GJAW 2024 Siap Digelar Akhir Pekan, Banyak Promo Menarik
18 November 2024, 18:00 WIB
New Chevrolet Captiva atau Wuling Almaz baru saja mengaspal di Peru, mobil tersebut dijual mulai Rp 300 jutaan
Oleh Satrio Adhy
KatadataOTO – GM (General Motors) baru saja memperluas pasarnya. Terkini mereka meluncurkan Chevrolet Captiva di Peru.
Captiva terbaru merupakan produk hasil kolaborasi antara GM dan Wuling. Jadi tidak heran jika mobil tersebut memiliki tampang mirip Wuling Almaz.
Kehadirannya disebut buat memenuhi kebutuhan konsumen. Seperti dikatakan oleh Marco Kohatsu, General Manager GM (General Motors) Peru.
“New Chevrolet Captiva XL menjadi bentuk komitmen kami menyediakan solusi mobilitas yang selaras dengan tren dan kebutuhan pelanggan,” ujar Kohatsu di GM Authority, Selasa (21/5).
Dia pun berharap produk anyarnya dapat diterima baik oleh pencinta otomotif. Sehingga banyak yang tertarik membeli mobil mereka.
“Kami berkomitmen untuk menawarkan produk melebihi ekspektasi mereka serta menyesuaikan gaya hidup calon pembeli,” dia menambahkan.
Jika diperhatikan memang new Chevrolet Captiva XL memiliki tampilan yang sangat sporti jika dibandingkan sama varian terdahulu. Bisa dilihat dari bentuk lampu utama menyipit.
Lalu ada garis-garis tegas pada seluruh bodi dikombinasikan dengan gril berwarna hitam. Menambah kesan gagah dari kendaraan satu ini.
Beralih ke dalam kabin, new Chevrolet Captiva XL dibekali dengan layar Infotainment sistem sebesar 10,4 inci. Kemudian ada pengaturan AC digital serta disematkan enam airbag.
Tak ketinggalan fitur kamera 360 derajat selayaknya mobil kekinian. Sehingga memudahkan pengemudi saat memarkirkan kendaraan.
Artikel Terpopuler
Artikel Terkait
18 November 2024, 18:00 WIB
13 November 2024, 12:00 WIB
06 November 2024, 21:00 WIB
06 November 2024, 13:07 WIB
25 Oktober 2024, 14:00 WIB
Terkini
22 November 2024, 17:00 WIB
Mobil listrik Aletra L8 hadir di pameran GJAW 2024 mengisi segmen MPV, jadi salah satu pesaing baru BYD M6
22 November 2024, 16:16 WIB
BAIC BJ40 Plus dengan aksesoris lengkap hadir meramaikan ajang Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW 2024)
22 November 2024, 15:37 WIB
Hadir perdana di pameran GJAW 2024, ini tampilan dua mobil listrik Zeekr yang bakal dipasarkan di RI
22 November 2024, 13:00 WIB
PPN 12 persen akan berlaku 2025, Honda Bali optimis bisa pertahankan penjualan berdasarkan 2 hal berikut
22 November 2024, 11:52 WIB
GJAW 2024 berlangsung di ICE BSD, Tangerang Selatan mulai 22 November-1 Desember 2024, diramaikan 80 peserta
22 November 2024, 11:00 WIB
HMID mengaku akan meluncurkan mobil listrik baru di Desember 2024, kemungkinan adalah Hyundai Kona N Line
22 November 2024, 10:00 WIB
Ganjil genap Puncak 22 November 2024 kembali diterapkan untuk mengatasi kepadatan di kawasan tersebut
22 November 2024, 10:00 WIB
Neta akan melakukan studi terlebih dahulu untuk membawa model MPV tiga baris ke pasar Indonesia tahun depan