tol Sigli - Banda Aceh (Sibanceh) Seksi Padang Tiji – Seulimeum
  • Tol Palembang - Betung (Paltung) Seksi 2 Gerbang Tol (GT) Rengas/Musi Landas – Pangkalan Balai.

Terkini

mobil
10 Mobil Listrik Terlaris April 2025, BYD Masih Mendominasi

10 Mobil Listrik Terlaris April 2025, BYD Masih Mendominasi

BYD mendominasi 10 besar mobil listrik terlaris di April 2025, Sealion 7 menyumbangkan angka terbanyak

mobil
Penjualan Honda Agustus naik tipis

Disalip BYD, Honda Ungkap Sebab Turunnya Penjualan di April 2025

Honda ungkap sebab turunnya penjualan di April 2025 ada banyak hal termasuk persiapan model baru untuk Indonesia

mobil
Penjualan Daihatsu

Penjualan Daihatsu April 2025 Turun, Sigra Jadi Tulang Punggung

Penjualan Daihatsu di April 2025 mengalami penurunan cukup dalam namun masih berhasil kuasai podium kedua

mobil
Penjualan Merek Mobil Cina April 2025, Chery Kembali Salip Denza

Penjualan Merek Mobil Cina April 2025, Chery Kembali Salip Denza

BYD masih memimpin di April 2025, berikut kami rangkum data lengkap penjualan merek mobil Cina di April 2025

mobil
BYD Sealion 7 masuk 20 mobil terlaris

20 Mobil Terlaris April 2025, 4 Kendaraan Listrik Masuk Daftar

20 mobil terlaris April 2025 semakin beragam karena ada empat kendaraan listrik yang berhasil masuk daftar

news
Lokasi dan Jadwal SIM Keliling Bandung Usai Libur Panjang Waisak

Lokasi dan Jadwal SIM Keliling Bandung Usai Libur Panjang Waisak

SIM Keliling Bandung melayani masyarakat di Kota Kembang yang ingin mengurus dokumen berkendara hari ini

news
Ganjil genap Jakarta

Ganjil Genap Jakarta 14 Mei 2025, Ketat Setelah Libur Waisak

Ganjil genap Jakarta 14 Mei 2025 kembali digelar setelah sempat dihentikan karena adanya libur Waisak

news
SIM keliling Jakarta

Lokasi SIM Keliling Jakarta Hari Ini 14 Mei, Ada Dispensasi

Ada dispensasi perpanjangan pasca libur Waisak, simak jadwal dan lokasi SIM keliling Jakarta hari ini