Daihatsu Sebut Gempuran Elektrifikasi Pengaruhi Penjualan

Semakin banyak produk kendaraan ramah lingukngan di RI, Daihatsu sebut berdampak ke penjualan mobil ICE

Daihatsu Sebut Gempuran Elektrifikasi Pengaruhi Penjualan

KatadataOTO – Penjualan kendaraan roda empat di Indonesia secara ritel pada Maret 2025 mengalami kenaikan dari Februari. Bulan ini, angkanya tembus 76.582 unit sementara Februari 69.872 unit.

Daihatsu masih menempati posisi kedua, penjualan mobil nasional dengan raihan 13.111 unit pada Maret 2025. Sebagai perbandingan, di periode yang sama pada 2024 angkanya lebih tinggi di 17.352 unit.

Menanggapi hal tersebut, Daihatsu menyebut ada beberapa hal yang mempengaruhi angka penjualan tersebut. Salah satunya adalah banyaknya model baru khususnya elektrifikasi.

Memang per tahun ini saja, sudah ada beberapa model mobil listrik dan hybrid baru, baik dari pabrikan Jepang maupun China.

Sigra Topang Penjualan Daihatsu Sepanjang 2024
Photo : Daihatsu

“ICE (Internal Combustion Engine) pasarnya agak sedikit berkurang. Karena XEV (kendaraan elektrifikasi) adopsinya di medium-high segment semakin baik penerimaannya di Indonesia, tertama second buyer,” kata Sri Agung Handayani, Marketing & Corporate Communication Director PT ADM (Astra Daihatsu Motor) di Jakarta Selatan, Rabu (16/04).

Terlepas dari hal tersebut, dia menegaskan bahwa Daihatsu akan tetap fokus menawarkan produk yang sesuai untuk pembeli mobil pertama.

Sebab menurut Daihatsu, sampai sekarang pasar Indonesia masih didominasi oleh first car buyer.

Kemudian, isu-isu lain seperti NPL (Non Performing Loan) atau masalah terkait proses pembayaran pinjaman disebut masih terus terjadi tahun ini.

“Exchange rate (nilai tukar) juga, roda industri otomotif berada di level perekonomian ketiga setelah sandang dan pangan. Pengaruhnya cukup besar,” tegas Agung.

Untuk itu sepanjang 2025 Daihatsu tetap akan fokus menghadirkan kendaraan dengan banderol kompetitif sesuai sasaran pasarnya yaitu pembeli mobil pertama.

“Karena (kondisi pasar) makro tidak terlalu baik, kena juga ke mikro. Termasuk di first car buyer,” kata Agung.

Sebagai informasi, Daihatsu saat ini menawarkan dua produk LCGC (Low Cost Green Car) yang dilego di bawah Rp 200 jutaan. 

Ada Insentif, Daihatsu Bicara soal Nasib Rocky Hybrid di Indonesia
Photo : Daihatsu

Ada Ayla apabila konsumen membutuhkan mobil berukuran kompak kapasitas 5-seater, sementara Sigra dapat menampung tujuh penumpang.

Bicara soal kendaraan ramah lingkungan, Daihatsu punya Rocky Hybrid yang sudah dipasarkan di negara asalnya yakni Jepang.

Meskipun Daihatsu pernah memboyong Rocky Hybrid sebagai display di pameran otomotif nasional, belum ada rencana jelas kapan produk ramah lingkungan tersebut ditawarkan ke masyarakat.


Terkini

mobil
Chery Yakin PHEV Bisa Gebrak Pasar Indonesia

Chery Yakin PHEV Bisa Gebrak Pasar Indonesia, Asal Harga Menarik

Chery sebut PHEV sebagai alternatif kendaraan ramah lingkungan yang menarik, tetapi harganya harus kompetitif

mobil
Denza D9

Penjualan Denza D9 di RI Maret 2025 Tembus 1.801 Unit

Penjualan Denza D9 di Indonesia tembus 1.801 unit pada Maret, angkanya mencapai 2.000 unit sepanjang 2025

mobil
Chery Tiggo 8 CSH

Harga Chery Tiggo 8 CSH Dipastikan Kompetitif, di Bawah Rp 1 M

Chery siap menawarkan Tiggo 8 CSH dengan banderol kompetitif, kemungkinan besar di bawah Rp 1 miliar

mobil
Bahlil Beri Syarat Jika Ingin Insentif Mobil Hidrogen Dikucurkan

Bahlil Beri Syarat Jika Ingin Insentif Mobil Hidrogen Dikucurkan

Bahlil Lahadalia, Menteri ESDM menyatakan kalau pemerintah berniat memberikan insentif mobil hidrogen

mobil
Leapmotor C10

Sundul Mercedes, Leapmotor Jadi Shuttle Maskapai Penerbangan

Maskapai lain pilih merek Jerman, Batik Air Malaysia menggunakan EV Chine Leapmotor C10 jadi shuttle bandara

mobil
Rencana Nissan Indonesia Bertahan di Era Elektrifikasi

Reaksi Nissan Soal Rencana Prabowo Ingin Longgarkan Aturan TKDN

Nissan memberi respon terkait rencana Presiden Prabowo yang ingin melonggarkan aturan TKDN di masa mendatang

mobil
Xpeng X9

Xpeng X9 Resmi Meluncur Global, Harga Tidak Sampai Rp 1 Miliar

Xpeng X9 resmi meluncur secara global dengan beragam pengembangan baru namun harganya tetap kompetitif

news
Lokasi SIM Keliling Bandung Hari Ini 16 April, Catat Jadwalnya

Lokasi SIM Keliling Bandung Hari Ini 16 April, Catat Jadwalnya

Ada banyak cara saat ingin mengurus dokumen berkendara, seperti dengan memanfaatkan SIM Keliling Bandung