Simak Spesifikasi Citroen C3 Aircross, Jegal Rush dan Terios

Berikut spesifikasi Citroen C3 Aircross yang baru diluncurkan buat pasar Indonesia sebagai penantang Rush

Simak Spesifikasi Citroen C3 Aircross, Jegal Rush dan Terios

Selanjutnya di bagian jantung pacu, Citroen C3 Aircross mengandalkan mesin 1.2 L atau 1.199 cc tiga silinder turbo. Di atas kertas dapat menghasilkan daya 108 hp pada 5.500 rpm serta torsi puncak 250 Nm di 1.1750 rpm.

Seluruh tenaga disalurkan melalui transmisi enam percepatan. Mereka mengklaim kalau mobil satu ini memiliki konsumsi bahan bakar cukup irit, yakni 17,5 liter per kilometer.

Di sisi lain untuk urusan fitur kekinian, Citroen C3 Aircross sudah disematkan ABS (Anti Lock Braking System), ESP (Electronic Stability Program), EBD (Electronic Brakeforce Distribution) hingga Electronic Power Steering.

Tak ketinggalan Tire Pressure Monitoring System, Rear Parking Sensor With Camera maupun Hill Hold Assist.

Sebagai informasi, Citroen menawarkannya dalam dua varian. Pertama Monotone dengan opsi Polar White, Steel Grey, Platinum Grey dan Cosmo Blue.

Pada tipe Dual Tone, Citroen C3 Aircross tersedia Pola White and Platinum Grey, Polar White and Cosmo Blue, Steel Grey and Polar White, Steel Grey and Cosmo Blue, Platinum Grey and Polar White serta Cosmo Blue and Polar White.

Simak Spesifikasi Citroen C3 Aircross, Jegal Rush dan Terios
Photo : KatadataOTO

Mesin

  • Kapasitas Mesin: 1.199 cc
  • Jumlah Silinder: 3 silinder turbo
  • Tenaga: 108 hp di 5.500 rpm
  • Torsi: 250 Nm pada 1.1750 rpm
  • Transmisi: 6 percepatan otomatis
  • Kapasitas Tangki Bensin: 45 Liter

Dimensi

  • Panjang: 4.323 mm
  • Lebar: 1.796 mm
  • Tinggi: 1.669 mm
  • Wheelbase: 2.671 mm

Kaki-kaki

  • Pelek: Ring 17
  • Pengereman: Cakram

Harga Citroen C3 Aircross

Sementara buat banderol buat Monotone Rp 289,9 Jutaan dan Dual Tone Rp 294,9 jutaan. Seluruhnya sudah berstatus OTR (On The Road) DKI Jakarta.

Jumlah di atas juga tidak jauh berbeda dengan harga Toyota Rush termurah, yakni Rp 284 jutaan. Lalu sama Daihatsu Terios yang dibanderol mulai Rp 240 jutaan.


Terkini

mobil
Toyota Sienta Welcab

Toyota Indonesia Serahkan Sienta Welcab untuk RSO Soeharso

Toyota Indonesia serahkan 1 unit Sienta Welcab untuk RSO Soeharso agar pelayanan kepada pasien lebih optimal

news
Rekayasa Lalu Lintas

Simak Rekayasa Lalu Lintas di Bundaran HI, Sambut HUT DKI Jakarta

Berikut rekayasa lalu lintas yang diterapkan oleh Dishub DKI Jakarta di sekitar Bundaran HI pada hari ini

motor
Intip Harga Yamaha Nmax Bekas 2022, Mulai Rp 20 Jutaan

Intip Harga Yamaha Nmax Bekas 2022, Mulai Rp 20 Jutaan

Salah satu motor bekas yang direkomendasikan adalah Yamaha Nmax, sebab harga yang ditawarkan terjangkau

modifikasi
The Elite Showcase

The Elite Showcase Resmi Dibuka, Tampilkan Ratusan Modifikasi

Harga tiket mulai Rp 100.000, pameran modifikasi The Elite Showcase resmi dibuka hari ini di ICE BSD

mobil
Kualitas Tol MBZ

Kualitas Tol MBZ Tidak Memenuhi Persyaratan SNI

Setelah diperiksa pihak ketiga pada akhir 2020 ternyata kualitas tol MBZ tidak memenuhi persyaratan SNI

motor
Harga Honda Vario 160 Bekas Mei 2024, Ada DP Ringan

Harga Honda Vario 160 Bekas Mei 2024, Ada DP Ringan

Honda Vario 160 bisa menjadi pilihan jika Anda tengah mencari motor bekas murah, sebab harganya Rp 22 jutaan

modifikasi
Modifikasi Mitsubishi Triton

Modifikasi Mitsubishi Triton Ironman 4x4, Siap Dibawa Offroad

Bisa jadi referensi buat Anda penyuka offroad, berikut modifikasi Mitsubishi Triton racikan Ironman 4x4

mobil
Innova Reborn Bekas

Harga Toyota Kijang Innova Reborn Bekas Mulai Rp 200 Jutaan

Masih jadi salah satu model yang digemari, Innova Reborn bekas dipatok mulai Rp 200 jutaan buat tipe G