10 Merek Mobil Terlaris di RI Maret 2025, Denza Salip Wuling
17 April 2025, 18:00 WIB
Toyota Fortuner Facelift dikabarkan bakal meluncur di semester kedua 2024 dengan beragam pengembangan baru
Oleh Adi Hidayat
KatadataOTO – Toyota Fortuner facelift dikabarkan siap meluncur pada semester 2 2024. Hal ini diungkap salah satu tenaga penjual yang dihubungi KatadataOTO sore hari tadi.
Namun dirinya mengaku belum mengetahui ubahan apa yang dilakukan oleh perusahaan tempatnya bekerja.
“Kabarnya Toyota Fortuner Facelift akan diluncurkan pada September 2024. Tapi ubahannya masih belum disampaikan,” ungkapnya.
Namun karena facelift maka kemungkinan ubahan bakal lebih fokus pada sisi eksterior. Umumnya untuk minor change, tampikan depan seperti gril akan diganti serta ditambahkan beberapa aksesoris.
Meski demikian bukan tidak mungkin mobil tersebut akan hadir dengan ubahan menyerupai tampilan Fortuner Leader yang sudah diluncurkan di Thailand.
Mobil tersebut hadir dengan tampilan depan tajam, mirip Legender. Toyota juga memasangkan pelek berukuran 18 inci sehingga membuatnya terlihat lebih gagah.
Di negeri Gajah Putih, Toyota Fortuner Leader sudah disematkan teknologi Driving Assistance seperti Blind Spot Monitor hingga Rear Cross Traffic Alert. Kemudian ada juga fitur keselamatan seperti ABS, EBD, BA, Vehicle Stability Control (VSC), TRC Anti-skid system, Hill Start Assist, TSC Tailgatte Control System, Descent Speed Control dan airbag.
Mobil juga sudah dibekali oleh mesin 2GD berkapasitas 2.393 cc yang mampu menghasilkan tenaga 147 hp dan torsi 400 Nm. Performa tersebut diklaim cukup untuk memenuhi kebutuhan berkendara pelanggannya.
Sementara itu di Indonesia, Toyota Fortuner sudah menjadi salah satu SUV terlaris dengan penjualan 1.426 unit pada Juli 2024. Jumlah ini jauh mengungguli pesaing terdekatnya yaitu Mitsubishi Pajero Sport yang sebanyak 759 unit.
Ada beberapa pilihan Toyota Fortuner yang saat ini dijual di Indonesia. Masing-masing hadir dengan harga berbeda sehingga bisa dipilih sesuai kebutuhan pelanggan.
Artikel Terpopuler
1
2
3
4
5
Artikel Terkait
17 April 2025, 18:00 WIB
16 April 2025, 10:16 WIB
14 April 2025, 21:00 WIB
14 April 2025, 14:00 WIB
13 April 2025, 11:00 WIB
Terkini
20 April 2025, 12:00 WIB
Selain LCGC, Daihatsu sebut ada kriteria mobil tertentu yang jadi daya tarik tersendiri buat konsumen daerah
20 April 2025, 10:00 WIB
Aleix Espargaro mendapatkan tiket wildcard dari Honda untuk tampil pada MotoGP Spanyol 2025 di Sirkuit Jerez
20 April 2025, 08:00 WIB
Satu unit mobil listrik Hyundai Ioniq 5 tabrak pejalan kaki dan 21 unit sepeda motor, pengemudi diduga mabuk
20 April 2025, 06:00 WIB
Bakal ada perbaikan jalan di tol Jakarta Cikampek yang berlangsung mulai hari ini di tiga lokasi sekaligus
19 April 2025, 18:16 WIB
Daihatsu Sigra bekas lansiran 2022 menjadi pilihan menarik untuk masyarakat karena harganya terjangkau
19 April 2025, 10:00 WIB
Sejumlah harga motor matic 150 cc mengalami kenaikan di bulan ini, ambil contoh Honda Vario sampai Stylo
19 April 2025, 08:00 WIB
Denza D9 berhasil merangsek ke posisi pertama mobil listrik terlaris, berikut wholesales EV per Maret 2025
19 April 2025, 05:30 WIB
Dinas Perhubungan akan melakukan rekayasa lalu lintas hari ini untuk mendukung acara Silahturahride bersama Mas Pram