Chery Tanggapi Wacana Pemerintah Longgarkan Kebijakan TKDN
15 April 2025, 17:00 WIB
Kementerian ESDM baru saja membocorkan kalau mereka ingin melanjutkan insentif konversi motor listrik
Oleh Satrio Adhy
KatadataOTO – Industri kendaraan roda dua mendapat angin segar di awal 2025. Sebab pemerintah berencana memberikan stimulus.
Menurut kabar beredar, insentif konversi motor listrik akan dikucurkan kembali bagi masyarakat di Tanah Air di tahun ini.
“Untuk ekosistem kendaraan listrik, ESDM (Energi dan Sumber Dana Mineral) mengawal konversi motor listrik. Sesuai arahan pak menteri, insentif akan dilanjutkan,” ungkap Eniya Listiani Dewi, Direktur Jenderal EBTKE (Energi Baru Terbarukan dan Konservasi Energi) Kementerian ESDM di Antara.
Eniya menuturkan bahwa bantuan itu penting diberikan. Hal tersebut guna mendukung perkembangan ekosistem kendaraan roda dua setrum di dalam energi.
Meski begitu dia belum bisa menjelaskan secara detail bantuan yang akan diberikan. Sebab masih ada proses pembahasan.
Termasuk mengenai jumlah insentif konversi motor listrik bakal dikucurkan ke masyarakat. Kemudian mengenai target untuk tahun ini.
“Kalau buat perusahaan (yang akan kerja sama), nanti kami umumkan lagi,” tutur dia.
Di sisi lain Eniya mengungkapkan bawah sepanjang 2024, ada sebanyak 1.111 unit kendaraaan roda konversi menerima bantuan dari pemerintah.
Angka di atas diklaim meningkat pesat bila dibandingkan dengan 2023. Sebab satu tahun sebelumnya hanya berada di 145 unit saja.
“Peningkatan yang bagus untuk lebih mendongkrak konversi motor listrik di tahun ini,” pungkas Eniya.
Ia pun berharap insentif konversi motor listrik bisa diterima baik oleh masyarakat. Sehingga dapat terserap sempurna bantuan tersebut.
Di sisi lain kabar akan diberikannya insentif di atas disambut oleh beberapa pihak. Seperti contoh adalah Aismoli (Asosiasi Sepeda Motor Listrik Indonesia).
Artikel Terpopuler
1
2
3
4
5
Artikel Terkait
15 April 2025, 17:00 WIB
11 April 2025, 18:00 WIB
10 April 2025, 16:00 WIB
09 April 2025, 15:00 WIB
08 April 2025, 09:00 WIB
Terkini
20 April 2025, 21:00 WIB
Model mobil hybrid perdana Chery yakni Tiggo 8 CSH mulai dirakit lokal, segera diluncurkan tahun ini
20 April 2025, 18:50 WIB
Kebakaran melanda tujuh dari 13 mobil milik Azam Azman Natawijaya, mantan anggota DPR di rumahnya di Surabaya
20 April 2025, 13:20 WIB
Harga Honda BR-V N7X Edition bekas tipe Prestige lansiran 2024 kini sudah lebih murah Rp 92 jutaan dari baru
20 April 2025, 12:00 WIB
Selain LCGC, Daihatsu sebut ada kriteria mobil tertentu yang jadi daya tarik tersendiri buat konsumen daerah
20 April 2025, 10:00 WIB
Aleix Espargaro mendapatkan tiket wildcard dari Honda untuk tampil pada MotoGP Spanyol 2025 di Sirkuit Jerez
20 April 2025, 08:00 WIB
Satu unit mobil listrik Hyundai Ioniq 5 tabrak pejalan kaki dan 21 unit sepeda motor, pengemudi diduga mabuk
20 April 2025, 06:00 WIB
Bakal ada perbaikan jalan di tol Jakarta Cikampek yang berlangsung mulai hari ini di tiga lokasi sekaligus
19 April 2025, 18:16 WIB
Daihatsu Sigra bekas lansiran 2022 menjadi pilihan menarik untuk masyarakat karena harganya terjangkau