Jaecoo Pede Harga J5 EV Normal Bukan Strategi Perang Harga
04 November 2025, 12:00 WIB
Dibuat khusus untuk pasar Eropa dan Jepang, masih ada potensi Honda e masuk Indonesia lewat importir umum
Oleh Serafina Ophelia
TRENOTO – Mobil listrik Honda e diperkenalkan sebagai salah satu bukti nyata komitmen pabrikan terhadap elektrifikasi yang tengah digencarkan pemerintah saat ini. Sayangnya pihak Honda mengaku tidak ada niat memasarkan unit tersebut di Tanah Air.
Beberapa faktor jadi pertimbangan Honda terkait hal ini. Misalnya keragaman penduduk, kondisi lingkungan dan kebutuhan konsumen.
Di samping itu masih ada kendala lain yang perlu jadi perhatian. Salah satunya adalah harga baterai saat ini masih mahal, bahkan mencakup sekitar 50 persen dari total harga kendaraan itu sendiri.
Perbaikan baterai, garansi dan sejenisnya menjadi kekhawatiran konsumen juga. Sehingga untuk meluncurkan kendaraan listrik tentunya butuh persiapan lebih matang baik dari sisi harga hingga aftersales.
Tidak bisa dipastikan bagaimana potensi Honda e masuk Indonesia lewat importir umum atau IU. Untuk diketahui mobil listrik ini dijual untuk pasar Eropa dan Jepang saja.
Namun unitnya dipasarkan di Malaysia melalui IU Weststar Motors, dibawa langsung dari Inggris. Di Negeri Jiran harganya ada di kisaran 210.000 Ringgit, setara Rp700 jutaan jika dirupiahkan.
Ketika ditanya soal kemungkinan mobil listrik mungil ini mengaspal di Tanah Air melalui IU pihak Honda enggan menjelaskan lebih jauh.
“Sejauh ini saya belum dengar ada Honda e masuk melalui IU ya. Sekarang ini teknisi kami belum mendapat pelatihan untuk kendaraan full battery,” ucap Yusak Billy, Business Innovation and Sales & Marketing Director PT HPM (Honda Prospect Motor) saat dihubungi TrenOto pada Selasa (11/04).
Artikel Terpopuler
1
2
3
4
5
Artikel Terkait
04 November 2025, 12:00 WIB
04 November 2025, 10:00 WIB
03 November 2025, 14:11 WIB
02 November 2025, 09:00 WIB
01 November 2025, 11:00 WIB
Terkini
04 November 2025, 12:00 WIB
Dengan harga yang sangat kompetitif, Jaecoo optimistis J5 EV bisa menjadi primadona baru di Indonesia
04 November 2025, 11:00 WIB
Piazza merupakan coupe hasil inovasi Isuzu di masa lampau, jauh sebelum dikenal sebagai produsen truk di RI
04 November 2025, 10:00 WIB
Aion menyambut kedatangan Changan yang akan membawa dua mobil listrik untuk para konsumen di dalam negeri
04 November 2025, 09:00 WIB
Diler Jetour di Bekasi tawarkan layanan lengkap, dalam waktu dekat akan buka pemesanan produk baru Jetour T2
04 November 2025, 08:00 WIB
Kehadiran mobil hybrid baru Toyota dipercaya bisa mendorong penjualan kendaraan khususnya di Auto2000
04 November 2025, 07:59 WIB
Auto2000 bersama pemerintah kota Bekasi resmikan Kampung Berseri Astra yang mampu beri lingkungan lebih baik
04 November 2025, 06:00 WIB
Pada hari ini kepolisian menghadirkan SIM keliling Bandung di dua tempat untuk melayani para pengendara
04 November 2025, 06:00 WIB
Ganjil genap Jakarta 4 November 2025 akan berdampak pada puluhan ruas jalan di Ibu Kota untuk kurangi kepadatan