BYD Jual Lebih Dari 4,5 Juta Kendaraan Sepanjang 2025
02 Januari 2026, 07:00 WIB
Penjualan BYD di Indonesia selama periode 2024-2025 tembus 50 ribu unit dan wajib dirakit lokal tahun ini
Oleh Serafina Ophelia
KatadataOTO – BYD menjadi salah satu merek mobil Cina yang mulai menjual mobil listrik dengan bantuan insentif impor dari pemerintah.
Berkat hal tersebut, BYD bisa menjual lini kendaraannya dengan harga kompetitif meskipun seluruhnya masih diimpor utuh atau berstatus Completely Built Up (CBU).
Perlu diketahui, BYD resmi masuk pasar Indonesia di awal 2024. Saat itu mereka memperkenalkan tiga produk utama yakni Dolphin, Atto 3 dan Seal.
Ketiganya mengisi segmen berbeda. Dolphin dikategorikan sebagai hatchback, Atto 3 Sport Utility Vehicle (SUV) sementara Seal merupakan sedan listrik.
Ditelusuri di data retail (distribusi dari diler ke konsumen) Gaikindo, BYD baru mulai mengirimkan unit ke pembeli mulai Juli 2024.
Di tahapan pertama itu penjualan BYD tembus 2.047 unit sepanjang Juli 2024. Angka tersebut bahkan melampaui capaian sejumlah brand mobil Cina lain seperti MG, 523 unit di periode yang sama.
Pada Agustus 2024 angkanya meningkat ke 2.369 unit. Turun di September menjadi 1.788 unit, namun di Oktober sampai Desember konsisten di kisaran 2.000 unit per bulan.
Hasilnya, dalam waktu enam bulan penjualan BYD secara retail tembus 13.964 unit. Lagi-lagi membalap brand Cina lain di periode itu.
Pencapaian BYD tidak berhenti di sana. Di 2025 berbagai model baru dihadirkan, termasuk mobil listrik mungil Atto 1 atau dikenal sebagai Seagull di beberapa negara.
Artikel Terpopuler
1
2
3
4
5
Artikel Terkait
02 Januari 2026, 07:00 WIB
15 Desember 2025, 07:00 WIB
01 November 2025, 11:00 WIB
08 September 2025, 08:00 WIB
03 Juli 2025, 18:00 WIB
Terkini
02 Januari 2026, 16:00 WIB
BYD menilai terobosan serta inovasi pada mobil listrik sebagai kontribusi dalam pengembangan industri
02 Januari 2026, 15:00 WIB
Leapmotor merupakan salah satu merek asal Tiongkok yang bakal masuk Indonesia melalui Indomobil Group
02 Januari 2026, 14:16 WIB
Tiga merek mobil Cina catat penjualan positif di Inggris, angka penjualannya diproyeksikan 200 ribu di 2025
02 Januari 2026, 13:38 WIB
Aismoli mengungkapkan ada cara lain untuk kembali menggairahkan pasar motor listrik pada periode 2026
02 Januari 2026, 12:00 WIB
Harga mobil listrik di Indonesia bervariasi mulai Rp 100 juta sampai Rp 1 miliar ke atas, berikut daftarnya
02 Januari 2026, 11:00 WIB
Meski masih terdapat 22 seri di tahun ini, namun ada beberapa ubahan signifikan pada jadwal MotoGP 2026
02 Januari 2026, 10:00 WIB
Geely berniat membawa mobil bermesin konvensional ke Indonesia, diyakini merupakan Monjaro dan Okavango
02 Januari 2026, 09:00 WIB
Menurut Aismoli ada beberapa faktor pendukung yang membuat pasar motor listrik bisa bergairah di tahun ini