Daftar Mobil Hybrid yang Berpeluang Terima Insentif di 2025
17 Desember 2024, 11:00 WIB
Penjualan Suzuki November 2024 berhasil mengalami kenaikan sebesar 17 persen dibanding bulan sebelumnya
Oleh Adi Hidayat
KatadataOTO – Penjualan Suzuki November 2024 berhasil mengalami peningkatan sebesar 17 persen dibanding bulan lalu. Hasil ini dinilai cukup positif karena industri otomotif masih penuh tekanan cukup berat.
Berdasarkan data Gaikindo retail sales November 2024 adalah sebesar 6.240 unit sementara di Oktober hanya 5.330 unit. Sehingga total penjualan Suzuki dari Januari hingga November 2024 adalah 62.512 unit dan menguasai market share sebesar 7,7 persen.
Banyaknya retail sales diklaim sebagai bukti bahwa strategi yang digunakan perusahaan sudah tepat. Beragam program penjualan akhir tahun sudah disiapkan berhasil menarik minat pelanggan.
“Kami merasa libur akhir tahun merupakan saatnya untuk menawarkan mobil baru beserta program-program menarik bagi calon konsumen. Dugaan tersebut tepat karena model terlaris merupakan mobil keluarga baik berukuran 7-seater maupun 5-seater,” ungkap Randy R. Murdoko, Dept. Head of 4W Sales PT Suzuki Indomobil Sales dalam siaran pers (18/12).
Berdasarkan data yang disampaikan ke KatadataOTO, Suzuki Ertiga dan XL7 berhasil mencatatkan peningkatan penjualan cukup baik. Pasalnya kedua model tersebut memang kerap dipercaya untuk menjadi andalan saat liburan.
Suzuki Ertiga disebut berhasil tumbuh sebesar 76 persen dibanding bulan sebelumnya. Sementara XL7 mengalami pertumbuhan sebanyak 42 persen.
Kemudian Suzuki S-Presso juga berhasil mencatatkan peningkatan penjualan signifikan yaitu sebesar 120 persen dibanding bulan sebelumnya. Sedangkan Baleno menorehkan pertumbuhan sebanyak 30 persen.
Kemudian masih ada Grand Vitara yang menunjukkan kinerja positif setelah mencatatkan pertumbuhan sebanyak 8 persen.
Catatan menarik lainnya adalah, model Hybrid berkontribusi signifikan sebanyak 38 persen dari total penjualan mobil penumpang selama periode tersebut. Capaian positif bulan November menjadi pijakan bagi Suzuki guna menyongsong akhir 2024 guna meningkatkan pasar.
“Kami sangat berterima kasih atas kepercayaan konsumen yang terus memilih produk Suzuki sebagai mitra mobilitas. Menjelang pergantian tahun, perusahaan akan mengoptimalkan program agar lebih banyak masyarakat merasakan manfaat dari produk Suzuki,” tegas Randy kemudian.
Artikel Terpopuler
1
2
3
4
5
Artikel Terkait
17 Desember 2024, 11:00 WIB
17 Desember 2024, 07:00 WIB
15 Desember 2024, 10:00 WIB
14 Desember 2024, 15:00 WIB
13 Desember 2024, 15:00 WIB
Terkini
18 Desember 2024, 23:00 WIB
Bagi warga Surabaya yang berniat memboyong mobil listrik Chery J6, ada cicilan terendah Rp 10 jutaan saja
18 Desember 2024, 22:00 WIB
BYD tingkatkan investasi di Indonesia untuk bangun pabrik yang lebih lengkap dibanding rencana sebelumnya
18 Desember 2024, 21:32 WIB
Yamaha Aerox Alpha baru saja diluncurkan dengan sejumlah ubahan, contohnya penyematan fitur turbo seperti Nmax
18 Desember 2024, 21:00 WIB
Manufaktur Rusia punya mobil listrik Kama Atom yang mengincar pasar global, salah satunya adalah Indonesia
18 Desember 2024, 19:00 WIB
Taksi Xanh SM mulai beroperasi di Indonesia, untuk tahap pertama baru melayani para konsumen di Jakarta
18 Desember 2024, 18:21 WIB
Yamaha Aerox Alpha resmi meluncur dengan beragam pengembangan dari berbagai sisi namun harga kompetitif
18 Desember 2024, 18:00 WIB
QJMotor siapkan pabrik baru di kawasan Cikarang, Bekasi dan akan beroperasi mulai tahun depan untuk pasar domestik
18 Desember 2024, 16:00 WIB
Ada insentif, Toyota kembali bicara soal peluang Veloz HEV dan LCGC hybrid dihadirkan di pasar Indonesia