Booking Fee Hyundai Stargazer Hanya Rp5 Juta, Dikirim September

Booking Fee Hyundai Stargazer dimulai dari Rp5 juta dan akan dikirim 1 bulan setelah peluncuran dilakukan

Booking Fee Hyundai Stargazer Hanya Rp5 Juta, Dikirim September

TRENOTO – Hyundai Motors Indonesia (HMID) semakin agresif dalam menggarap pasar otomotif Tanah Air. Setelah memproduksi dan meluncurkan Ioniq 5 serta Creta secara lokal, pabrikan asal Korea Selatan ini juga dikabarkan tengah menyiapkan model baru di segmen Low MPV (Low Multi Purpose Vehicle) yaitu Stargazer.

Meski belum diluncurkan secara resmi, sejumlah tenaga penjual sudah mulai menawarkannya secara terang-terangan. Mereka tidak ragu menerima booking fee Hyundai Stargazer yang masuk ke segmen Low MPV tersebut.

Hal ini terungkap dari salah satu tenaga penjual yang dihubungi oleh TrenOto siang hari tadi. Pelanggan bisa memesan penantang Toyota Avanza dengan membayar mahar sebesar Rp5 juta.

Photo : Instagram @akhdan_qolbi

“Untuk harga belum ada resmi, tapi kemungkinan sekitar Rp300 jutaan. Bila ingin booking fee sudah bisa dilakukan mulai dari Rp5 juta dan jika harga tidak sesuai maka bisa dikembalikan 100 persen,” tegas tenaga penjual tersebut.

Tenaga penjual juga menegaskan bahwa pihaknya telah memiliki kerjasama dengan beragam perusahaan pembiayaan. Berkat kerjasama ini maka pelanggan bisa lebih mudah untuk melakukan pembelian.

Ia juga menambahkan bahwa diperkirakan mobil diluncurkan pada Agustus 2022, tepatnya saat ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2022. Setelah peluncuran maka pengiriman unit pada pelanggan segera dilakukan.

Photo : Trenoto

“Di Hyundai sistemnya mendahulukan pemesan sesuai antrean. Jadi bila pesan sekarang, kemungkinan waktu tunggunya hanya sekitar 1 bulan dari peluncuran,” janji tenaga penjual tersebut.

Ia pun menambahkan bahwa ada beberapa keunggulan pada mobil ini. Salah satunya adalah captain seat pada baris kedua serta bluelink yang merupakan salah satu fitur andalan Hyundai.

“Untuk mesinya 1.500 cc, kemungkinannya sama seperti Hyundai Creta. Sementara untuk desainnya tampilannya akan menyerupai Hyundai Staria,” tambahnya.

Belakangan Hyundai Stargazer memang cukup ramai diperbincangkan. Kehadirannya digadang-gadang akan meramaikan LMPV yang selama ini selalu menjadi salah satu segmen tergemuk di Indonesia.

Berdasarkan Samsat-pkb.jakarta.go.id, Stargazer akan hadir dalam 4 varian yang bisa dipilih sesuai kebutuhan. Dalam situs tersebut juga disampaikan bahwa harga dasar calon andalan Hyundai mulai dari Rp155 juta hingga Rp202 juta.


Terkini

mobil
GAC Mulai Distribusikan Ratusan AION UT ke Konsumen

GAC Mulai Distribusikan Ratusan AION UT ke Konsumen

AION UT konsumen yang melakukan pemesanan di GIIAS 2025 sudah mulai didistribusikan oleh GAC Indonesia

mobil
Hyundai Elexio Meluncur Pakai Baterai BYD, Harga Rp 200 Jutaan

Hyundai Elexio Meluncur Pakai Baterai BYD, Harga Rp 200 Jutaan

Hyundai Elexio jadi model hasil kerja sama dengan manufaktur Tiongkok yang juga akan ditawarkan secara global

mobil
Isuzu di Japan Mobility Show 2025

Isuzu Perkenalkan Konsep Mesin Multi-Fuel, Ini Cara Kerjanya

Multi-fuel engine Isuzu memungkinkan kendaraan niaga menggunakan berbagai jenis bahan bakar sesuai kebutuhan

mobil
Icar V23 Bakal Meluncur Kuartal Keempat 2025, Harga Rp 500 Jutaan

Icar V23 Bakal Meluncur Kuartal Keempat 2025, Harga Rp 500 Jutaan

Di Malaysia mobil listrik Icar V23 dikabarkan bakal meluncur akhir tahun 2025 dengan harga Rp 500 jutaan

news
Pertamina Diminta Bertanggung Jawab Mengenai Kualitas Pertalite

Pertamina Diminta Selidiki Mengenai Kualitas Pertalite

Pertamina diminta menanggung biaya perbaikan motor masyarakat bila benar mengalami kendala karena Pertalite

motor
New Honda Genio

Honda Genio Dapat Penyegaran, Warna Baru Harga Rp 20 Jutaan

PT Astra Honda Motor menghadirkan New Honda Genio dengan pilihan warna unik, berikut informasi lengkapnya

mobil
Kei Car BYD Racco Meluncur di Jepang, Harga Rp 200 Jutaan

Kei Car BYD Racco Meluncur di Jepang, Harga Rp 200 Jutaan

BYD Racco menjadi kei car pertama pabrikan asal Cina yang dipasarkan dalam ajang Japan Mobility Show 2025

mobil
Jaecoo J5 EV Siap Meluncur Awal Pekan Depan, Jadi Pilihan Baru

Jaecoo J5 EV Siap Meluncur Awal Pekan Depan, Jadi Pilihan Baru

Harga Jaecoo J5 EV akan diumumkan pada pekan depan atau lebih tepatnya pada 3 November 2025 mendatang