Aletra Pamerkan Mobil Listrik RL7 di GJAW 2024, Masih Setir Kiri

Tidak hanya L8, Aletra memboyong SUV bertenaga listrik RL7 untuk dilihat langsung oleh pengunjung GJAW 2024

Aletra Pamerkan Mobil Listrik RL7 di GJAW 2024, Masih Setir Kiri

KatadataOTO – Aletra meluncurkan MPV (Multi Purpose Vehicle) bertenaga listrik L8 di GJAW 2024 (Gaikindo Jakarta Auto Week). Namun mereka juga memboyong model lain seperti RL7 buat dipamerkan ke pengunjung.

Perlu diketahui, model yang ditawarkan Aletra memakai basis Livan di bawah naungan Geely Group. RL7 sendiri merupakan SUV (Sport Utility Vehicle) kompak, telah meluncur di pasar China pada September 2023 pakai nama Geely Livan 7.

Meskipun belum mengkonfirmasi jika model tersebut bakal mengaspal di tanah air, pihak Aletra menegaskan kendaraan Aletra di Indonesia akan melalui pengembangan tersendiri disesuaikan kebutuhan konsumen

“Semua yang setir kanan ada di RND (Research and Development) kami atau di perusahaan kami,” ungkap Djoko Purwanto, Technical Director Aletra di ICE BSD, Tangerang Selatan beberapa waktu lalu.

Aletra di GJAW 2024
Photo : KatadataOTO

Di China, RL7 menggunakan paduan warna Two Tone dengan atap hitam dan warna eksterior cerah. Door Handle-nya pakai desain hidden sehingga tampilan RL7 semakin kekinian.

Dari segi ukuran, dimensi P x L x T RL7 adalah 4.690 mm x 1.892 mm x 1.650 mm dengan wheelbase 2.775 mm. Sekilas punya bentuk serupa Aion Hyptec HT tetapi lebih kecil.

Sebagai perbandingan kasar, Aion Hyptec HT berukuran 4.935 mm x 1.920 mm x 1.700 mm, jarak sumbu roda di 2.935 mm.

Sama seperti kebanyakan mobil listrik terkini, kabin RL7 tampil minimalis karena tidak banyak tombol fisik. Berbagai pengaturan fitur bisa dilakukan lewat head unit berukuran 15,6 inci.

Aletra di GJAW 2024
Photo : KatadataOTO

Soal performa, semua varian RL7 dibekali motor elektrik penggerak roda belakang. Sumber dayanya adalah baterai Ternary Lithium berkapasitas 68,03 kWh, mengakomodir jarak tempuh sampai 450 km sampai 605 km dalam satu kali pengisian daya penuh.

Konfigurasi itu juga diklaim membuat RL7 bisa memuntahkan torsi 240 Nm-385 Nm, kemudian akselerasi dari 0-50 km/jam dalam waktu 2,8 detik.

Apabila sesuai kebutuhan pasar dalam negeri, bukan tidak mungkin Aletra melakukan pengembangan versi setir kanannya. Di GJAW 2024, nampaknya mereka tengah melakukan survey pasar dan menampung masukan dari pengunjung booth.


Terkini

news
Tujuh Pemotor Tertabrak Kereta Api Malioboro, Begini Kronologinya

Tujuh Pemotor Tertabrak Kereta Api Malioboro, Begini Kronologinya

Terjadi kecelakaan antara tujuh pemotor dan kereta api Malioboro di Magetan, mengakibatkan empat orang tewas

mobil
Produsen EV di Indonesia

Kemenperin Sebut Produsen EV Ingin Masuk RI Akibat Tarif Impor AS

Kementerian Perindustrian sebut produsen EV banyak yang ingin masuk ke Indonesia akibat tingginya tarif impor AS

otosport
Jadwal MotoGP Inggris 2025: Marqeuz Siap Lanjutkan Tren Positif

Jadwal MotoGP Inggris 2025: Marquez Siap Lanjutkan Tren Positif

Marc Marquez bakal kembali berburu poin di MotoGP Inggris 2025 untuk mengokohkan posisi di puncak klasemen

modifikasi
Suzuki S-Presso

Gofar Hilman Ubah Suzuki S-Presso Jadi Menyerupai Jimny

Gofar Hilman ubah Suzuki S-Presso jadi menyerupai Jimny dengan penambahan beragam body kit kustom menarik

mobil
Tidak Disewakan, Segini Harga Honda e:N1 di Malaysia

Tidak Disewakan, Segini Harga Honda e:N1 di Malaysia

Honda resmi menjual mobil listrik e:N1 secara terbatas di Malaysia, harganya mulai dari Rp 573 jutaan

otopedia
Sensor Lidar Bisa Rusak Kamera HP, Ini Faktanya

Sensor Lidar Bisa Rusak Kamera Smartphone, Ini Faktanya

Pengguna smartphone alami kerusakan kamera HP setelah merekam sensor Lidar Volvo EX90, ini penyebabnya

news
500 Ribu Ojol Bakal Demo Besar Besok, Hindari 5 Lokasi Ini

500 Ribu Ojol Bakal Demo Besar Besok, Hindari 5 Lokasi Ini

500 ribu ojol siap menggeruduk Jakarta besok untuk melakukan demo di sejumlah lokasi yang telah ditentukan

mobil
Daihatsu Bersiap Hadapi Peniadaan Diskon Opsen di Sejumlah Daerah

Daihatsu Siap Kerek Harga Akibat Opsen Pasca Diskon Pajak Berakhir

Harga mobil Daihatsu di sejumlah daerah berpeluang naik apabila diskon opsen ditiadakan oleh Pemda setempat