Mobil Listrik Polytron G3 Resmi Meluncur, Harga Mulai Rp 200 Jutaan

Mobil listrik Polytron akhirnya resmi diluncurkan untuk pasar Indonesia dengan harga mulai dari Rp 200 jutaan

Mobil Listrik Polytron G3 Resmi Meluncur, Harga Mulai Rp 200 Jutaan

KatadataOTO – Mobil listrik Polytron akhirnya menyapa publik Tanah Air hari ini (06/05). Kendaraan setrum tersebut siap bersaing dengan merek-merek EV terdahulu di Indonesia. 

Berbagai keunggulan ditawarkan mobil listrik Polytron. Mulai dari jarak tempuh yang diklaim mencapai 402 (CLTC) dalam kondisi baterai penuh.

Lalu untuk pengisian ulang juga dimudahkan bagi para pengguna. Untuk merecharge dari kondisi baterai 20 - 70 persen, hanya dibutuhkan waktu kurang dari 45 menit. 

"Kami memulai langkah ini dengan inovasi yang mudah dijangkau keluarga Indonesia. Semoga kehadiran mobil listrik Polytron ini dapat memenuhi kebutuhan masyarakat, " ucap Hariono, Chief Executive Officer Polytron di Jakarta (06/05).

Polytron
Photo : KatadataOTO

Dipasarkan dalam dua pilihan varian yakni G3 dan G3+. Mobil listrik ini ditawarkan dengan opsi baterai sewa (subscription).

Polytron G3 untuk sistem sewa baterai diniagakan Rp 299 juta dan pada versi G3+ Rp 339 juta. 

Sedangkan bagi sistem beli utuh, Polytron G3 dijual dengan banderol Rp 419 juta dan tipe G3+ dilepas Rp 459 juta. 

Harapannya bisa menggoda masyarakat Tanah Air. Dikarenakan banderolnya cukup terjangkau. 

Secara dimensi Polytron G3 dan G3+ memiliki panjang 4.720 mm, lebar 1.908 mm, tinggi 1.696 mm dan wheelbase 2.800 mm.

Berdasarkan angka-angka di atas, SUV listrik ini bisa menjadi lawan sepadan bagi Aion V maupun Chery J6 hingga MG ZS sekalipun.

Polytron G3 sendiri dikatakan sudah dirakit secara lokal. Pabriknya berada di Purwakarta, Jawa Barat dan merupakan fasilitas milik PT Handal Indonesia Motor (HIM). 

"Mobil listrik Polytron G3 ini sudah mengantongi TKDN sebanyak 40 persen. Ini luar biasa karena dengan semakin tingginya TKDN, maka kita bisa mengurangi impor, " ujar Agus Gumiwang Kartasasmita, Menteri Perindustrian di sela-sela peluncuran unit.

Polytron
Photo : KatadataOTO

Seperti telah kami wartakan, mobil listrik Polytron merupakan hasil kolaborasi dengan Skyworth. Adapun model yang digunakan adalah Skyworth K. 

Skyworth K telah lebih dulu dipasarkan di Singapura dengan spesifikasi baterai lebih besar. Sedangkan untuk pasar Indonesia menggunakan baterai 51 kWh. 

 


Terkini

mobil
Airlangga Klaim Proyek Mobil Nasional Diminati Pabrikan Asing

Airlangga Klaim Proyek Mobil Nasional Diminati Pabrikan Asing

Airlangga menyebut proyek mobil nasional mencuri perhatian banyak pihak, sehingga mereka tertarik ambil bagian

mobil
Lepas L8

Keunggulan LEX Platform di Lepas L8, Utamakan Kenyamanan

LEX Platform di Lepas L8 dirancang untuk mengiptimalkan kenyamanan dan keselamatan berkendara pelanggan

komunitas
Auto kultur

Auto Kultur Sukses Bikin Festival Otomotif 36 Jam Nonstop

Auto Kultur menghadirkan ratusan mobil kalcer yang sudah dikurasi dan banyak program unik juga menarik

mobil
DFSK dan Seres

DFSK dan Pegadaian Jalin Kerja Sama Pembiayaan, Incar UMKM

Pegadaian jadi mitra pembiayaan lini kendaraan DFSK dan Seres, incar konsumen fleet dan pelaku usaha

mobil
VinFast Limo Green

VinFast Buka Peluang Limo dan Minio Greeen Jadi Armada Taksi

Mobil listrik VinFast Limo maupun Minio Green dinilai sangat cocok untuk menjadi armada taksi di Indonesia

news
Jumlah kendaraan melintas di jalan tol Jabotabek

Diskon Tarif Tol Natal dan Tahun Baru Diumumkan, Berlaku 3 Hari

Pemerintah memberi diskon tarif tol Natal dan tahun baru 2026 pada puluhan ruas untuk mudahkan perjalanan

news
SIM Keliling Jakarta Beroperasi Hari Ini, Cek Lokasinya

Simak Lokasi SIM Keliling Jakarta Hari Ini 27 November

Lokasi SIM keliling Jakarta tersebar di lima titik berbeda di sekitar Ibu Kota, jangan sampai terlewat

news
Ganjil genap Jakarta

Ganjil Genap Jakarta 27 November 2025, Ketat Jelang Akhir Bulan

Ganjil genap Jakarta masih tetap ketat di penghujung November 2025 dengan pengawasan dari kepolisian