BYD Catat Sejarah Baru, Produksi 15 Juta Mobil Elektrifikasi

BYD berhasil menjadi salah satu produsen mobil elektrifikasi terbesar dengan memproduksi 15 juta unit kendaraan

BYD Catat Sejarah Baru, Produksi 15 Juta Mobil Elektrifikasi
  • Oleh Adi Hidayat

  • Selasa, 23 Desember 2025 | 08:00 WIB

KatadataOTO – BYD mengumumkan telah mencapai tonggak sejarah baru. Pasalnya, mereka total sudah memproduksi 15 juta unit kendaraan, baik EV maupun PHEV, untuk semua mereknya.

Dilansir dari CarNewsChina, pada akhir 2024 BYD telah memproduksi 10 juta unit, kemudian mencapai 13 juta unit di pertengahan 2025. Pertumbuhan ini dinilai cukup cepat dan menunjukkan tingginya minat pasar terhadap mobil yang ditawarkan.

Dari jumlah tersebut, Dolphin disebut-sebut menjadi salah satu model yang paling banyak diproduksi. Pasalnya, ada 1 juta unit kendaraan yang sudah terjual.

Kemudian Seagull (Atto 1) juga mendapat pasar yang besar secara global. Model tersebut telah terjual lebih dari 1 juta unit.

BYD Atto 1
Photo: KatadataOTO

Produksi kendaraan ke-15 juta ini menjadi bukti BYD sebagai salah satu produsen utama kendaraan global.

Bangun Pabrik di Indonesia

Tingginya jumlah produksi BYD dipastikan bakal meningkat di masa depan. Terlebih, mereka akan membangun pabrik baru, termasuk di Indonesia.

Fasilitas produksi tersebut dibangun sebagai komitmen perusahaan dalam mengembangkan pasar kendaraan listrik di Tanah Air. Adapun pembangunannya sudah dilakukan dan bakal menempati lokasi di kawasan Subang, Jawa Barat.

Pembangunan diklaim bakal rampung pada awal 2026 dan akan memproduksi BYD Atto 1 sebagai prioritas. Kemudian disusul oleh beberapa model lain seperti Seal dan Sealion 7 pada kuartal pertama tahun tersebut.

Kapasitas produksi dari pabrik tersebut diklaim mencapai 150 ribu unit per tahun. Angka tersebut terbilang cukup tinggi karena mempersiapkan besarnya pasar elektrifikasi Tanah Air yang terus berkembang.

Hasil produksi dari pabrik itu pun dipercaya tidak hanya untuk memenuhi pasar domestik, tetapi juga global di masa depan.

BYD Sealion 7
Photo: KatadataOTO

Perlu diketahui bahwa pasar BYD di Indonesia belakangan ini juga mengalami peningkatan yang cukup signifikan. Berdasarkan data Gaikindo, retail sales Januari hingga November 2025 telah mencapai 39.289 unit.

Jumlah itu naik 27.635 unit dibanding periode serupa tahun lalu yang sebanyak 11.654 unit. Mereka pun berhasil duduk di posisi keenam pabrikan kendaraan terbesar di Indonesia.


Terkini

news
Rekayasa lalu lintas

Dishub Rekayasa Lalu Lintas di TMII dan Ragunan di Malam Tahun Baru

Dinas Perhubungan bakal rekayasa lalu lintas di TMII dan Ragunan untuk hindari kepadatan di malam tahun baru

motor
Koleksi Motor

Penampakan Koleksi Motor MotoGP Ryan Wedding yang Disita FBI

Koleksi motor mantan atlet dan buron FBI jadi perhatian, banyak unit bersejarah dari Moto2 sampai MotoGP

news
SIM Keliling Jakarta

Lokasi SIM Keliling Jakarta Hari Ini Akhir 2025, Rabu 31 Desember

Di penghujung tahun perpanjangan masa berlaku kartu bisa dimanfaatkan di SIM keliling Jakarta hari ini

news
Ganjil genap Jakarta

Ganjil Genap Jakarta 31 Desember 2025, Terakhir di Tahun Ini

Ganjil genap Jakarta terakhir di tahun ini tetap dilangsungkan dengan ketat untuk atasi kemacetan lalu lintas

news
SIM keliling Bandung

Ubertos Jadi Lokasi SIM Keliling Bandung Sebelum Libur Tahun Baru

Memasuki libur tahun baru 2026, SIM keliling Bandung tetap dihadirkan demi memfasilitasi kebutuhan pengendara

mobil
Mobil Cina

Desain Mobil Cina Akan Berubah Drastis di 2027, Ini Sebabnya

Pelarangan door handle elektrik bergaya flush atau hidden pada mobil Cina bakal merevolusi desain kendaraan

mobil
Mobil Cina

Penjualan Mobil Cina Diproyeksikan Lampaui Jepang Tahun Ini

Di 2025 angka penjualan mobil Cina diprediksi tembus 27 juta unit, sementara pabrikan Jepang 25 juta unit

otosport
Francesco Bagnaia

Saran untuk Francesco Bagnaia Agar Kompetitif Lagi di MotoGP 2026

Francesco Bagnaia diminta untuk bisa kembali berjuang di barisan terdepan ketika mengarungi MotoGP 2026