Insentif Kendaraan Listrik Diperpanjang, Hybrid Kembali Diusulkan
04 November 2024, 12:00 WIB
Airlangga mengatakan kalau pihaknya sedang coba mengajukan subsidi motor listrik ke Kementerian Keuangan
Oleh Satrio Adhy
KatadataOTO – Pemerintahan masih berupaya mendorong masyarakat buat menggunakan motor listrik. Satu di antaranya dengan pemberian subsidi.
Terkini para pembantu presiden Prabowo Subianto tengah berunding mengenai bantuan yang bakal diberikan ke masyarakat pada 2025.
“Beberapa insentif prioritas yang sedang berjalan diusulkan untuk dilanjutkan ke tahun depan, ini akan segera dibahas juga dengan Kementerian Keuangan,” ungkap Airlangga Hartarto, Menteri Koordinator Bidang Perekonomian di Jakarta, Minggu (3/11).
Subsidi motor listrik dinilai dapat menstimulus masyarakat buat beralih dari kendaraan roda dua konvensional. Sehingga bisa turut andil dalam menurunkan kadar polusi udara.
“Sedang diajukan, salah satunya terkait PPN DTP (Pajak Pertambahan Nilai Ditanggung Pemerintah) kendaraan bermotor berbasis listrik,” lanjut Airlangga.
Sebelumnya, kabar subsidi motor listrik berlanjut di era pemerintahan Prabowo turut keluar dari mulut Faisol Riza, Wakil Menteri Perindustrian.
“Insya Allah ada, iya memang (kuota tahun ini habis) tetapi kita usahakan bantu masyarakat dan untuk lingkungan,” tutur Faisol.
Lebih jauh dia menjelaskan kalau Kemenperin (Kementerian Perindustrian) mengatakan sudah mulai berkoordinasi dengan pihak-pihak terkait.
Ketika dikonfirmasi ia mengungkapkan bahwa telah ada pembicaraan dengan Menteri Keuangan soal kemungkinan pemberlakuan subsidi motor listrik di masa mendatang.
Hanya saja Faisol enggan membeberkan seperti apa bentuk subsidi motor listrik itu nantinya. Untuk diketahui sebelumnya insentif diberikan dalam potongan harga Rp 7 juta.
“Kita usahakan bantu, ya mudah-mudahan secepatnya (kepastian subsidi motor listrik),” tegas dia.
Sebagai informasi, ketentuan soal pemberian insentif kendaraan roda dua setrum tertuang dalam Permenperin atau Peraturan Menteri Perindustrian Nomor 21 Tahun 2023.
Artikel Terpopuler
1
2
3
4
5
Artikel Terkait
04 November 2024, 12:00 WIB
02 November 2024, 19:29 WIB
02 November 2024, 12:00 WIB
01 November 2024, 20:00 WIB
01 November 2024, 12:00 WIB
Terkini
04 November 2024, 18:00 WIB
Membuat SIM baru, pemohon harus aktif sebagai peserta JKN (Jaminan Kesehatan Nasional) mulai 1 November 2024
04 November 2024, 17:00 WIB
Pengembangan tank siluman Hyundai tampak futuristik dan modern, siap untuk lakukan serangan mendadak
04 November 2024, 16:00 WIB
Power Nap jadi langkah preventif kecelakaan maut seperti yang terjadi di Tol Batang-Pemalang belum lama ini
04 November 2024, 15:00 WIB
AHM akan meluncurkan produk anyar pada Selasa (5/11), digadang-gadang adalah Honda Scoopy model terbaru
04 November 2024, 14:00 WIB
Raffi Ahmad mendukung rencana Presiden Prabowo Subianto mengenai Pindad Maung jadi mobil dinas para menteri
04 November 2024, 13:00 WIB
Chery jawab permintaan pemerintah terkait peningkatan Tingkat Kandungan Dalam Negeri yang ada dalam kendaraan
04 November 2024, 12:00 WIB
Insentif kendaraan listrik diusulkan untuk diperpanjang namun bantuan buat mobil hybrid masih belum dipastikan
04 November 2024, 11:00 WIB
Bukan bermesin konvensional, PT CSI nampaknya akan membawa versi PHEV dari SUV terbaru mereka Jaecoo J7