Jaecoo Gelar Program untuk Hadapi Penghapusan Insentif EV

Jaecoo gelar Price Lock Insurance agar pelanggandapat kepastian harga saat wacana penghapusan insentif EV

Jaecoo Gelar Program untuk Hadapi Penghapusan Insentif EV

KatadataOTO – Dihentikannya insentif kendaraan listrik oleh pemerintah membuat sejumlah pabrikan mobil listrik khawatir. Pasalnya harganya diperkirakan mengalami kenaikan dibanding tahun lalu.

Oleh sebab itu, Jaecoo Indonesia pun menghadirkan program bertajuk ‘Price Lock Insurance’. Dengan ini maka konsumen bakal mendapat perlindungan dari potensi kenaikan harga Jaecoo J5 EV bila insentif kendaraan listrik tidak dilanjutkan, dimana unit J5 EV akan dikenakan PPN sebesar 10 persen.

“Melalui Price Lock Insurance, kami ingin memberikan rasa aman bagi konsumen dengan memastikan harga kendaraan tetap terjaga meskipun terjadi kenaikan harga,” ungkap Jim Ma, Business Unit Director Jaecoo Indonesia.

Ada pun program ini bisa diikuti oleh konsumen yang telah membayar tanda jadi hingga 31 Desember 2025. Jika insentif EV dihentikan, konsumen tetap hanya membayar Rp 299,9 juta asalkan mengikuti program Price Lock Insurance senilai Rp 8 juta.

Jaecoo J5 EV
Photo: KatadataOTO

“Namun, khusus bagi konsumen yang telah membayarkan tanda jadi sekaligus membayar harga kendaraan, maka harga unit J5 EV akan tetap sebesar Rp 299,9 juta tanpa perlu mengikuti program Price Lock Insurance,” ujarnya.

Perlu diketahui bahwa Jaecoo J5 berhasil mendapat respon positif dari masyarakat. Sejak diluncurkan, mobil ini sudah dipesan hingga 12.000 unit di akhir Desember 2025.

Namun banyaknya jumlah pemesanan rupanya tidak dibarengi dengan peningkatan kapasitas produksi. Akibatnya pemesanan belum bisa dilakukan secara optimal.

Mereka baru berhasil menyerahkan 3.000 unit Jaecoo J5 ke pelanggan. Jumlah itu hanya bisa mengcover pesanan hingga awal November 2025.

Jaecoo J5 EV
Photo: KatadataOTO

Jim Ma pun menegaskan bahwa pihaknya telah mengambil sejumlah langkah untuk meningkatkan kapasitas produksi. Sehingga diharapkan pelanggan yang sudah memesan di 2025 bisa mendapatkan unit sebelum Lebaran 2026.

“Kami menyampaikan permohonan maaf kepada calon konsumen yang terdampak waktu tunggu pengiriman. Jaecoo tengah melakukan peningkatan kapasitas produksi serta optimalisasi rantai pasok agar unit dapat segera diterima oleh konsumen,” tegasnya kemudian.


Terkini

mobil
Chery CSH

Chery Serahkan 5.000 Unit Tiggo Series CSH ke Pelanggan Tanah Air

Chery resmi menyerahkan 5.000 unit Tiggo Series CHS ke pelanggan di Tanah Air yang sudah memesan sejak tahun lalu

mobil

Aksi Travis Pastrana Drifting di Markas Bentley

Travis Pastrana beraksi dan kali ini di dalam kantor Bentley

mobil
Jaecoo J5 EV

3.000 Jaecoo J5 Resmi Dikirim Ke Pelanggan

3.000 Jaecoo J5 EV resmi dikirim ke pelanggan di Tanah Air yang sudah menunggu unit sejak tahun lalu

motor
Diskon motor matic honda

Diskon Motor Matic Honda di Januari 2026, Ada Beat sampai Vario

Diskon motor matic Honda yang bisa dimanfaatkan oleh masyarakat beragam, mulai Rp 1 jutaan sampai Rp 2 jutaan

mobil
Spesifikasi all new BMW X1

Penjualan BMW X1 Bekas Lebih Banyak Dari Baru, Begini Alasannya

BMW X1 jadi incaran banyak konsumen tidak hanya pembeli mobil baru, tetapi juga mobil bekas di BMW Used Car

mobil
Jaecoo J5 EV

Inden Jaecoo J5 EV Dijanjikan Lebih Cepat Usai Pesanan Membludak

Saat ini Jaecoo J5 EV sudah diproduksi di dua tempat berbeda, yakni di Handal Indonesia Motor dan Inchape

news
SIM Keliling Bandung

SIM Keliling Bandung 26 Januari, Cek Lokasi dan Jadwal di Sini

Para pengendara bisa memanfaatkan kehadiran SIM keliling Bandung hari ini untuk memudahkan mengurus dokumen

news
SIM Keliling Jakarta

SIM Keliling Jakarta di 5 Lokasi Hari Ini, Cek Biayanya

SIM keliling Jakarta menjadi alternatif perpanjangan Surat Izin Mengemudi, khusus pengguna SIM A dan C