Mobil Pengangkut Uang Terbalik, Rp25 Miliar Tercecer

Mobil pengangkut uang terbalik di Sumatera Barat dan menyebabkan dana sebesar Rp25.5 miliar tercecer di jalan

Mobil Pengangkut Uang Terbalik, Rp25 Miliar Tercecer

TRENOTO – Sebuah mobil pengangkut uang terbalik di Padang Pariaman, Sumatera Barat. Padahal kendaraan sedang melakukan pengiriman dana sebesar Rp25.5 miliar.

Mobil tersebut merupakan milik PT Bringin Gigantara salah satu mitra BRI. Kecelakaan pun menyebabkan 3 petugas yaitu pengemudi, tim custody dan pengawal mengalami luka.

Bahkan pengemudi sempat terjebak di dalam mobil dan baru bisa keluar setelah warga memecahkan kaca depan. Ketiganya pun sudah mendapat penanganan dari Rumah Sakit.

Photo : TrenOto

Sementara ceceran uang saat kecelakaan pun langsung dipungut oleh masyarakat. Pihak Kepolisian pun kemudian mendatangi lokasi guna meminta warga mengembalikan dana yang diambil.

Semua uang terkumpul pun kemudian diserahkan ke bank pusat untuk dihitung kembali.

Baca juga : Daihatsu GranMax Facelift Pakai Mesin Avanza Segini Targetnya

Meski mengalami kecelakaan namun pihak BRI mengatakan tidak ada kerugian finansial diderita. Hal ini karena semua sudah diasuransikan sehingga telah terhindari dari berbagai risiko.

Diketahui bahwa unit yang dimanfaatkan untuk mengangkut uang adalah Daihatsu Gran Max. Model tersebut memang dikenal memiliki beragam keunggulan guna dijadikan sebagai kendaraan operasional beragam perusahaan.

Mobil ini dilengkapi oleh pilihan mesin empat silinder berkapasitas 1.300 cc juga 1.500 cc dengan keunggulannya masing-masing. Untuk pilihan pertama tenaga yang dihasilkan mencapai 86 hp dan torsi pada 6.000 rpm serta torsi 114 Nm pada 4.400 rpm.

Photo : TrenOto

Sementara untuk pilihan 1.500 cc memiliki performa sedikit lebih baik. Dalam data yang kami miliki, tenaga dihasilkan mencapai 95 hp di 600 rpm dan torsi 134 pada 4.400 rpm.

Daftar Harga Daihatsu Gran Max

  • Gran Max Blind Van 1.3 AC FH E4 Rp168.050 juta
  • Gran Max Blind Van 1.3 FH E4 Rp163.85 juta
  • Gran Max Minibus 1.3 D FF Ambulance FH E4 Rp230.2 juta
  • Gran Max Minibus 1.3 D FF Ambulance C E4 Rp230.2 juta
  • Gran Max Minibus 1.5 D PS FH E4 Rp214.8 juta
  • Gran Max Minibus 1.3 D FF FH E4 Rp201 juta
  • Gran Max Minibus 1.3 D FH E4 Rp194.2 juta

Terkini

mobil
Harga LCGC

Penyesuaian Harga LCGC Jelang Akhir Januari, Brio Naik Rp 4 Juta

Menjelang akhir Januari hampir semua harga LCGC mengalami kenaikan, Honda Brio Satya tipe tertinggi Rp 4 juta

mobil
Jaecoo J5 EV

Jaecoo Indonesia Minta Maaf Akibat Lamanya Pengiriman Kendaraan

Jaecoo Indonesia meminta maaf atas lamanya pengiriman unit J5 EV yang pesanannya lebih tinggi dari perhitungan awal

mobil
Farizon

Farizon SV Resmi Meluncur, Siap Tantang Hiace

Farizon SV hadir di Indonesia dan siap menantang Toyota Hiace di bidang transportasi perkotaan Tanah Air

mobil
Jaecoo

Jaecoo Siapkan Beberapa Strategi Tuk Menghadapi Aturan Pemerintah

Jaecoo ingin para konsumen di Indonesia tidak merasa berat ketika ingin membeli mobil listrik mereka di 2026

motor
Yamaha Fazzio Hybrid

Intip Pilihan Warna Baru Yamaha Fazzio Hybrid, Cocok Buat Gen Z

Yamaha Fazzio Hybrid tampil lebih segar di awal 2026 dengan diberikan warna maupun grafis baru di seluruh tipe

mobil
Pabrik Aletra

Aletra Targetkan TKDN L8 EV 60 Persen Tahun Depan

Guna meningkatkan TKDN, Aletra akan memperbanyak aktivitas pabrik terkhusus prosedur perakitan baterai

mobil
Honda Prelude

Harga Honda Prelude di Bawah Rp 1 M, Bisa Dipesan di 25 Diler Ini

Pemesanan Honda Prelude sudah mulai dibuka pada 23 Januari, namun hanya tersedia di diler-diler tertentu

modifikasi
IMX 2026

Era Baru Modifikasi Indonesia Dimulai Lewat Kick Off IMX 2026

Demi memberikan wadah kepada para pencinta modifikasi di Indonesia, kick off IMX 2026 baru saja dimulai