Menimbang Peluang Toyota Vios Hybrid Melantai di GIIAS 2025
16 Juli 2025, 20:00 WIB
Produksi Toyota Vios Dihentikan oleh TMMIN sehingga membuat pilihan mobil sedan Toyota menjadi semakin sedikit
Oleh Adi Hidayat
TRENOTO – Setelah menjadi salah satu andalan ekspor, beredar kabar bahwa produksi Toyota Vios dihentikan di Indonesia. Hal ini terungkap oleh salah satu video di Instagram yang menampilkan para pekerja pabrik Toyota tengah membawa kertas bertuliskan ‘Sayonara Vios’.
Dalam video tersebut diawali dengan tampilnya sebuah mobil sedan yang belum selesai dibuat. Kemudian berlanjut ke sejumlah karyawan untuk mengucapkan terima kasihnya karena telah menjadi bagian dalam kesuksesan pabrik.
“Terima kasih Vios karena sudah menjadi bagian sukses berdirinya plant 2,” ungkap salah satu pekerja dalam video tersebut.
Kami telah menghubungi Bob Azzam, Direktur Corporate Affairs TMMIN (Toyota Motor Manufacturing Indonesia) terkait hal ini. Ia tidak menampik maupun mengakui telah dihentikannya produksi Toyota Vios.
“Bersama dengan TAM, kami memastikan pasokan model Vios untuk konsumen terjaga. Selain itu kami akan memberitahukan kepada teman-teman media pada waktunya,” tegasnya pada TrenOto pagi hari tadi (02/08).
Hingga berita ini dibuat, Toyota Vios masih terpampang di situs resmi. Mobil tersebut kini ditawarkan dalam 3 tipe yaitu E MT, G MT serta G CVT dan dijual mulai dari Rp293.7 juta hingga Rp325.7 juta.
Bila benar dihentikan, artinya Toyota tinggal memiliki Camry dan Corolla Altis di segmen sedan.
Terakhir kali Toyota Vios mendapat pembaruan di Indonesia adalah pada April 2018. Ketika itu Toyota melakukan pengubahan minor khususnya dari sisi tampilan luar agar menjadi lebih sporti bila dibandingkan sebelumnya.
Ubahan paling terlihat adalah kehadiran grille berdesain agresif yang dikombinasikan lampu depan menyipit. Tampilan tersebut membuatnya terlihat lebih menarik, cocok dengan garis aerodinamika pada sisi bodi kendaraan.
Beberapa fitur hiburan telah disematkan seperti speaker 7 inchi HD Display, DVD, Radio FM/AM, USB, AUX, HDMI, Bluetooth untuk audio dan telepon, iPod Read, serta Miracast. Selain itu, mobil juga dilengkapi oleh konektivitas ibternet melalui Weblink, Multitasking Window hingga Remote Apps melalui Smartphone.
Fitur keselamatan terbilang lengkap karena sudah menggunakan 7 SRS Airbags, Hill-Start Assist, Vehicle Stability Control (VSC), ABS + EBD + BA hingga 3-Point Seatbelt. Dengan seluruh fitur keselamatannya, bintang 5 dari ASEAN NCAP pun berhasil diraih.
Sedangkan untuk jantung mekanis, sebuah mesin 2NR-FE berkapasitas 1.500cc dengan Dual VVT-i. Mesin tersebut mampu menghasilkan tenaga sebesar 106 hp dan torsi 142 Nm.
Artikel Terpopuler
1
2
3
4
5
Artikel Terkait
16 Juli 2025, 20:00 WIB
09 Juni 2025, 15:00 WIB
27 Februari 2025, 09:00 WIB
23 Mei 2023, 16:36 WIB
09 Mei 2023, 09:00 WIB
Terkini
03 Januari 2026, 17:00 WIB
Dikta Wicaksono memiliki koleksi kendaraan yang cukup menarik digarasinya mulai dari mobil hingga motor klasik
03 Januari 2026, 15:00 WIB
TAM memutuskan mempertahankan harga Toyota Veloz Hybrid agar konsumen semakin tertarik membeli produk mereka
03 Januari 2026, 11:00 WIB
Setidaknya penundaan kebijakan opsen PKB dan BBNKB mampu memberikan dampak positif bagi pasar motor baru
03 Januari 2026, 09:00 WIB
Penjualan mobil listrik BYD di 2025 mencapai 2,26 juta unit lampaui Tesla yang hanya mampu melepas 1,64 juta unit
03 Januari 2026, 07:00 WIB
Mitsubishi Pajero generasi terbaru diyakini jadi bagian dari line up produk anyar pabrikan Jepang itu di 2026
02 Januari 2026, 20:22 WIB
Persaingan baru, rookie Diogo Moreira dan Toprak Razgatlioglu siap meramaikan ajang balap MotoGP 2026
02 Januari 2026, 19:00 WIB
Julian Johan sudah melakukan berbagai persiapan guna berlaga di Rally Dakar 2026, seperti latihan di Maroko
02 Januari 2026, 18:46 WIB
Taksi listrik Green SM kembali alami kecelakaan, pengamat sorot pentingnya pelatihan softskill pengemudi