Jurus Wamenperin Agar Industri Sepeda Motor Lokal Tetap Bertahan

Wamenperin ingin industri sepeda motor di dalam negeri menyusun roadmap untuk selama sepuluh tahun ke depan

Jurus Wamenperin Agar Industri Sepeda Motor Lokal Tetap Bertahan
  • Oleh Satrio Adhy

  • Senin, 29 September 2025 | 20:00 WIB

KatadataOTO – Saat ini industri kendaraan roda dua di Indonesia sedang menghadapi berbagai rintangan. Mulai dari kondisi ekonomi yang terus melemah.

Kemudian daya beli masyarakat kian menurut dari waktu ke waktu. Lalu gempuran motor listrik murah asal Cina.

Membuat minat masyarakat terhadap produk-produk dari dalam negeri sedikit terpengaruh.

Melihat kondisi yang ada, Wakil Menteri Perindustrian (Wamenperin) mengambil langkah antisipasi. Seperti dengan minta Astra Honda Motor (AHM) hingga Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) membuat roadmap atau peta jalan.

Warna Baru Yamaha Fazzio Meluncur di Jakarta Fair 2025
Photo : KatadataOTO

“Pemerintah ingin industri di sektor otomotif terutama kendaraan roda dua mulai menyusun roadmap yang lebih ketat,” ungkap Faisol Riza, Wamenperin di IMOS 2025 beberapa waktu lalu.

Faisol menjelaskan kalau saat ini dunia sedang memasuki era disrupsi teknologi. Sehingga diprediksi akan mempengaruhi hampir semua sektor termasuk otomotif.

Oleh sebab itu pembantu Presiden Prabowo Subianto tersebut meminta para pelaku industri sepeda motor di dalam negeri segera menyiapkan roadmap untuk selama sepuluh tahun.

“Terutama yang berbasis AI sehingga industri atau para pelaku usaha bisa siap dengan segala kemungkinan yang akan terjadi di masa mendatang,” Faisol melanjutkan.

Wamenperin menyarankan agar AHM, Yamaha dan lain-lain merumuskan roadmap dalam tiga fase. Pertama adalah transisi serta konsolidasi.

Hal tersebut bisa dilakukan selama dua hingga tiga tiga tahun mendatang. Jadi mereka dapat memperkuat ekosistem dan rantai pasok.

Tahap kedua adalah kemandirian maupun kepemimpinan. Menargetkan Indonesia menjadi kekuatan baru industri roda dua global.

Fase ketiga atau terakhir kerja sama lintas kementerian serta lembaga. Hal ini penting dilakukan agar roadmap yang telah disusun bisa berjalan efektif.


Terkini

mobil
Penjualan BYD kalahkan Tesla

Kalahkan Tesla, BYD Jadi Produsen Mobil Listrik Terlaris di Dunia

Penjualan mobil listrik BYD di 2025 mencapai 2,26 juta unit lampaui Tesla yang hanya mampu melepas 1,64 juta unit

mobil
Mitsubishi Pajero

Mitsubishi Pajero Generasi Terbaru Tampilannya Mirip Destinator

Mitsubishi Pajero generasi terbaru diyakini jadi bagian dari line up produk anyar pabrikan Jepang itu di 2026

otosport
MotoGP 2026

Dua Rookie Lengkapi Formasi Pembalap MotoGP 2026

Persaingan baru, rookie Diogo Moreira dan Toprak Razgatlioglu siap meramaikan ajang balap MotoGP 2026

otosport
Julian johan

Julian Johan Bawa Misi Penting pada Rally Dakar 2026

Julian Johan sudah melakukan berbagai persiapan guna berlaga di Rally Dakar 2026, seperti latihan di Maroko

mobil
Taksi Listrik

Pengamat Tanggapi Kecelakaan Taksi Listrik yang Kembali Terulang

Taksi listrik Green SM kembali alami kecelakaan, pengamat sorot pentingnya pelatihan softskill pengemudi

mobil
Penjualan BYD

Penjualan BYD sejak Debut di RI, Sudah Pasarkan 50 Ribu Unit

Penjualan BYD di Indonesia selama periode 2024-2025 tembus 50 ribu unit dan wajib dirakit lokal tahun ini

mobil
BYD

BYD Gerah Desain Mobil Mereka Selalu Ditiru Kompetitor

BYD menilai terobosan serta inovasi pada mobil listrik sebagai kontribusi dalam pengembangan industri

mobil
Leapmotor

Leapmotor B10 Makin Dekat ke Indonesia, Calon Pesaing Geely EX5

Leapmotor merupakan salah satu merek asal Tiongkok yang bakal masuk Indonesia melalui Indomobil Group