Xpeng P7+ Diperkenalkan, Bakal Hadir di 36 Negara
01 Januari 2026, 17:00 WIB
Ferrari berkolaborasi dengan mantan desainer Apple untuk kembangkan mobil listrik pertama yang akan hadir 2025
Oleh Arie Prasetya
TRENOTO – Ferrari sepertinya cukup serius untuk mengembangkan sportscar listrik dan baru-baru ini disebut telah bermitra dengan LoveForm. Kolektif desainer asal California, Amerika Serikat ini kemudian memilih sebagai desainer Jony Ive mantan kepala desain Apple yang berhasil membuat Apple Watch untuk bekerjasama dengan Ferrari.
Dalam kemitraan kreatif ini, Ive akan dibantu oleh Marc Newson yang terkenal sebagai industrial designer. Ia disebut sangat pengalaman dalam beragam desain mulai dari cabin pesawat, produk, furniture, perhiasan hingga clothing.
Yang paling ditunggu dari kolaborasi kreatif ini tentu sebuah sportcar listrik masa depan dan merupakan mobil listrik pertama Ferrari. Hasilnya tentu akan menarik, kita akan melihat buah karya dari keunggulan Ferrari yang telah melegenda plus pengalaman serta kreativitas tinggi dari LoveForm.
Sportscar listrik yang akan menjadi mobil listrik pertama Ferrari tersebut rencananya akan mulai diluncurkan ke market pada 2025.
"Tak lama berselang setelah LoveForm didirikan, kami mulai berkomunikasi dengan Jony dan Marc. Coba membuka peluang untuk menggabungkan kreativitas mereka yang telah mendunia dengan Ferrari. Kolaborasi ini akan dilakukan bertahap dan akan saling melengkapi," kata John Elkann, Chairman and CEO of Exor dan Chairman of Ferrari.
Sementara sambutan antusias juga diberikan oleh Joni dan Marc. Apalagi keduanya diketahui sebagai pemilik dan kolektor dari Ferrari.
"Sebagai pemilik serta kolektor Ferrari, kami bersemangat untuk berkolaborasi dengan perusahaan luar biasa ini dan khususnya bersama tim desain Ferrari yang dipimpin oleh Flavio Manzoni," kata Jony dan Marc.
Keduanya sepakat menambahkan bahwa mereka melihat beberapa peluang unik. Dan kerjasama ini tentu akan menghasilkan pekerjaan penting serta berharga tentunya.
Apalagi rencana kerjasama ini bukan hanya dalam pengembangan mobil sport bertenaga listrik. Karena LoveForm juga akan membantu Ferrari di industri mode yang baru-baru ini mengadakan pertunjukan pertama di Milan.
Terakhir, ternyata langkah Ferrari beralih ke industri teknologi modern ini bukan yang pertama. Sebelumnya, setelah CEO Louis Camilleri mengundurkan diri secara mengejutkan, Ferrari kemudian menunjuk Benedetto Viga untuk menggantikannya. Viga sendiri merupakan mantan petinggi STMicroelectronics yang punya prestasi dalam mengembangkan beberapa teknologi smartphone terkini.
Artikel Terpopuler
1
2
3
4
5
Artikel Terkait
01 Januari 2026, 17:00 WIB
31 Desember 2025, 15:00 WIB
31 Desember 2025, 10:00 WIB
30 Desember 2025, 16:00 WIB
30 Desember 2025, 13:00 WIB
Terkini
02 Januari 2026, 06:00 WIB
Ada dispensasi perpanjangan dengan persyaratan tertentu, simak informasi SIM keliling Jakarta hari ini
02 Januari 2026, 06:00 WIB
Ketika ingin mengurus dokumen berkendara, masyarakat bisa memanfaatkan kehadiran SIM keliling Bandung hari ini
02 Januari 2026, 06:00 WIB
Aturan ganjil genap Jakarta 2 Januari 2026 menjadi pembatasan kendaraan pertama yang dilakukan Polda Metro Jaya
01 Januari 2026, 17:00 WIB
Sedan ramah lingkungan Xpeng P7+ mendapatkan pembaruan sebagai model global, akan dijual di 36 negara
01 Januari 2026, 15:00 WIB
Polda Metro Jaya ungkap setidaknya ada 227.6262 pelanggaran yang terjaring tilang ETLE Statis di Jakarta
01 Januari 2026, 13:00 WIB
MPV 7-seater Hyundai Stargazer Cartenz disulap jadi ambulans guna memudahkan proses evakuasi di Sumatera
01 Januari 2026, 11:12 WIB
Setelah tahun baru 2026 harga BBM di SPBU swasta, terkhusus RON 92 turun dengan besaran yang bervariasi
01 Januari 2026, 09:00 WIB
Kementerian Perindustrian ajukan insentif untuk otomotif pada Kementerian Keuangan dengan skema yang matang