20 Mobil Terlaris di Indonesia, BYD Atto 1 Buat Kejutan
13 November 2025, 10:00 WIB
Voltron Indonesia resmikan SPKLU DC 360 kW sehingga pengisian daya bisa dilakukan lebih cepat dari normal
Oleh Adi Hidayat
KatadataOTO – Voltron Indonesia resmi membuka fasilitas baru Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) DC 360 kW di Living World Alam Sutera. Kehadirannya diharapkan bisa memenuhi tingginya kebutuhan pengguna mobil listrik di kawasan tersebut.
Berbeda dengan fasilitas lain, SPKLU Voltron DC 360 kW telah dilengkapi teknologi Hyper Fast Charging. Berkat ini maka pengisian daya kendaraan listrik hingga 80 persen dalam waktu kurang dari 20 menit.
Terdapat tiga mesin SPKLU Hyper Fast Charging dengan dua gun di tiap unitnya dan sudah bisa digunakan untuk umum.
“Kami percaya bahwa transisi energi bukan sekadar tren melainkan keharusan bagi Indonesia dalam mencapai target Net Zero Emissions. Oleh karena itu Voltron berkomitmen untuk menghadirkan solusi pengisian daya yang lebih cepat, strategis dan mudah diakses,” Abdul Rahman Elly, Founder & CEO Voltron Indonesia disela-sela peresmian.
Ia pun menambahkan bahwa dengan adanya fasilitas ini maka masyarakat tidak perlu lagi khawatir kehabisan waktu terlalu lama untuk mengisi daya. Walau lebih cepat namun Abdul Rahman Elly memastikan tarif pengisian daya tetap kompetitif sehingga menguntungkan pelanggan.
“Untuk tarifnya, di bawah 50 kW itu Rp 2.466 sementara biaya tambahannya adalah 933 per kW. Sementara di atas 50 kW harganya Rp 3.600 kWh,” tegasnya.
Saat ini SPKLU Voltron DC 360 kW bisa menampung sekitar enam mobil dalam waktu yang bersamaan. Sehingga antrean kendaraan diharapkan bisa lebih cepat dibanding lokasi pengisian daya lainnya.
Rencananya SPKLU Voltron DC 360 kW nantinya akan dibangun di 50 titik guna memudahkan masyarakat mengakses fasilitas tersebut.
“Sementara pembangunannya masih akan fokus ke Jabodetabek terlebih dulu karena memang peminat tertingginya masih di sana,” tambah Abdul Rahman Elly.
Pembangunan tersebut dilakukan secara bertahap hingga akhir 2025 dan tidak menutup kemungkinan akan makin luas di tahun depan. Sehingga diharapkan ekosistem kendaraan listrik khususnya pengisian daya bisa semakin luas.
Artikel Terpopuler
1
2
3
4
5
Artikel Terkait
13 November 2025, 10:00 WIB
13 November 2025, 09:00 WIB
13 November 2025, 07:00 WIB
12 November 2025, 20:00 WIB
12 November 2025, 19:00 WIB
Terkini
14 November 2025, 09:00 WIB
Para pabrikan tidak boleh berharap banyak dengan penyelenggaraan GJAW 2025 buat menggairahkan pasar mobil baru
14 November 2025, 08:00 WIB
Penjualan truk Oktober 2025 berhasil mengalami pertumbuhan bila dibandingkan pencapaian di bulan lalu
14 November 2025, 07:00 WIB
Penjualan mobil pikap Oktober 2025 di Indonesia berhasil mencatat angka tertinggi dalam 10 bulan terakhir
14 November 2025, 06:00 WIB
Beberapa hari sebelum akhir pekan, SIM keliling Bandung bisa ditemui di dua lokasi oleh para pengendara
14 November 2025, 06:00 WIB
Ganjil genap Jakarta masih diterapkan hari ini untuk mengurangi risiko terjadinya kemacetan lalu lintas
14 November 2025, 06:00 WIB
Hari ini SIM keliling Jakarta masih dibuka seperti biasa, dapat mengakomodir perpanjangan SIM A dan C
13 November 2025, 23:00 WIB
PT AHM menghadirkan beberapa warna baru untuk skutik Honda Scoopy, harga mulai Rp 22 jutaan OTR Jakarta
13 November 2025, 22:30 WIB
Produksi mobil nasional, komitmen Presiden Prabowo Subianto akan melibatkan beberapa pihak termasuk Pindad