Bos Ford Ungkap Beda Konsumen Mobil Premium di RI dengan Thailand
13 November 2025, 21:30 WIB
VinFast tunda peluncuran diler di Thailand dan tengah menyiapkan strategi baru yang lebih efisien di masa depan
Oleh Adi Hidayat
KatadataOTO – Pada ajang Bangkok International Motor Show 2024, VinFast mengumumkan akan masuk ke pasar Thailand. Mereka bahkan telah menandatangi perjanjian dengan 15 perusahaan dan hadir sebelum akhir tahun.
Namun hal tersebut dipastikan tidak akan terjadi karena VinFast tunda peluncuran diler di Thailand.
“Kami menunda peluncuran jaringan diler di Thailand untuk memastikan seluruh infrastruktur dan operasional telah sesuai standar kami. Hal ini bertujuan memberi pengalaman positif kepada para konsumen,” ungkap VinFast dalam pernyataannya pada KatadataOTO.
Tak hanya itu, ia pun memastikan bahwa VinFast akan tetap hadir di Thailand namun dengan strategi baru.
“Kami berencana merestrukturisasi manajemen pasar kami menjadi model regional yang sudah umum di industri otomotif. Dengan demikian maka Thailand dan Filipina menjadi bagian dari satu hub,” ungkapnya.
Ia pun mengungkap bahwa nantinya kantor pusat untuk kedua negara tersebut akan berlokasi di Filipina.
Keputusan tersebut tentunya bukan tanpa risiko. Pasalnya dilansir dari Paultan, sejumlah perusahaan telah mempersiapkan pengajuan klaim kompensasi atas kerugian dari investasi yang sudah mereka lakukan.
Sementara itu di Indonesia, VinFast belum berkeinginan melakukan perubahan strategi. Bahkan perusahaan menegaskan bahwa seluruh rencana yang sudah disampaikan pada GIIAS 2024 masih terus berjalan secara optimal.
“Saya bisa pastikan bahwa operasi di Indonesia masih sesuai rencana,” tegas perusahaan asal Vietnam tersebut.
Perlu diketahui bahwa VinFast telah memiliki dua model di Indonesia yaitu VF e34 dan VF 5. Keduanya pun diklaim telah mendapat respon positif dari masyarakat.
Tak hanya itu, pabrikan asal Vietnam tersebut pun sedang membangun pabrik mereka di Subang, Jawa Barat. Total investasi yang digelontorkan pun sebesar US$ 200 juta atau setara RP 3,24 triliun.
Menggunakan fasilitas itu VinFast bakal memproduksi sejumlah mobil SUV (Sport Utility Vehicle) bertenaga listrik setir kanan yang mencakup VF 3, VF 5, VF 6 dan VF 7 mulai kuartal keempat 2025.
Artikel Terpopuler
1
2
3
4
5
Artikel Terkait
13 November 2025, 21:30 WIB
25 Oktober 2025, 07:00 WIB
24 Juni 2025, 19:00 WIB
09 Juni 2025, 15:00 WIB
27 Februari 2025, 14:00 WIB
Terkini
09 Januari 2026, 06:00 WIB
Menjelang akhir pekan, layanan SIM keliling Jakarta masih tersedia seperti biasa di lima lokasi berbeda
09 Januari 2026, 06:00 WIB
Aturan ganjil genap Jakarta diterapkan untuk mengurangi kemacetan lalu lintas yang kerap terjadi di Ibu Kota
09 Januari 2026, 06:00 WIB
Menjelang akhir pekan SIM keliling Bandung terus hadir untuk memudahkan para pengendara di kota Kembang
08 Januari 2026, 19:07 WIB
Shammie terus berjuang keras hingga SS4 untuk bisa membawa hasil positif pada ajang Rally Dakar 2026
08 Januari 2026, 18:00 WIB
Kebijakan pemerintah federal di Amerika Serikat disebut bikin penjualan mobil listrik Tesla kalah dari BYD
08 Januari 2026, 17:00 WIB
Setelah badai cedera menerpa, kondisi fisik Marc Marquez dirasa sudah tidak seprima seperti dahulu kala
08 Januari 2026, 16:40 WIB
Kunci tertinggal di kabin diduga jadi salah satu penyebab Hyundai Stargazer menyala otomatis ketika diparkir
08 Januari 2026, 15:00 WIB
Mitsubishi Triton Single Cabin tersedia dalam varian baru yang tampil semakin sporti, harga Rp 300 jutaan