Kendaraan Niaga Sumbang 55 Persen Penjualan Daihatsu di November
06 Desember 2025, 15:00 WIB
Penjualan Daihatsu meningkat tinggi di awal 2022 dengan Sigra masih menjadi model terlaris mengalahkan Xenia dan Gran Max
Oleh Adi Hidayat
TRENOTO – Awal 2022 di dunia otomotif tampaknya menawarkan kesempatan luas untuk para produsen mobil. Pasalnya, adanya relaksasi PPnBM yang diberikan pemerintah berpotensi untuk meningkatkan penjualan kendaraan.
Daihatsu adalah salah satu produsen mobil yang tampaknya cukup tanggap menjawab kebutuhan pasar. Hal ini terlihat dari hasil positif penjualan mereka dalam 2 bulan pertama di 2022.
Sepanjang Januari – Februari 2022, penjualan Daihatsu meningkat hingga mencatatkan angka 30.628 unit kendaraan. Jumlah tersebut mengalami kenaikan sebesar 70.7 persen dibandingkan periode yang sama tahun 2021 lalu karena hanya meraih penjualan sebesar 17.942 unit.
Dalam 2 bulan tersebut, Daihatsu Sigra masih menjadi mobil terlaris dengan meraih penjualan sebesar 8.545 unit atau berkontribusi 27.9 persen. Sementara itu, posisi kedua diisi oleh Gran Max PU (Pick Up) sebanyak 6.838 unit (22,3 persen) dan di posisi ketiga diraih oleh Ayla berkat penjualan 3.855 unit (12,6 persen).
Berikutnya adalah Xenia yang berhasil meraih angka penjualan sebesar 3.688 unit atau setara 12 persen dari total penjualan. Sementara itu untuk posisi kelima diisi oleh Gran Max minibus dengan penjualan mencapai 2.567 unit (8.4 persen).
Menariknya, SUV Daihatsu justru harus duduk diposisi buncit karena Terios dan Rocky seakan kehabisan penggemarnya. Berdasarkan data dari Daihatsu, Terios hanya terjual sebanyak 2.389 unit (7.8 persen) serta Rocky 2.276 unit (7.4 persen).
Penjualan Daihastu sendiri diperkirakan masih dapat terus meningkat khususnya di bulan ini. Pasalnya, sejumlah kendaraan Daihatsu mendapatkan relaksasi PPnBM yang diberikan oleh Pemerintah guna meningkatkan industri otomotif dalam negeri.
Tak hanya itu, setidaknya akan ada 2 pameran otomotif diselenggarakan pada bulan Maret 2022. Pameran tersebut adalah Jakarta Auto Week yang diselenggarakan pada 12- 20 Maret dan Indonesia International Motor Show mulai 31 Maret – 10 April 2022.
“Daihatsu bersyukur, penjualan hingga Februari 2022 mencatat raihan positif. Hal ini tak lepas dari dukungan pemerintah lewat program insentif pajak,” ujar Hendrayadi Lastiyoso, Marketing & Customer Relations Division Head PT Astra International Daihatsu Sales Operation (AI-DSO).
Artikel Terpopuler
1
2
3
4
5
Artikel Terkait
06 Desember 2025, 15:00 WIB
15 November 2025, 13:00 WIB
25 September 2025, 15:14 WIB
18 Agustus 2025, 07:00 WIB
11 Agustus 2025, 20:00 WIB
Terkini
02 Januari 2026, 12:00 WIB
Harga mobil listrik di Indonesia bervariasi mulai Rp 100 juta sampai Rp 1 miliar ke atas, berikut daftarnya
02 Januari 2026, 11:00 WIB
Meski masih terdapat 22 seri di tahun ini, namun ada beberapa ubahan signifikan pada jadwal MotoGP 2026
02 Januari 2026, 10:00 WIB
Geely berniat membawa mobil bermesin konvensional ke Indonesia, diyakini merupakan Monjaro dan Okavango
02 Januari 2026, 09:00 WIB
Menurut Aismoli ada beberapa faktor pendukung yang membuat pasar motor listrik bisa bergairah di tahun ini
02 Januari 2026, 08:00 WIB
Kepolisian memperkenalkan Mandala Quick Response sebagai program baru untuk atasi kemacetan Jakarta di 2026
02 Januari 2026, 07:00 WIB
Penjualan BYD berhasil alami peningkatan 7,1 persen bila dibandingkan dengan pencapaian mereka di 2024
02 Januari 2026, 06:00 WIB
Ada dispensasi perpanjangan dengan persyaratan tertentu, simak informasi SIM keliling Jakarta hari ini
02 Januari 2026, 06:00 WIB
Aturan ganjil genap Jakarta 2 Januari 2026 menjadi pembatasan kendaraan pertama yang dilakukan Polda Metro Jaya