Truk Cina Disebut Mulai Gerus Pasar Kendaraan Komersil Indonesia
23 Desember 2025, 09:00 WIB
Truk listrik Hino masih dalam proses studi, diharapkan ketika meluncur harganya lebih terjangkau bagi seluruh pihak
Oleh Serafina Ophelia
TRENOTO – PT Hino Motors Sales Indonesia (HMSI) baru-baru ini meluncurkan truk pengangkut limbah B3 dengan beragam fitur keselamatan yang telah diperbaharui. Unitnya meluncur dalam 6 pilihan varian.
Ketika ditanya soal kemungkinan Hino meluncurkan truk bertenaga listrik, pihak produsen mengatakan bahwa hingga saat ini Hino masih mendalami studi.
Hal ini disampaikan oleh Santiko Wardoyo, Chief Operating Officer PT HMSI. ia mengatakan unit yang dipamerkan di gelaran GIIAS (Gaikindo Indonesia International Auto Show) 2022 sudah dikembalikan ke Jepang.
“Namun dengan catatan dia hanya disebut delivery truck. Jadi modelnya seperti di TransJakarta, hanya di situ-situ saja,” ucap Santiko kepada wartawan di Senayan, Rabu (18/1).
Menurutnya jika menggunakan konsep seperti itu maka mobilitas truk menjadi lebih terbatas. Sementara kebutuhan truk pastinya lebih dari sekedar beroperasi di rute tertentu.
Santiko memaparkan bahwa wilayah di Tanah Air sangat luas. Sehingga untuk sistem trucking yang dibatasi rutenya akan menjadi kurang efisien.
“Untuk trucking seperti ini butuh charging system yang banyak sekali. Kalau sekedar seperti di TransJakarta itu yang memungkinkan,” ujar Santiko.
Ia melanjutkan bahwa keputusan terburu-buru untuk menghadirkan truk listrik justru dapat berimbas pada harga jual yang masih tinggi. Seperti Hino Dutro Z EV yang mejeng di GIIAS 2022.
Ke depannya ia mengatakan pihaknya ingin mempersiapkan lebih matang agar truk listrik Hino bisa dibuat di Indonesia. Mengingat saat ini pihaknya sudah memiliki pabrik sendiri di Cikampek.
“Kita ingin semuanya bisa kita buat di Indonesia dan tentunya dengan harga terjangkau. Untuk apa kita buat tapi harganya mahal sekali,” tegasnya.
Harga jual tinggi pada akhirnya membuat truk tersebut tidak bisa digunakan banyak pihak. Maka pihaknya saat ini sedang melakukan studi terkait truk listrik agar unitnya bisa ekonomis dan dimanfaatkan berbagai pihak.
Hino saat ini berfokus dengan penjualan model truk yang sudah ada saat ini. Salah satunya adalah Hino500 Series yang sudah mulai produksi di Januari 2023.
Artikel Terpopuler
1
2
3
4
5
Artikel Terkait
23 Desember 2025, 09:00 WIB
28 Oktober 2025, 19:00 WIB
11 September 2025, 09:00 WIB
28 Agustus 2025, 19:00 WIB
01 Agustus 2025, 16:00 WIB
Terkini
16 Januari 2026, 21:00 WIB
Motor TVS Callisto 125 mendapatkan dua tambahan warna baru, melengkapi empat opsi kelir yang sudah ada
16 Januari 2026, 17:00 WIB
Wholesales mobil listrik di RI terus mengalami perkembangan sejak 2020, naik signifikan berkat mobil Cina
16 Januari 2026, 15:00 WIB
Berikut KatadataOTO merangkum daftar biaya pembuatan pelat nomor cantik tahun ini, harga mulai Rp 5 jutaan
16 Januari 2026, 14:00 WIB
Buat Anda yang ingin menghabiskan waktu saat libur Isra Miraj, wajib mengetahui jadwal ganjil genap Puncak
16 Januari 2026, 13:00 WIB
Honda menegaskan menjaga stok di pasar agar tidak berlebihan di 2025 sehingga membuat wholesales turun tajam
16 Januari 2026, 11:00 WIB
Penjualan Honda 2025 mengalami penurunan yang cukup dampak dari beragam faktor termasuk lemahnya pasar otomotif
16 Januari 2026, 09:00 WIB
Hyundai menjadi sponsor utama dalam kompetisi ASEAN CUP yang diselenggarakan mulai Juni 2026 mendatang
16 Januari 2026, 07:00 WIB
Aprilia Racing jadi tim MotoGP ketiga yang merilis motor balap baru Marco Bezzecchi dan Jorge Martin