Ini Penyebab Kecelakaan Beruntun di Jalan Tol Pejagan-Pemalang

Asap dari pembakaran ilalang diduga menjadi penyebab kecelakaan beruntun di jalan tol Pejagan-Pemalang

Ini Penyebab Kecelakaan Beruntun di Jalan Tol Pejagan-Pemalang
  • Oleh Adi Hidayat

  • Senin, 19 September 2022 | 05:52 WIB

TRENOTO – Sebuah kecelakaan beruntun melibatkan 13 mobil terjadi di jalan tol Pejagan-Pemalang KM 253A, Desa Kluwut, Kecamatan Bulakamba, Kabupaten Brebes. Kejadian tersebut terjadi pada Minggu, 18 September 2022 pukul 14.00 WIB.

Adapun kendaraan yang terlibat tabrakan beruntun adalah Toyota Fortuner H 1236 IP, Toyota Avanza B 1674 EVM, Toyota Avanza H 8538 YP, Honda Civic AG 1870 ME, Mitsubishi Xpander AB 1125 UP, Toyota Innova G 9133 QC,  Suzuki Ertiga B 1781 DS, Toyota Calya B 1466 UIK, Daihatsu Xenia B 1301 BK, Mitsubishi Xpander H 8538 YP, Chevrolet Spin D 1782 XU, Toyota Innova nova B 1674 EVM dan truk B 9076 UCG.

Selain menyebabkan kerusakan dan 19 korban luka terdapat juga 1 orang meninggal. Para korban pun langsung dibawa ke rumah sakit terdekat untuk mendapat penanganan.

Photo : NTMC Polri

Dilansir dari Antara, penyebab kecelakaan beruntun diduga karena adanya asap tebal dari pembakaran ilalang di pinggir tol. Akibatnya jarak panjang terhalang sehingga terjadilah kecelakaan beruntun tersebut.

“Asap akibat pembakaran itu menyebabkan jalan menjadi gelap sehingga terjadi kecelakaan beruntun,” terang Kombes Pol. Iqbal Alqudusy, Kabid Humas Polda Jawa Tengah.

Ia pun menambahkan bahwa asap bakaran lahan terlalu tebal sehingga menghalangi pandangan pengendara. Akibatnya pengemudi melakukan perlambatan mendadak kemudian berakibat kendaraan di belakang nya kurang antisipasi kemudian menabrak bagian belakang.

Photo : 123RF

Beberapa kendaraan lain di belakangnya pun membanting arah ke lajur berbeda. Sayangnya ruang untuk menghindar tidak cukup sehingga menabrak pembatas jalan dan menyebabkan kecelakaan beruntun.

Peristiwa ini memperpanjang kasus kecelakaan beruntun di jalan tol. Sebelumnya di tol Ancol juga terjadi hal serupa di Km 17+400 Tol Ancol Exit Kemayoran arah Bandara Soekarno Hatta pukul 09.31 WIB yang melibatkan 3 mobil sekaligus.

Beruntungnya tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan yang terjadi 15 September 2022 tersebut. Penyebabnya pun diduga karena salah satu pengemudi mengantuk sehingga menabrak kendaraan lain.

Kecelakaan beruntun juga pernah terjadi di Tol Wiyoto Wiyono pada 9 Septermber 2022. Setidaknya ada 3 kendaraan yang terlibat dan tidak ada korban jiwa.


Terkini

otosport
Marc Marquez: Sirkuit Mandalika Seperti Cinta dan Benci

Marc Marquez: Sirkuit Mandalika Seperti Cinta dan Benci

Misi besar Marc Marquez dalam mematahkan kutukan ketika berlaga di MotoGP Mandalika 2025 di akhir pekan nanti

mobil
Chery Technician Skill Contest 2025

Ratusan Teknisi Adu Ilmu di Chery Technician Skill Contest 2025

Ratusan teknisi adu mekanik di Chery Technician Skill Contest 2025 yang diselenggaran untuk tingkatkan kualitas

news
Layanan Darurat

Layanan Asisten Darurat 24 Jam, Penyelamat Saat Road Trip

Asisten Darurat hadir untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi pengguna kendaraan yang tengah road trip

news
Pemerintah Dorong Komitmen Zero ODOL Terwujud di 2026

Pemerintah Dorong Komitmen Zero ODOL Terwujud di 2027

Pembasmian kendaraan ODOL butuh proses, pemerintah bersama pemangku jalin kerja sama memperketat pengawasan

mobil
IMX 2025

IMX 2025 Siap Digelar Bulan Ini, Hadirkan Ragam Modifikasi Unik

Pameran modifikasi IMX 2025 menghadirkan berbagai pilihan produk modifikasi dan juga supergiveaway mobil

otosport
Cara Alex Marquez dan Fermin Dekat dengan Pendukung di Indonesia

Cara Alex Marquez dan Fermin Dekat dengan Pendukung di Indonesia

Alex Marquez bersama Fermin Aldeguer menyapa para penggemar di Jakarta jelang gelaran MotoGP Mandalika 2025

mobil
Hyundai Kona Electric N Line

Varian Hyundai Kona Dipangkas di 2026, Sisa Tipe Terendah

Penjualan yang kurang baik diyakini jadi alasan varian Hyundai Kona bakal dipangkas mulai tahun depan

mobil
BYD Luncurkan Kapal Baru Lagi, Angkut Ribuan Mobil Listrik

BYD Luncurkan Kapal Baru Lagi, Angkut Ribuan Mobil Listrik

BYD memiliki kapal kargo terbaru untuk membantu distribusi mobil-mobil listrik mereka ke seluruh dunia