Berakhirnya Era Kejayaan Suzuki Baleno Usai Fronx Dipasarkan

Penjualan Suzuki Baleno dikabarkan akan berhenti bulan ini, SIS disebut tinggal menghabiskan stok saja

Berakhirnya Era Kejayaan Suzuki Baleno Usai Fronx Dipasarkan

KatadataOTOSuzuki Indomobil Sales (SIS) tengah fokus meniagakan mobil baru mereka di Indonesia, yakni Suzuki Fronx. Produk tersebut diklaim mendapat respons positif dari konsumen.

Akan tetapi di tengah kondisi manis tersebut, nasib Suzuki Baleno justru sedang di ujung tanduk sekarang.

Hatchback satu ini nampaknya sudah tidak menjadi andalan dalam strategi penjualan pabrikan asal Jepang tersebut.

Suzuki Baleno disebut masih tersedia di sejumlah diler. Akan tetapi tidak lagi dapat dukungan distribusi aktif atau promosi besar.

Diskon Suzuki Baleno Sampai Rp45 Juta di Penghujung Juli 2023
Photo : suzuki

“Saat ini kami untuk model dua baris ada Suzuki Grand Vitara (dengan harga) di atas Rp 350 juta. Sebelumnya juga ada Baleno yang masih dijual di beberapa rekan-rekan diler, di rentang harga Rp 250 juta – Rp 300 juta,” ungkap Donny Saputra, Deputy Managing Director SIS di Senayan, Jakarta beberapa waktu lalu.

Lebih jauh Donny menjelaskan bahwa dia tidak mengetahui secara rinci berapa sisa stok Suzuki Baleno di pasaran. Namun kemungkinan besar hanya tinggal sedikit.

Kemudian penjualan untuk model-model yang masih diimpor dari India akan dihentikan dalam waktu dekat.

“Kemungkinan besar (disetop), terakhir di bulan ini kira-kira (ketersediaan Suzuki Baleno). Nanti ada informasi lebih lanjut bagaimana nasib Baleno itu sendiri,” Donny menambahkan.

Donny juga tidak menjelaskan mengapa pihaknya ingin menghentikan penjualan Suzuki Baleno di Tanah Air.

Sekadar informasi, Suzuki Baleno hadir dengan tampilan sporti. Dilengkapi gril berlapis krom agar menambah kesan menawan.

Kendaraan roda empat itu dibekali sistem pencahayaan utama LED Projector dengan fungsi Guide Me Light serta Auto Headlight.

Berbicara dimensi Suzuki Fronx, mobil tersebut mempunyai panjang 3.990 mm, lebar 1.745 mm, tinggi 1.510 mm dan jarak sumbu roda 2.520 mm.

Bergeser ke bagian jantung mekanis, Suzuki Baleno menggendong mesin berkode K15B dengan kapasitas 1.500 cc.

Suzuki Baleno Dapat Penyegaraan di GIIAS 2023, Tambah Fitur Anyar
Photo : PT SIS

Dapur pacu itu diklaim mampu memuntahkan tenaga sampai 103,1 hp di 6.000 rpm serta torsi 138 Nm pada 4.400 rpm.

Terakhir sejumlah fitur kekinian turut disematkan pada Suzuki Baleno. Mulai dari ESP atau Electric Stabilizer Power, kemudian Hill Hold Control, Anti Lock Braking System, Brake Assist dan enam buah airbag.

Patut diketahui, harga Suzuki Baleno adalah Rp 290 jutaan. Jumlah ini sudah berstatus On The Road (OTR) Jakarta.


Terkini

mobil
Polytron G3

Polytron Siap Luncurkan Mobil Listrik Baru di 2026

Polytron menegaskan bakal meluncurkan mobil listrik baru di 2026 untuk memperkuat pasarnya di Tanah Air

mobil
Geely

Geely Berambisi Jadi Mobil Listrik Cina dengan TKDN Tertinggi

Menurut Geely, jika mereka bisa membuat mobil listrik dengan nilai TKDN tinggi maka bisa membawa banyak dampak

otopedia
Ducati Desmo450 MX Factory

Ducati Minat Bawa Desmo450 MX Factory ke RI buat Keperluan Balap

Menurut Ducati, Desmo450 MX Factory terbuka digunakan untuk keperluan balap motocross di dalam negeri

modifikasi
Mobil Cina

Kehadiran Mobil Cina Buka Peluang Baru buat Bengkel Modifikasi

Bengkel modifikasi Portals Sticker melihat peluang menghadirkan inovasi baru untuk para pengguna mobil Cina

mobil
Geely

Geely Siap Luncurkan Zeekr dan Lynk & Co ke Indonesia Tahun Ini

Keputusan Geely membawa Zeekr serta Lynk & Co ke Indonesia untuk menambah opsi mobil listrik bagi konsumen

news
SIM Keliling Jakarta

SIM Keliling Jakarta Hari Ini 21 Januari 2026, Ada di Glodok

Perpanjangan masa berlaku kartu bisa dilakukan dengan mudah di SIM keliling Jakarta, simak informasinya

news
Ganjil genap Jakarta

Ganjil Genap Jakarta 21 Januari 2026, Simak Lokasinya

Ganjil genap Jakarta masih diterapkan untuk atasi kemacetan lalu lintas yang terus terjadi setiap hari

news
SIM keliling Bandung

Catat Jadwal dan Lokasi SIM Keliling Bandung Hari Ini, 21 Januari

Salah satu lokasi SIM keliling Bandung yang beroperasi dan dituju pengendara hari ini ada di ITC Kebon Kelapa