Prabowo Tidak Terima RI Dinilai Belum Bisa Produksi Kendaraan

Presiden Prabowo Sibianto tak terima Indonesia dinilai belum bisa memproduksi mobil dan motor di dalam negeri

Prabowo Tidak Terima RI Dinilai Belum Bisa Produksi Kendaraan

KatadataOTO – Industri otomotif dalam negeri tampaknya menjadi perhatian dari Presiden Prabowo Subianto. Pasalnya ia bertekad untuk memastikan Indonesia bisa memproduksi mobil, motor hingga komputer di dalam negeri.

Hal tersebut disampaikan Prabowo pada Rakornas Pemerintah Pusat dan Daerah Tahun 2024, di Sentul International Convention Center (SICC), Bogor, Jawa Barat, Kamis (7/11).

“Saya tidak terima bahwa bangsa keempat (penduduk terbanyak) di dunia, bangsa dengan kekayaan begitu besar dari Tuhan Yang Maha Kuasa diberi semua elemen untuk menjadi negara maju tidak bisa bikin mobil, tidak bisa bikin motor, tidak bisa bikin komputer, saya tidak terima,” ungkapnya dilansir Antara (09/11).

Oleh sebab itu ia berkomitmen menjadikan Indonesia sebagai negara maju selama kepemimpinannya lima tahun ke depan.

Produksi Toyota global
Photo : TMMIN

“Saya berterima kasih diberi kesempatan untuk memimpin lima tahun yang akan datang. Saya bersyukur diberi kesempatan mengarahkan serta mewujudkan hal-hal kritikal bagi kelangsungan hidup bangsa Indonesia,” tegas Prabowo.

Komitmen tersebut sebenarnya sudah mulai terlihat bahkan sejak dirinya masih menjadi Menteri Pertahanan di pemerintahan sebelumnya. Ia sudah sangat sering menggunakan kendaraan buatan Pindad yaitu Maung.

Kini setelah dirinya menjabat, Prabowo pun semakin sering terlihat menggunakan mobil buatan dalam negeri tersebut. Bahkan para menteri pun diminta untuk memanfaatkan produk dalam negeri sebagai kendaraan dinas.

Keinginan Prabowo pun ditanggapi positif oleh para menteri dalam kabinetnya. Mereka mengaku siap menggunakan mobil buatan dalam negeri tersebut.

“Semangatnya itu bagaimana kita mendorong agar anak-anak bangsa bisa menciptakan mobil yang memang inovasi sendiri. Jadi sangat bagus dan itu akan dimulai dengan digunakan oleh para pejabat,” ungkap Agus Gumiwang, Menteri Perindustrian Republik Indonesia pada ekspor perdana Chery beberapa waktu lalu.

Perlu diketahui bahwa kendaraan dinas para menteri rencananya akan menggunakan Pindad Maung MV3 Garuda Limousine yang 70 persen komponennya sudah berasal dari dalam negeri. Sementara 30 persen lainnya masih diimpor dari negara asing.

Menteri kompak siap pakai maung
Photo : Instagram/PT_Pindad

Pindad Maung rencananya akan dibalut dengan Composite Armor sehingga tahan amunisi kaliber 7,62 x 51 mm NATO Ball dan 5,56 x 45 mm M193. Keamanan makin terjamin karena mobil juga sudah dipasangkan kaca anti peluru level B5/B6.

Mobil bakal menggunakan mesin bertenaga 199 hp, disalurkan lewat transmisi otomatis delapan percepatan. Sedangkan kecepatan maksimumnya diklaim 100 km/jam.


Terkini

mobil
Klarifikasi Chery Soal Insiden Fengyun X3L di Gunung Tianmen

Klarifikasi Chery Soal Insiden Fengyun X3L di Gunung Tianmen

Chery beri penjelasan soal Fengyun X3L yang alami kecelakaan saat sedang uji ketangguhan di Gunung Tianmen

mobil
Suzuki Ertiga Hybrid

Pilihan Suzuki Ertiga Bekas Lansiran 2024 Kini Makin Beragam

Suzuki Ertiga bekas lansiran 2024 bisa jadi pilihan masyarakat buat berkendara saat libur Natal dan tahun baru

news
Honda Bikers Day 2025

Honda Bikers Day 2025 Disambangi 32 Ribu Rider Tanah Air

Puncak acara Honda Bikers Day 2025 memberikan pengalaman berbeda di Garut dengan puluhan ribu pemotor

komunitas
Honda Culture Indonesia 2025

Honda Culture Indonesia Kembali Digelar, Ajak Puluhan Komunitas

Banyak kegiatan menarik disuguhkan buat para anggota komunitas selama Honda Culture Indonesia berlangsung

motor
Honda ADV 160

Jelajah Jawa Barat Pakai Honda ADV 160 Roadsync Menuju HBD 2025

Honda ADV 160 membuktikan performanya dalam perjalanan melintasi pantai selatan Jawa Barat menuju HBD 2025

mobil
Toyota Calya bekas

Toyota Calya Bekas Lansiran 2024 Pilihannya Makin Banyak

Pilihan Toyota Calya bekas lansiran 2024 makin menarik karena ada program TDP Rp 7 jutaan dan tenor panjang

otosport
Hasil Sprint Race MotoGP Valencia 2025: Alex Kantongi Kemenangan

Hasil Sprint Race MotoGP Valencia 2025: Alex Kantongi Kemenangan

Alex Marquez berhasil keluar sebagai pemenang pada sprint race MotoGP Valencia 2025 usai menudukkan Acosta

motor
Koleksi Kendaran Omesh

Koleksi Kendaraan Omesh, Ada Motor Langka

Koleksi kendaraan Omesh cukup menarik disimak karena mengingat motor miliknya sangat beragam dan unik