Hyundai Disinyalir Bawa Mobil Murah, Debut Global di RI Tahun Ini

Menepis rumor World Premiere Ioniq 7, Hyundai disinyalir bawa mobil murah dan debut global di Indonesia tahun ini

Hyundai Disinyalir Bawa Mobil Murah, Debut Global di RI Tahun Ini

KatadataOTO – PT HMID (Hyundai Motors Indonesia) janjikan setidaknya tujuh produk baru buat pasar Indonesia sepanjang 2024. Salah satu model bakal berstatus debut global.

Untuk diketahui produk yang debut global akan difokuskan untuk kebutuhan konsumen negara tersebut. Seperti pernah dilakukan HMID sebelumnya ketika meluncurkan Stargazer X.

Merupakan versi crossover dari Stargazer, model itu dibuat terlihat lebih sporti dan penambahan empat mode berkendara sesuai kebutuhan yakni Eco, Normal, Sport dan Smart.

Sempat beredar spekulasi bahwa model World Premiere selanjutnya adalah mobil listrik Ioniq 7. Namun hal itu ditepis oleh Fransiscus Soerjopranoto, Chief Operating Officer PT HMID.

Hyundai Disinyalir Bawa Mobil Murah, Debut Global di RI Tahun Ini
Photo : KoreanCarBlog

“Yang tadi dikatakan World Premiere bukan serta merta di Indonesia terus akan ke seluruh dunia (dijual). Kalau dulu seperti Toyota Avanza, diperkenalkan bukan untuk Amerika dan sebagainya,” ujar Frans di Jakarta Selatan beberapa waktu lalu.

Hyundai disinyalir bawa mobil murah dan dapat menjangkau lebih banyak pembeli. Menurut Frans produk tersebut bakal disesuaikan dengan kebutuhan konsumen.

Ia tidak menutup kemungkinan terhadap peluang ekspor model debut global itu. Meski fokus utamanya adalah meningkatkan penjualan di pasar domestik lebih dulu.

“Jadi saya mau tegaskan World Premiere itu tidak harus langsung besar,” kata Frans.

Model yang debut global itu kemungkinan diproduksi lokal. Sehingga ada kemungkinan banderol bisa lebih terjangkau buat para konsumen.

Saat ini Hyundai sudah memiliki pabrik dengan kapasitas produksi 150.000 unit per tahun. Fasilitas itu dapat menghasilkan beberapa model termasuk Stargazer dan Ioniq 5.

Menurut Frans apabila kapasitas memungkinkan pihaknya akan optimalkan produksi untuk produk yang bakal dipasarkan di dalam negeri.

Prediksi Debut Global Hyundai di GIIAS 2024

Bicara model berpeluang muncul, mobil listrik murah Ioniq 3 dirumorkan jadi BEV (Battery Electric Vehicle) besutan Hyundai untuk mempertahankan posisinya sebagai produsen kendaraan ramah lingkungan.

Sementara model ICE (Internal Combustion Engine) yang mungkin hadir adalah Stargazer Facelift. Meski ketika ditanya Frans masih enggan menjelaskan lebih rinci.

Hyundai Kona Electric
Photo : Insideevs

“Nanti akan ada informasi resmi untuk GIIAS 2024 (Gaikindo Indonesia International Auto Show),” kata Frans.

Sebagai informasi dalam waktu dekat HMID diprediksi bakal segera meluncurkan mobil listrik Hyundai Kona generasi terbaru. Model itu disebut akan dirakit lokal, dengan perkiraan harga mulai Rp 600 jutaan.


Terkini

mobil
Toyota dan Pertamina Berkolaborasi Uji Coba Bioetanol E10

Toyota dan Pertamina Berkolaborasi Uji Coba Bioetanol E10

Toyota berkolaborasi dengan Pertamaina dan Trac buat melakukan uji coba bahan bakar jenis bioetanol E10

mobil
Mitsubishi XForce Ultimate DS Dipasarkan di GJAW 2024, Ini Harganya

Mitsubishi XForce Ultimate DS Melantai di GJAW 2024, Ada Fitur Baru

Mitsubishi XForce Ultimate DS resmi meluncur dalam pameran GJAW 2024 dengan dilengkapi fitur kekinian

mobil
Kia EV3 di GIIAS 2024

Kia EV3 Diperkenalkan di GJAW 2024, Tantang Chery Omoda E5

Calon rival baru Chery Omoda E5, Kia EV3 diperkenalkan kepada pengunjung lewat pameran otomotif GJAW 2024

mobil
Aion V

Aion V Resmi Tampil di GJAW 2024, Harganya Rp 499 Juta

Aion V tampil di GJAW 2024 dengan menawarkan beragam keunggulan termasuk banderol yang menarik yaitu Rp 499 juta

mobil
Suzuki Jimny 5 Pintu White Rhino Edition

Suzuki Jimny 5 Pintu White Rhino Edition Meluncur di GJAW 2024

Suzuki Jimny 5 Pintu White Rhino Edition akhirnya meluncur di ajang Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW 2024)

mobil
Mobil listrik Aletra di GJAW 2024

Harga Mobil Listrik Aletra Diungkap di GJAW 2024

Mobil listrik Aletra L8 hadir di pameran GJAW 2024 mengisi segmen MPV, jadi salah satu pesaing baru BYD M6

mobil
BAIC BJ40 Plus

BAIC BJ40 Plus Mining Edition Hadir di GJAW 2024

BAIC BJ40 Plus dengan aksesoris lengkap hadir meramaikan ajang Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW 2024)

mobil
Zeekr di GJAW 2024

Zeekr Bawa 2 Mobil Listrik Baru di GJAW 2024, Termurah Rp 1,1 M

Hadir perdana di pameran GJAW 2024, ini tampilan dua mobil listrik Zeekr yang bakal dipasarkan di RI